Bule Denmark Kumpulkan Rp75 Juta dari Seluruh Dunia buat Perbaiki Jembatan di Wakatobi, Rusak Bertahun-tahun Beres 1 Hari
Tak terkira dalam waktu 24 jam, dia berhasil mengumpulkan uang puluhan juta.
Tak terkira dalam waktu 24 jam, dia berhasil mengumpulkan uang puluhan juta.
Bule Denmark Kumpulkan Rp75 Juta dari Seluruh Dunia buat Perbaiki Jembatan di Wakatobi, Rusak Bertahun-tahun Beres 1 Hari
WNA asal Denmark memberi perhatian ke sejumlah warga di daerah Wakatobi, Sulawesi Tenggara. Melihat jembatan rusak, dia langsung beraksi.
Tak terkira dalam waktu 24 jam, dia berhasil mengumpulkan uang puluhan juta. Buntutnya, uang tersebut digunakan untuk memperbaiki jembatan usang.
Seperti apa aksi inspiratifnya tersebut? Berikut ulasan selengkapnya.
-
Apa yang ditemukan di ladang di Denmark? Sebuah potret mini raja Makedonia termasyhur, Alexander Agung ditemukan di sebuah ladang di Denmark oleh dua orang; Finn Ibsen dan Lars Danielsen.
-
Mengapa Denmark menjadi negara damai? Penduduk Denmark membayar sebagian dari pajak tertinggi di dunia, hingga setengah dari pendapatan mereka, itu karena suatu alasan. Karena pajak yang tinggi, Denmark dapat menawarkan warganya sebagian besar pilihan perawatan kesehatan tanpa biaya, beasiswa untuk mahasiswa dan menerima hibah untuk membantu menutupi biaya selama belajar, pengasuhan anak disubsidi, dan orang tua menerima pensiun dan diberikan pembantu perawatan yang kunjungi mereka di rumah.
-
Kenapa WNA itu dideportasi? HBR belakangan ditangkap Imigrasi Tanjung Perak dan terancam dideportasi ke negaranya lantaran izin tinggalnya sudah tidak berlaku.
-
Siapa yang mengundang Pandawara Group ke Denmark? Pandawara Group terbang ke Denmark setelah mendapat undangan dari Kedutaan Besar Indonesia di Denmark. Mereka direncanakan belajar banyak hal, mulai dari pengelolaan dan pengolahan sampah sampai circular economy dan waste management.
-
Apa yang menjadi fokus utama dari pertemuan Denmark dan Swiss di UEFA Nations League? Denmark dan Swiss akan saling berhadapan pada matchday pertama UEFA Nations League A 2024/2025 Grup 4.
-
Mengapa Jerman diprediksi akan menang melawan Denmark? Dari statistik yang tercatat cari kedua tim, Jerman tentu lebih diunggulkan untuk menang melawan Denmark.
Temui Jembatan Rusak di Wakatobi
Seorang Youtuber serta traveler motor asal Denmark, Kristian Hansen berkunjung ke Wakatobi. Secara tak sengaja, Hansen mendapati jembatan warga setempat ternyata mengalami kerusakan parah.
Bahkan, jembatan yang menjadi penghubung antar warga itu nampak tak layak.
"Waktu saya datang ke desa ini, semua orang bilang 'be careful'," ungkapnya, demikian dikutip dari keterangan video pada akun Instagram @fyifact.
Bahkan beberapa kali, jembatan tersebut menimbulkan kecelakaan pada anak-anak dan lansia.
Terungkap, jembatan kayu sederhana itu telah berdiri sejak 10 tahun lalu.
"Jembatan mereka sudah berusia lebih dari 10 tahun. Terkadang, anak-anak dan orang tua jatuh hingga terluka," terangnya.
Tak berdiam diri, Hansen seketika bergerak. Lewat aksi nyatanya mengumpulkan donasi, para warga setempat mendapat bantuan senilai Rp75 juta dalam kurun waktu 24 jam saja.
"Dalam 24 jam berhasil mengumpulkan Rp 75 juta," katanya.
Dengan uang tersebut, Hansen mengajak warga untuk gotong royong memperbaiki jembatan agar layak dan aman kembali.
"Dan penduduk setempat setuju untuk gotong royong. Lalu kami beli kayu sebanyak mungkin. Dan dari kekuatan gotong royong, kami bangun kembali jembatan mereka," ceritanya.
Bahkan, Hansen juga memberi perhatian bagi warga yang kediamannya mengalami kerusakan. Dinding hingga atapnya ikut mendapat perbaikan ekstra.
Alhasil, kini warga setempat telah berhasil memiliki jembatan dan rumah layak.
Dalam video singkatnya itu, Hansen mengucapkan banyak terima kasih kepada para donatur yang telah bersedia memberikan uluran tangan.
"Jadi, terima kasih kepada lebih dari 300 orang di dunia yang sudah membantu kami mewujudkannya," tutupnya.
- Bangun Jembatan Gantung, BRI Bantu Mobilitas Warga dan Dorong Ekonomi Masyarakat Desa
- Bertahan Puluhan Tahun, Ini Sisi Menarik Kue Gipang dari Banten yang Rasanya Manis
- Banjir Demak, BRI Peduli Salurkan Makanan Saji Tiap Hari
- Perusahaan yang Bantu Hijaukan IKN Bisa Dapat Pengurangan Pajak 200 Persen
Tuai Dukungan
Aksi nyata dari sosok WNA asal Denmark tersebut menuai dukungan publik. Banyak di antaranya yang turut mengucap terima kasih hingga memuji aksi mulianya.
"Bang Bule baik banget. Makasih ya bang," tulis akun @anissina_30
"Ini baru hasil nyata, bukan cuma wacana, keren ente Mister," tulis akun @dunia_saya25
"Best of the best," tulis akun @muhnurbada