Politikus Tajir Indonesia Hartanya Capai Rp 200 Miliar, Ini Daftarnya
Belum lama ini, sebuah akun youtube milik Robert Harianto memposting sebuah video sesi wawancara bersama Ahmad Sahroni. Mereka membahas banyak hal termasuk total harta kekayaan yang dimiliki oleh Ahmad Sahroni.
Nama Ahmad Sahroni belakangan ini ramai diperbincangkan oleh masyarakat Indonesia. Ia adalah seorang pengusaha kaya raya, sekaligus anggota DPR dari partai NasDem. Sebelum menjadi politisi, nama Ahmad Sahroni memang sudah banyak dikenal di kalangan pemilik supercar Indonesia, ia adalah ketua Ferrari Owner's Club Indonesia (FOCI).
Sejak kemunculanya pada video vlog di akun youtub milik Raffi Ahmad, namanya semakin dikenal oleh publik. Hingga kini, dirinya mendapat julukan baru yaitu Crazy Rich Tanjung Priok. Ahmad Sahroni atau yang akrab dipanggil Roni memiliki dua perusahaan besar yang didirikannya sejak tahun 2004.
-
Apa yang dikhawatirkan oleh Ahmad Sahroni terkait tindakan oknum polisi? “Ini berbahaya sekali kalau benar terjadi. Jangan sampai ada jajaran di bawah melakukan intimidasi terhadap siapa pun, apalagi ada kaitannya dengan konteks kepemiluan." Justru kalau kalian melakukan itu, kalian mencoreng komitmen netralitas Kapolri. Dan ini sayang sekali karena masa kampanye sebentar lagi. Jangan nodai trackrecord netralitas Polri yang sudah bagus,” ujar Sahroi dalam keterangan (6/2).
-
Bagaimana Ahmad Sahroni ingin kasus ini ditangani? Lebih lanjut, Sahroni ingin kasus ini segera diselesaikan secara objektif dan profesional. Legislator DKI Jakarta ini tidak ingin adanya upaya-upaya intervensi yang dilakukan oleh pihak tertentu ke dalam kasus ini. “Dan saya minta kasus ini diselesaikan secara tegas, objektif, dan profesional. Hukum kita tidak boleh tebang pilih. Anak siapapun tidak boleh kebal hukum karena kita adalah negara hukum. Semuanya tanpa terkecuali harus tunduk kepada hukum,” tambahnya.
-
Kenapa forum Paku Integritas dianggap penting oleh Ahmad Sahroni? “Inisiatif KPK bagus sekali, sangat layak diapresiasi. Karena memang, beberapa tahun belakangan ini, agenda pemberantasan korupsi kita sedang gencar-gencarnya. Dan bukan hanya KPK, tapi juga dilakukan oleh seluruh institusi penegak hukum lainnya."
-
Apa yang diminta Ahmad Sahroni terkait kasus pembunuhan di Tanjung Priok? Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni meminta, agar pihak kepolisian segera menjerat pelaku dengan pasal pembunuhan berencana.
-
Kenapa Kepolisian Republik Indonesia (Polri) mendapat pujian dari Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni? “Sebagai mitra kerja kepolisian, Komisi III bangga sekali dengan kinerja Polri di bawah kepemimpinan Pak Kapolri Listyo Sigit. Polri tak hanya menjadi lebih humanis, tapi juga jadi jauh lebih inklusif. Kita bisa sebut semuanya, mulai dari kesetaraan gender, kesetaraan akses masuk tanpa pungli, dan kini pemberian kesempatan bagi penyandang disabilitas untuk mengabdi. Terobosan yang luar biasa,” ujar Sahroni dalam keterangannya, Selasa (27/2).
-
Mengapa Ahmad Sahroni mengapresiasi langkah Jaksa Agung? Komisi III mengapresiasi sikap tegas Jaksa Agung dalam menghadapi oknum Kajari yang ditangkap oleh KPK. Semuanya berlangsung cepat, transparan, tidak gaduh, dan tidak ada upaya beking-membeking sama sekali, luar biasa. Memang harus seperti ini untuk jaga marwah institusi dan kepercayaan masyarakat.
Belum lama ini, sebuah akun youtube milik Robert Harianto memposting sebuah video sesi wawancara bersama Ahmad Sahroni. Mereka membahas banyak hal termasuk total harta kekayaan yang dimiliki oleh Ahmad Sahroni.
Total Harta Ahmad Sahroni
Dalam video berdurasi 34 menit tersebut Ahmad Sahroni mengungkapkan bahwa harta kekayaannya mencapai nilai Rp 200 Miliar. Meski tidak menyebutkan secara gamblang tetapi hasil penelurusan pada website KPK menunjukkan jika total harta kekayaan milik Ahmad Sahroni sebesar Rp. 208.076.995.945
"Yang pasti gak sampe 1 triliun lah...di bawah 300 lah", kata Ahmad Sahroni.
Aset Milik Ahmad Sahroni
Ahmad Sahroni diketahui memiliki beberapa aset berupa tanah, bangunan, transportasi, mesin, surat berharga, dan lain sebagainya.
"Dulu saya beli di Priok 200 meter itu cuman Rp.200 juta, sekarang harga tanah di situ satu meter udah Rp. 11 juta", cerita Ahmad Sahroni
Lapor Harta Kekayaan
Berdasarkan pernyataan Ahmad Sahroni, ia mengatakan jika sudah melaporkan LKHPN atau Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara sejak awal masuk ke dunia politik sejak tahun 2014. Setelah ditelusuri pada website resmi KPK memang benar, jika Ahmad Sahroni rajin melaporkan harta kekayaanya.
"Kalau saya pribadi, saya dari awal masuk saya melaporkan LHKPN secara terbuka tidak ada yang ditutupin....", Kata Ahmad Sahroni.
Ingin Jadi Presiden
Saat Robert Harianto membacakan pertanyaan dari netizen yang ditujukan untuk Ahmad Sahroni mengenai hal apa yang belum tercapai dalam hidupnya, ia menjawab bahwa kelak ingin menjadi Presiden Republik Indonesia.
"Kaya udah, terkenal udah, viral, anggota dewan udah, jadi pengusaha udah... terus apalagi bang yang belum kesampaian?", tanya Robert.
"Kalo tanya yang belum kesampaian dan punya mimpi, ya mimpinya seperti yang sebelumnya pernah saya sampaikan saya pengen mimpi jadi Presiden Republik Indonesia untuk memberi dedikasi anak muda ke depan, dan bisa menjadi pemimpin yang disukai kebanyakan orang, bisa bermanfaat bagi banyak orang...", ungkap Ahmad Sahroni.