Minum sambil makan berat itu bahaya? Begini faktanya
Tubuh kita memang didesain sangat rumit, namun dengan sistem yang sangat sempurna.
Banyak anjuran agar kita tidak minum air di sela-sela makan berat dengan berbagai argumentasinya. Banyak juga orang yang mempraktikkan dengan berusaha minum setelah selesai makan.
Tapi, pertanyaannya, benarkan tidak boleh minum air sambil makan berat? Beberapa ahli bahkan menyimpulkan bahwa minum di tengah-tengah makan akan mengencerkan asam lambung sehingga sulit mencerna makanan.
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
-
Kenapa serat penting buat kesehatan pencernaan? Serat membantu menjaga kesehatan saluran pencernaan dengan meningkatkan pergerakan usus. Konsumsi serat yang cukup dapat mencegah atau mengatasi masalah pencernaan seperti sembelit, karena serat menambah volume tinja dan mempercepat proses pengeluarannya.
-
Kapan kemarahan bisa berbahaya bagi kesehatan? Namun, ketika kemarahan menjadi kebiasaan yang tidak terkendali, dampaknya bisa berbahaya bagi kesehatan kita.
-
Bagaimana petugas kesehatan dapat meningkatkan keselamatan pasien? Petugas kesehatan dapat meningkatkan keselamatan pasien dengan menerapkan beberapa praktik aman dalam memberikan pelayanan.
-
Apa saja manfaat kemangi bagi kesehatan? Kemangi memberikan efek yang luar biasa untuk kesehatan. Dilansir dari Medical News Today, kemangi memiliki beberapa manfaat sebagai berikut: Mengurangi Stres Oksidatif Kemangi kaya akan antioksidan yang dapat membantu menurunkan stres oksidatif dalam tubuh. Stres oksidatif terjadi ketika ada ketidakseimbangan antara radikal bebas dan antioksidan, yang bisa menyebabkan kerusakan sel dan berkontribusi pada berbagai penyakit, seperti kanker, penyakit jantung, dan diabetes. Senyawa seperti eugenol dalam kemangi berfungsi sebagai antioksidan yang efektif.
-
Kenapa sepatu kw bisa membahayakan kesehatan? Sepatu KW memang menggoda karena harganya yang murah. Namun, sepatu KW dibuat dengan material yang jauh lebih rendah kualitasnya, sehingga mudah rusak, tidak nyaman, dan kurang menunjang kaki saat berolahraga. Hal ini meningkatkan risiko cedera dan bahkan membahayakan kesehatan. Selain itu, sepatu KW juga berisiko mengandung bahan kimia berbahaya dan menyebabkan ketidakstabilan saat berolahraga, sehingga meningkatkan risiko terjatuh dan cedera.
Manakah yang sebaiknya dilakukan? Apakah minum air putih di tengah-tengah makan sebegitu berbahayanya bagi tubuh, atau hanya mitos saja?
Begini penjelasannya.
Secara ilmiah, proses pencernaan sudah dimulai bahkan sebelum kita makan makanan. Ketika mulut memproduksi banyak air liur sebelum makanan masuk ke mulut. Ketika makanan dikunyah, air liur akan membantu menghaluskan makanan sehingga lebih mudah dicerna lambung.
Ketika makanan berada di lambung dan bercampur dengan asam lambung, perut butuh waktu empat jam lamanya untuk mencerna makanan. Sedangkan air, tidak akan bertahan selama itu di dalam perut. Ketika kamu minum air, hanya butuh 10 menit saja bagi air untuk melalui sistem pencernaan.
Air tidak akan bertahan menjadi 'kubangan' di dalam lambung dan mengganggu pencernaan seperti yang dipikirkan banyak orang. Sebaliknya, air hanya akan lewat di antara makanan, menyisakan sedikit air agar makanan tidak terlalu padat.
Air juga tidak akan menetralkan asam lambung ketika itu terjadi. Karena ketika merasa tidak mampu mencerna makanan, secara alami lambung akan memproduksi lebih banyak enzim dan meningkatkan keasaman sehingga bisa mencerna makanan dengan baik.
Penelitian yang diterbitkan dalam Food Science dengan judul Disintegration of Solid Foods in Human Stomach juga menyebutkan bahwa lambung akan segera menyesuaikan diri jika air menetralkan asam lambung. Dengan kata lain, air tidak mengganggu proses pencernaan.
Jadi, apakah minum di tengah-tengah makan itu tidak baik? Jawabannya, tidak.
Selain air putih membantu melancarkan pencernaan karena membuat makanan tidak terlalu padat, air juga membantu metabolisme yang baik di tubuh.
Tubuh kita memang didesain sangat rumit, namun dengan sistem yang sangat sempurna. Jadi tidak ada salahnya minum saat makan.
Sumber: Vemale.com
(mdk/ita)