Begini Cara Arab Badui Mengambil Air di Atas Batu Untuk di Minum
Cara orang Arab Badui mengambil air di atas batu untuk diminum.
Sebuah video yang memperlihatkan orang Arab Badui mengambil air, mencuri perhatian publik. Bagaimana tidak, Ia mengambil air dari atas batu.
Air tersebut bahkan dapat langsung diminum olehnya. Lantas bagaimana cara orang Arab Badui mengambil air di atas batu untuk diminum?
-
Kapan patung unta di Arab Saudi ditemukan? Sederet patung unta berukuran sesuai aslinya ditemukan pada 2018 lalu di Arab Saudi utara.
-
Kapan Saipul Jamil berangkat ke Arab Saudi? Saipul berangkat bersama kelompok terbang awal dari Indonesia. Ia sudah berada di Arab Saudi sejak beberapa hari yang lalu.
-
Di mana patung unta di Arab Saudi ditemukan? Sederet patung unta berukuran sesuai aslinya ditemukan pada 2018 lalu di Arab Saudi utara.
-
Siapa yang menemukan gua prasejarah di Arab Saudi? Pusat Penelitian Australia untuk Evolusi Manusia (ARCHE) Universitas Griffith, bekerja sama dengan mitra internasional, membuat terobosan baru dari eksplorasi pengaturan bawah tanah, termasuk gua tabung dan lava, yang sebagian besar isinya merupakan reservoir (wadah menyimpan cairan) arkeologi yang belum dimanfaatkan di Arab.
-
Siapa kapten dari tim nasional Arab Saudi? Sebagai kapten dan pemain kunci tim, winger kiri ini mencuri perhatian di Piala Dunia 2022 dengan mencetak gol dan membantu Arab Saudi mengalahkan Argentina 2-1 di fase grup.
-
Siapa kapten Timnas Arab Saudi? Kapten Tim Nasional Arab Saudi adalah Salem Al-Dawsari, sementara Asnawi Mangkualam menjabat sebagai kapten Timnas Indonesia.
Melansir dari akun YouTube ERWINISMAIL, Kamis (22/6), simak ulasan informasinya berikut ini.
Ambil Air dari Atas Batu
Pemilik akun YouTube ERWINISMAIL membagikan video orang Arab Badui mengambil air. Menariknya, Ia mengambil air dari atas batu. Terlihat dalam video, pria tersebut terlebih dahulu menyaring air.
YouTube ERWINISMAIL ©2023 Merdeka.com
"Seperti inilah orang Arab Badui menyaring air," ujarnya.
"yang airnya di atas batu untuk diminum," lanjutnya.
Cara Mengambil Air untuk Diminum
Pria tersebut tampak meletakkan selembar kain di atas genangan air yang ada di atas batu. Kemudian bagian tengah kain tersebut sedikit dicelupkan ke dalam air. Pria ini lantas mengambil mangkok untuk menampung air yang tergenang di atas kain.
YouTube ERWINISMAIL ©2023 Merdeka.com
"Jadi caranya itu ditaruh kain ke dalam air,"
"Dan airnya tuh siap langsung diminum ya,"
Suku Arab Badui
YouTube ERWINISMAIL ©2023 Merdeka.com
Suku Arab Badui sendiri merupakan sebuah suku pengembara yang ada di Jazirah Arab. Sebagaimana suku pengembara lainnya, Suku Arab Badui juga sering kali berpindah-pindah tempat. Selain berpindah tempat, mereka juga sembari menggembalakan kambing.
Sebenarnya, Suku Arab Badui adalah salah satu suku asli dari Arab. Menariknya, meski banyak suku pendatangan, Suku Arab Badui tetap mempertahankan cara hidup mengembara dan budaya mereka.
Berdasarkan ditulis dalam buku sejarah Arab, perawakan orang-orang Suku Arab Badui dapat langsung dikenali karena memiliki ciri khas tersendiri. Mulai dari berperawakan tinggi hingga memiliki bentuk hidung yang mancung.