Tak disangka! 6 Bintang dunia ini terkena Schizophrenia
Profesor matematika, John Nash adalah pengidap Schizophrenia. 5 bintang ini juga mengalami hal yang sama. Lihat di sini!
Kenal dengan Schizophrenia, bukan? Ya, ini adalah istilah medis untuk gangguan yang memengaruhi orang dengan cara yang berbeda-beda. Sebagian orang seperti mendengar suara-suara seperti sedang mengajak mereka berbicara. Mereka mungkin juga melakukan hal-hal seperti duduk berjam-jam tanpa bergerak ataupun berbicara. Gejala yang berbeda-beda dimunculkan oleh mereka yang terkena Schizophrenia. Gangguan ini bisa menyentuh siapa saja, termasuk para tokoh-tokoh terkenal. Kamu tahu, enam tokoh ini adalah orang-orang yang ternyata tersentuh oleh Schizophrenia. Mau tahu? Inilah para bintang tersebut.
1. John Nash, Jr., PhD
-
Siapa yang paling rentan terhadap masalah kesehatan mental? Tekanan untuk sukses di bidang akademis, menjaga hubungan sosial, dan menghadapi perubahan pribadi dapat menyebabkan kecemasan, depresi, dan stres.
-
Mengapa kesehatan mental sangat penting? Sebab, kesehatan mental merupakan salah satu hal yang perlu diperhatikan pada setiap manusia. Sejatinya, kesehatan mental sama pentingnya dengan kondisi jasmani seseorang.
-
Apa masalah kesehatan mental yang dihadapi oleh sebagian besar penduduk Indonesia? Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2018, menunjukkan lebih dari 19 juta penduduk berusia di atas 15 tahun mengalami gangguan mental emosional. Sementara itu, diketahui juga bahwa lebih dari 12 juta penduduk berusia lebih dari 15 tahun mengalami depresi.
-
Siapa yang bisa mengalami masalah kesehatan mental? Kesehatan mental adalah keadaan psikologis dan emosional seseorang yang memungkinkannya untuk berfungsi secara optimal dalam kehidupan sehari-hari.
-
Kenapa masalah Kesehatan Mental perlu menjadi perhatian besar? Banyak Manfaatnya, Ini Pentingnya Bersikap Bijak dan Pandai Mengelola Emosi Ketika sedang dihadapkan dengan berbagai macam permasalahan yang datang dari berbagai arah, baik dalam ruang lingkup pekerjaan maupun persoalan pribadi, atau bahkan pernah mengalami perundungan hingga kekerasan verbal, pastinya akan mengganggu kesejahteraan mental seseorang. Rasa marah, frustasi, dan putus asa yang terus-menerus dapat berkembang menjadi masalah seperti depresi, kecemasan, bahkan trauma. Yang lebih parahnya lagi, jika dibiarkan akan semakin berbahaya, seseorang yang sedang mengalami gangguan mental biasanya ingin mencelakai dirinya sendiri. Ini patut menjadi perhatian besar bagi setiap orang tentang pentingnya bersikap bijaksana dan dapat mengelola emosi dengan baik.
-
Siapa yang paling berisiko mengalami gangguan kesehatan mental? Lebih lanjut, Wahyu mengatakan bahwa kelompok anak muda tertentu juga memiliki risiko terutama pada kondisi kesehatan mental.
Photo credit:2dsuite.com
Pada usia 30 tahun, Nash terkenal sebagai seorang ahli matematika terbaik dunia. Tak disangka, Schizophrenia menyentuhnya dengan gejala delusi yang dimunculkan. Nash di mengidap Schizophrenia selama 20 tahun, hingga akhirnya dia kembali pulih secara perlahan. dia kembali bekerja sebagai seorang profesor di Princeton University. Kisah hidupnya pernah dituliskan dalam sebuah buku yang berjudul A Beautiful Mind. Nash dan istrinya meninggal dalam sebuah kecelakaan mobil pada tahun 2015 ini.
2. Jim Gordon
Photo credit:www.fanpop.com
Seorang tokoh dalam dunia musik rock, Gordon dikenal sebagai drumer profesional di dunia. Gordon diduga mulai mengidap Schizophrenia sejak tahun 1983. Karena gejala tersebut, dia bahkan berakhir dengan membunuh ibunya sendiri. Ketika itu, Gordon yakin bahwa dia melakukannya karena ingin melindungi diri sendiri.
3. Veronica Lake
Photo credit:www.fanpop.com
Seorang bintang film terkenal Hollywood pada masa tahun 1940-an, Veronica Lake didiagnosa mengidap penyakit ini. Hollywood mengenalnya sebagai sesosok bintang yang memiliki sifat yang sulit untuk dikontrol. Sebuah majalah bahkan mengibaratkan dirinya sebagai bom waktui yang siap meledak kapan saja. Namun, lake sendiri mengabaikan kondisinya.
4. Lionel Aldridge
Photo credit:www.nba.com
Aldridge adalah seorang bintang sepakbola terkenal pada tahun 1960-an. Memasuki usia 30-an, Aldridge menjadi semakin paranoid, mengalami halusinasi, hingga akhirnya didiagnosis terkena schizophrenia. Dirinya bahkan sempat menjadi tunawisma. Dengan bantuan obat-obatan, Aldridge mampu mengembalikan kontrol dirinya. Aldridge bahkan terbuka kepada publik akan kondisi kesehatannya. Dia meninggal pada tahun 1998.
5. Vincent van Gogh
Photo credit:pinoria.com
Halusinasi adalah gejala Schizophrenia, termasuk halusinasi tentang suara. Vincent van Gogh adalah seorang pelukis terkenal yang memiliki perilaku aneh. Cerita mengenai keanehan perilakunya ini membuat para ahli mendiagnosis bahwa dirinya tersentuh oleh penyakit Schizophrenia. Menurut cerita Paul Gauguin (teman sesama profesi), van Gogh pernah mendengar suara "bunuh dia" di telinganya. Bisikan tersebut berakhir dengan tindakan van Gogh yang memotong bagian telinganya sendiri.
6. Peter Green
Photo credit:rubbercityreview.com
Green adalah salah satu pendiri kelompok musik Fleetwood Mac, yang ternyata berjuang untuk melawan Schizophrenia yang hinggap pada dirinya. Green sempat menetap di rumah sakit jiwa dengan pemulihan yang lambat. Dirinya saat ini memilih untuk fokus pada dasar-dasar kehidupan. Dia sempat mengatakan "I used to worry and make things very complicated. Now I keep it simple."
Tak menyangka, bukan? Schizophrenia memang menunjukkan gejala yang berbeda-beda pada setiap orang. Tidak menutup kemungkinan orang-orang yang terkena penyakit ini juga melakukan tindak kekerasan, baik pada dirinya sendiri maupun pada orang lain.
Baca juga:
Ini alasan orang tidak suka dianaktirikan!
Orang yang suka kopi pahit cenderung psikopat?
Kenali 5 pemicu stress pada anak
7 Fobia makanan teraneh di dunia