Raja Yordania Dicap Pengkhianat karena Bantu Israel Tembak Drone & Rudal Iran, Ini Sosoknya Sahabat Dekat Prabowo
Sosok Raja Yordania yang disebut sebagai pengkhianat usai tembaki drone Iran yang serang israel.
Sosok Raja Yordania yang disebut sebagai pengkhianat usai tembaki drone Iran yang serang israel.
Raja Yordania Dicap Pengkhianat karena Bantu Israel Tembak Drone & Rudal Iran, Ini Sosoknya Sahabat Dekat Prabowo
Raja Yordania Abdullah II bin Al-Hussein dicap sebagai pengkhianat usai menembak jatuh puluhan drone Iran yang menyerang Israel.
Hal tersebut disampaikan oleh anggota parlemen Pakistan bernama Mushtaq Ahmad Khan melalui akun X pribadinya.
Sosok Raja Yordania itupun kini langsung ramai jadi sorotan. Ternyata, Abdullah II merupakan sahabat dekat Prabowo Subianto. Simak ulasannya:
- Sopir Truk Asal Yordania Tembak Mati Tiga Tentara Israel di Perbatasan
- Prabowo dan Raja Yordania Bertemu Bahas Bantuan Kemanusiaan dan Perlindungan Rakyat Gaza
- Bocoran Laporan : Militer Israel Akui Rudal AS Gagal Lindungi Negaranya dari Serangan Iran
- Tiga Negara Ini Bantu Israel Hadapi Serangan Rudal dan Drone Iran, Salah Satunya Negara Arab
Raja Yordania Disebut Pengkhianat
Melalui akun @SenatorMushtaq, anggota Parlemen Pakistan itu blak-blakan menyebut Raja Yordania sebagai pengkhianat.
"Pengkhianat anak pengkhianat," tulisnya di akun @Senator Mushtaq.
Cuitan tersebut dibagikan usai militer Yordania menembak jatuh drone-drone Iran yang sedang dalam perjalanan menyerang Israel.
Sosok Raja Yordania Jadi Sorotan
Setelah kabar tersebut beredar, sosok Abdullah II bin Al-Hussein pun langsung ramai jadi sorotan.
Abdullah II naik tahta sebagai Raja Yordania pada 7 Februari 1999 silam. Jika dihitung, ia telah memimpin selama lebih dari 25 tahun.
Dilansir dari berbagai sumber, Raja Abdullah II adalah anggota dari wangsa Hasyimiyah yang telah memerintah kerajaan Yordania sejak 1921.
Dia dianggap sebagai generasi ke-41 keturunan langsung dari nabi Muhammad SAW.
Abdullah II ternyata merupakan sahabat dari Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto.
Keduanya memiliki hubungan yang cukup dekat.
Mereka pernah sama-sama menempuh pendidikan di lembaga pelatihan pasukan khusus Amerika Serikat, Fort Benning.
Prabowo juga pernah tinggal di Yordania pada tahun 1998 hingga sempat ditawari berpindah kewarganegaraan.
Namun, Prabowo menolak. Meski begitu keduanya kini masih berhubungan dengan sangat baik.
Alasan Yordania Tembak Drone Iran
Aksi militer Yordania menembaki drone-drone Iran disebut sebagai langkah untuk melindungi warganya dari bahaya.
Dilansir dari Reuters, militer Yordania memang sengaja mencegat dan menembak jatuh puluhan drone Iran yang melanggar wilayah udaranya saat terbang menuju Israel.
Pemerintah Yordania mendesak semua pihak untuk menahan diri. Sebab, eskalasi situasi di Timur Tengah kini bisa membahayakan.
Sebagai informasi, Iran baru saja melancarkan serangan udara ke pangkalan militer Israel pada Sabtu, (14/4/2024).
Serangan tersebut merupakan pembalasan atas aksi Israel yang melakukan penyerangan terhadap konsulat Iran di Damaskus pada awal bulan April.
Hal itulah yang menyebabkan hubungan Iran dan Israel kini semakin memanas.
Dilansir dari Al Arabiya, Iran bahkan mengancam akan melakukan penyerangan jika Yordania menghalang-halangi serangan ke Israel.