Fakta Menarik Tari Rangkuk Alu, Tarian dari Manggarai Flores Jadi Tema Google Doodle Hari Ini
Dalam memperingati Hari Tari Sedunia, mesin pencari Google menetapkan Tari Rangkuk Alu sebagai Google Doodle pada hari ini, Senin (29/4).
Dalam memperingati Hari Tari Sedunia, mesin pencari Google menetapkan Tari Rangkuk Alu sebagai Google Doodle pada hari ini, Senin (29/4).
Fakta Menarik Tari Rangkuk Alu, Tarian dari Manggarai Flores Jadi Tema Google Doodle Hari Ini
Pada hari ini di mesin pencari Google terdapat sebuah ilustrasi sebuah kaki manusia dengan beberapa batang bambu di sela-selanya.
Ilustrasi tersebut bernama Google Doodle yang menampilkan gambar visual yang dapat bergerak.
-
Permainan tradisional apa saja yang dilombakan di Festival Permainan Tradisional di Banyuwangi? Seperti halnya enggrang bambu, enggrang batok, balap karung, congklak, gobak sodor yang dimainkan dalam festival ini.
-
Bagaimana tradisi adu tangkas Domba Garut berkembang? Adu tangkas ini semakin populer ketika periode kepemimpinan Bupati Garut yaitu RAA Soeria Katalegawa pada tahun 1915 sampai 1929. Kemudian diteruskan oleh putranya bernama Kanjeng Dalem RAA Moesa Soria Kartalegawa.
-
Apa itu permainan tradisional Sunda, Patipung Tipung Balung? Patipung Tipung Balung terbilang unik lantaran si pemain harus bisa menahan senyum agar tidak mendapat hukuman. Hukumannya juga lucu, yakni diberi tepung terigu atau bedak putih menggunakan jari.
-
Di mana tradisi Kawin Tangkap terjadi? Tradisi kawin tangkap merupakan perkawinan yang dilakukan dengan cara menangkap perempuan dengan paksa untuk dikawinkan dengan seorang pria yang tidak dicintainya.Tradisi kawin tangkap memiliki makna dalam mengangkat derajat atau untuk menghilangkan rasa malu kepada keluarga laki-laki.
-
Bagaimana cara melestarikan tari tradisional di Indonesia? Mendidik dan melatih generasi muda untuk mempelajari dan menguasai tari tradisional dari daerah asalnya. Hal ini dapat dilakukan melalui kurikulum sekolah, sanggar tari, komunitas tari, atau media daring.
-
Dimana Festival Permainan Tradisional di Banyuwangi diselenggarakan? Ribuan anak bermain bersama di Taman Blambangan dalam tajuk Festival Permainan Tradisional, Sabtu (22/7/2023).
Dalam Google Doodle tersebut terdapat keterangan "Celebrating Tari Rangkuk Alu". Tarian tersebut berasal dari Kabupaten Manggarai, Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Tarian ini merupakan permainan tradisional yang dimainkan dengan bambu yang disusun lalu dimainkan dengan cara diayunkan seperti menjepit oleh beberapa pemain.
Kemudian, para pemain harus bisa menghindari tongkat bambu yang disusun dalam kotak di tanah dan ada pula pemain yang menggerakkan tongkat dengan irama yang terus menerus.
Mengutip dari beberapa sumber, Tari Rangkuk Alu sendiri biasa dimainkan untuk segala usia baik itu pria atau perempuan. Tarian ini juga disebut sebagai gaya menarik yang dilakukan saat bulan purnama tepat setelah hari panen.
Penasaran tarian Rangkuk Alu dari Manggarai yang menjadi ilustrasi Google Doodle pada hari ini? Simak informasi selengkapnya yang dirangkum merdeka.com berikut.
Awalnya Permainan Tradisional
Dikutip dari kanal Liputan6.com (29/4), Tari Rangkuk Alu sendiri bukan sekedar tarian adat kebudayaan saja, tetapi juga sebagai permainan tradisional Indonesia. Tarian Rangkuk Alu melibatkan bambu yang disusun dalam kotak di tanah yang digerakkan oleh beberapa pemain.
Para pemain yang menggerakkan bambu tersebut harus terus memindahkan bambunya sesuai dengan irama. Lalu, si penari harus memiliki refleks yang bagus dan dituntut untuk fokus, artinya bisa menghindari jepitan bambu tersebut dari kakinya sesuai dengan irama tadi.
Seiring berjalannya waktu, Rangkuk Alu yang awalnya hanya sebagai permainan tradisional kini berkembang menjadi sebuah tarian khas Manggarai, Flores NTT.
Tarian Diiringi Instrumen
Meski Rangkuk Alu merupakan permainan tradisional, akan tetapi dari setiap gerakan yang ciptakan itu membentuk seperti tarian. Apalagi, permainannya harus mengikuti irama.
- Menkominfo Bertemu Google Bahas Pemberantasan Judi Online Pakai AI, Begini Hasilnya
- Jadi Google Doodle Hari Ini, Intip Potret Masa Muda Mendiang Aminah Cendrakasih
- Kata-kata ini Paling Dicari di Google selama 2023, dari Pick Me, Skena, hingga Cuaks
- Sebagai Wujud Eskpresi Diri, Ini Fakta Karya Seni Tato Khas Mentawai
Awalnya tarian ini dimulai dengan pola yang sederhana dan pesertanya akan bergerak ke berbagai arah mulai dari tepi hingga tengah mengikuti irama. Biasanya musik pengiringnya berupa drum atau gambang bisa melengkapi irama pemukulan batang bambu.
Dari tarian ini sangat bermanfaat dalam melatih ketangkasan, keseimbangan, dan juga koordinasi. Penarinya pun juga diperbolehkan menggunakan aksesoris seperti rok panjang, hiasan kepala, hingga melambaikan ujung selendang ketika bergerak.
Tradisi Penuh Makna
Tari Rangkuk Alu bukan hanya dikenal sebagai sebuah tradisi dan budaya saja. Namun, di baliknya terdapat makna yang begitu mendalam bagi sejumlah orang. Pertama, Rangkuk Alu sebagai salah satu kebudayaan Agraris, artinya masyarakat setempat masih bermata pencaharian sebagai petani.
Tarian ini bagi masyarakat Suku Manggarai juga sebagai simbol rasa syukur kepada Tuhan atas hasil panen yang berhasil diperoleh. Maka dari itu, tarian ini selalu dilaksanakan ketika proses panen selesai.
Kedua, Tari Rangkuk Alu juga bermakna untuk menyatakan kebersamaan serta kolektivitas dalam masyarakat Manggarai. Serta menyimpan nilai hiburan, edukatif, dan hal lainnya yang menimbulkan karakter kerja sama, displin hingga menjaga kebudayaan.