Terlihat biasa, 5 kebiasaan ini sebabkan kamu gendut
Tak disangka, lima kebiasaan yang sering kamu lakukan ini sebabkan tubuh kamu jadi gendut. Ungkap mereka di sini!
Ini adalah pandangan yang keliru jika kamu berpikir bahwa mengonsumsi makanan secara berlebihan adalah satu-satunya alasan menumpuknya lemak di tubuh. Ini karena ada penyebab obesitas tersembunyi di balik kegiatan sehari-hari yang biasa kamu lakukan.
Ingin tahu apa kebiasaan tersebut? Melansir dari thehealthsite, berikut ini merupakan deretan lima kebiasaan yang ternyata sebabkan tubuh kamu jadi gendut.
-
Bagaimana cara mengurangi asupan kalori dalam diet sehat? "Kurangi 500 kalori selama misalnya target turun berat badan 4 kg, jadi targetnya dalam satu minggu harus turun sekitar 1 kg, itu harus rutin melakukan olahraga rutin 3-5 kali per minggu dengan durasi 150 menit per minggu artinya setiap kali olahraga itu bisa 40-45 menit minimal," jelas Firlianita.
-
Bagaimana cara memilih diet yang aman dan sehat? Cara menentukan diet yang tepat kedua dengan pastikan untuk melakukannya yang sehat dan aman. Kebanyakan orang melakukan diet dengan langsung mengubah secara drastis pola makan sehari-hari. Hal ini tidak benar dilakukan. Sebaiknya lakukan diet dengan sehat dan aman. Jika diet dilakukan secara ekstrem, tubuh berisiko mengalami kekurangan nutrisi penting, membuat hormon tidak stabil, dan malah menimbulkan masalah baru bagi kesehatan.
-
Bagaimana cara memilih makanan yang tepat untuk diet sehat? Nggak hanya mengontrol asupan lemak di dalam tubuh, penting juga nih untuk tetap selektif memilih jenis makanan yang dikonsumsi. Ada beberapa alternatif makanan sehat bernutrisi yang bisa dicoba untuk mencegah timbunan lemak di perut. Misalnya saja makanan tinggi serat dan kaya karbohidrat kompleks seperti sayur, buah dan gandum. Selain itu, makanan tinggi protein seperti daging tanpa lemak, ikan dan kacang-kacangan. Terakhir, makanan dengan lemak sehat seperti alpukat, kedelai dan yogurt.
-
Kenapa minuman sehat penting saat diet? Ketika Anda sedang menurunkan berat badan, konsumsi makanan dan minuman sehari-hari merupakan hal yang perlu diperhatikan.
-
Apa saja tips makan sehat untuk penderita diabetes? Tips makan sehat untuk penderita diabetes yang pertama adalah dengan memilih karbohidrat sehat. Karbohidrat adalah sumber energi utama bagi tubuh, tetapi juga dapat mempengaruhi kadar gula darah. Pilihlah karbohidrat yang memiliki indeks glikemik rendah, yaitu jenis karbohidrat yang tidak menyebabkan lonjakan gula darah yang cepat dan tinggi. Contoh karbohidrat sehat adalah biji-bijian utuh, buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, dan produk susu tanpa pemanis. Hindari karbohidrat olahan seperti roti putih, nasi putih, dan sereal instan.
-
Mengapa penting untuk melakukan diet defisit kalori dengan cara yang sehat? Namun, diet defisit kalori bukanlah hal yang bisa dilakukan sembarangan. Jika tidak dilakukan dengan benar, diet ini bisa berdampak negatif bagi kesehatan, seperti kekurangan gizi, lemas, pusing, atau bahkan gangguan metabolisme.
1. Ruang ber-AC
Tinggal berjam-jam di ruang ber-AC (Air Conditioning) berarti tubuh akan bekerja lebih sedikit untuk mempertahankan suhu tubuh sehingga membakar kalori yang lebih sedikit juga. Untuk mengatasinya, kamu bisa melakukan aktivitas yang membuat kamu berkeringat sebelum kamu menghabiskan waktu dalam ruang ber-AC.
2. Melewatkan makan
Kurangnya nutrisi dalam tubuh akan memecah lemak yang disimpan dan mengubahnya menjadi glukosa. Tetapi, tubuh akan gagal menghentikannya ketika hal itu dibutuhkan. Sehingga, semua kelebihan gula akan disimpan sebagai lemak. Untuk mengatasinya, jangan pernah lewatkan jam makan, bahkan ketika kamu tak lapar. Jika tak menginginkan makanan lengkap, kamu bisa menggantinya dengan apel.
3. Bekerja hingga larut malam
Sebuah studi yang diterbitkan dalam US journal Proceedings of the National Academy of Sciences menunjukkan hubungan antara kerja shift malam dan obesitas. Mereka menunjukkan bahwa orang yang bekerja pada shift malam atau bekerja hingga larut malam kurang membakar kalori dengan baik. Untuk mengatasinya, cobalah sempatkan waktu untuk berolahraga di pagi hari secara teratur.
4. Kotak makan dan botol plastik
Menu makan siang yang lezat dalam kotak makan plastik dan air dalam botol plastik adalah kombinasi yang tepat untuk membuat kamu gemuk. Para peneliti menemukan bahwa Bisphenol A atau BPA ditemukan pada sebagian besar wadah plastik yang cukup sering digunakan oleh sebagian besar orang. BPA meniru hormon estrogen yang bisa mengganggu mekanisme tubuh untuk mengatur lemak sehingga tak heran jika bisa membuat kamu gemuk.
5. Kurang mendapatkan sinar matahari
Jika kamu berpikir bahwa suplemen vitamin D yang kamu konsumsi dapat menggantikan efek positif dari matahari pagi, maka kamu salah. Kulit yang terpapar sinar matahari pagi dapat membantu mengurangi berat badan.
Untuk mengatasinya, sebaiknya kamu menyempatkan waktu menikmati matahari pagi setidaknya 20 menit setiap hari. Ini cukup efektif untuk membakar lemak. Tetapi, tentu penting juga bagi kamu untuk melakukan beberapa aktivitas fisik.
Selain itu, sebuah penelitian yang diterbitkan dalam the journal Social Science & Medicine menunjukkan bahwa wanita dan pria cenderung menambah berat badan hingga 2kg setelah mereka menikah.
Nah, untuk mengatasi hal yang satu ini, saran terbaik yang bisa diberikan adalah olahraga. Menyempatkan diri untuk membakar kalori secara teratur cukup efektif untuk menghindarkan diri dari berat badan berlebih.
Baca juga:
Anak alami obesitas? Waspada gula tersembunyi di balik 5 makanan ini
Tak bikin kenyang, 5 makanan ini justru buat perut tambah lapar
Jangan salah, 6 jenis salad ini tak bantu kamu turunkan berat badan
Awas, perut buncit bisa lukai kesehatan jantung kamu
Ketahui ramalan kesehatan kamu dari kondisi saat lahir