Amati aktivitas matahari selama 3 tahun hanya dalam 3 menit
Ingin amati dan lihat bagaimana pergerakan serta aktivitas matahari selama 3 tahun dalam 3 menit? Berikut videonya.
Bagaimana cara untuk mengamati dan melihat pergerakan matahari selama 3 tahun? Tentunya mustahil bukan. Tenang, NASA telah menyajikan 'pagelaran' luar angkasa tersebut untuk Anda.
Pada tahun 2010 lalu, NASA telah meluncurkan pesawat pengintai bernama Solar Dynamics Observatory (SDO). Tugas dari SDO ini adalah mengamati dan merekam setiap pergerakan serta aktivitas matahari.
Selama masa bertugasnya, seperti yang dikutip dari LA Times (24/04), SDO selalu mengabadikan permukaan matahari yang berhadapan dengannya setiap 12 detik sekali.
Dari ribuan mungkin juga jutaan gambar yang berhasil diabadikan dan disimpan oleh SDO, tim dari NASA berhasil menjadikannya sebuah video pendek berdurasi 03 menit 58 detik dan mengunggahnya ke YouTube.
[Baca juga: Di penghujung April ini akan ada hujan meteor langka, 2 Komet dengan cahaya paling terang lintasi bumi di 2013 ini]
-
Apa yang tertangkap oleh Satelit NASA? Salah satu foto yang tertangkap oleh Satelit observasi NASA dan United States Geological Survey (USGS), menangkap potret sisa banjir dari zaman es kuno yang terjadi pada 10.000 hingga 20.000 tahun lalu.
-
Siapa yang menuntut NASA? Keluarga Alejandro Otero menuntut lebih dari 80.000 dolar Amerika Serikat (AS) atau sekitar Rp1,3 miliar kepada NASA setelah sampah antariksanya menembus atap rumah keluarga yang berada di Florida, AS tersebut.
-
Bagaimana NASA berencana menyelidiki kejadian sampah luar angkasa ini? ISS akan “melakukan penyelidikan mendetail” tentang bagaimana puing-puing itu selamat dari pembakaran, menurut NASA.
-
Siapa astronot NASA yang terjebak di luar angkasa? Dua astronot NASA, Suni Williams dan Butch Wilmore, yang sedang menguji pesawat luar angkasa Boeing CST-100 Starliner, terpaksa tetap berada di ISS setelah mengalami kesulitan teknis dengan pesawat mereka.
-
Apa yang NASA uji coba? NASA sedang menguji Komunikasi Optik Luar Angkasa (DSOC) – menggunakan laser inframerah untuk mengirim pesan kembali ke Bumi.
-
Bagaimana cara kerja gaji astronot di NASA? Dilansir dari indeed, gaji rata-rata astronot di NASA di tahun 2023 bergantung kepada posisi dan pengalaman kerjanya, dan dimulai dari USD 104,898 sampai USD 161,141 per tahunnya atau setara dengan Rp.1,6 milyar sampai Rp.2,4 milyar per tahunnya.
Pengunggahan video ini bertujuan agar orang umum dapat mengetahui seperti apa sih pergerakan pusat tata surya kita ini serta agar dapat dipelajari lebih lanjut oleh para peneliti lainnya.
Dalam video yang diunggah NASAexplorer ke YouTube pada tanggal 22 April lalu tersebut, sampai kini (25/04) sudah ditonton sebanyak 425.765 kali.
Video tersebut juga menampilkan sejumlah kejadian alam yang pernah dilihat oleh orang-orang di bumi seperti X6.9 Flare (geliat lidah api matahari terbesar dalam sejarah) yang terjadi pada tanggal 09 Agustus 2011, komet Lovejoy yang terlihat melintasi matahari pada tanggal 15 Desember 2011, Venus transit yang terjadi pada tanggal 05 Juni 2012 dan beberapa lainnya.
Baca juga:
Fenomena Venus bernuansa 666
Gerhana matahari total akan terjadi Rabu depan
Siapkan pesenjataan! Minggu sore, cincin api muncul di langit!
Siapkah berburu bulan? Puncak Supermoon nanti malam!
Ramalan Nostradamus soal komet mirip pengamatan NASA
[Video] NASA abadikan jilatan Matahari sepanjang 321.000 Km
http://www.merdeka.com/teknologi/nasa-berhasil-abadikan-jilatan-raksasa-matahari.html