Sayang Karyawan, Ajik Pengusaha Oleh-oleh di Bali Beri Bonus dan Jalan-jalan ke Singapura
seorang bos perusahaan oleh-oleh terbesar di Bali, Gusti Ngurah Anom atau lebih dikenal dengan panggilan Ajik Krisna memberikan bonus satu kali gaji.
Bos oleh-oleh terbesar di Bali, memanjakan karyawannya dengan memberi bonus satu kali gaji.
Sayang Karyawan, Ajik Pengusaha Oleh-oleh di Bali Beri Bonus dan Jalan-jalan ke Singapura
Sayang karyawan, seorang bos perusahaan oleh-oleh terbesar di Bali, Gusti Ngurah Anom atau lebih dikenal dengan panggilan Ajik Krisna memberikan bonus satu kali gaji dan jalan-jalan ke Singapura.
Hal itu terlihat dari unggahan video yang diunggah oleh akun TikTok @krisnaoleholehbali, Rabu (27/03). Ajik akan menggelontorkan bonus untuk para karyawannya pada bulan Maret ini.
"Bonus kalau enggak salah Maret ini mungkin lebih dari satu kali gaji," kata Ajik.
- Tinggalkan Kerja Bergaji Lebih dari 1000 Dolar di Brunei, Perempuan Ini Pilih Pulang Jadi Petani, Bonus Dapat Jodoh Sefrekuensi
- Karyawan Singapore Airlines Dapat Bonus Setara 8 Kali Gaji, Terbesar Sepanjang Sejarah Perusahaan
- Karyawan Bobol Gudang Sembako Milik Bosnya, Mentega Senilai Rp200 Juta Raib Dicuri
- Nasib Punya Bos Pelit, Karyawan Ini Heran Dapat Bonus Hingga Jutaan Rupiah Tapi Cuma Dibayar Pakai Permen
Ajik juga mengaku selama menjadi bos perusahaan, dirinya tidak perah menjaga jarak dengan karyawannya, sebab berkat bisnis oleh-olehnya menjadi maju dan berkembang, disitu ada campur tangan karyawan yang bekerja keras.
"Ajik itu tidak pernah jaga jarak sama kalian, posisi kita sama artinya saya sebagai owner sama sekali ingin dekat sama karyawan, yang pertama Ajik mengucapkan terima kasih Krisna bisa besar tentunya tanpa berada kalian Krisna tidak mungkin besar," ujar Ajik.
Selain itu, kata Ajik selama bekerja di perusahaan untuk karyawan yang ada unek-unek boleh disampaikan langsung kepada dirinya.
"Kedepanya kalau ada unek-unek yang susah disampaikan mungkin ke manajer gak enak silakan kalian kalau ada unek-unek yang mau disampaikan langsung ke Aji boleh," kata Ajik.
Selain bonus yang diberikan, pengusaha terkaya di Bali ini akan mengajak karyawannya jalan-jalan ke luar negeri.
"Pesan anak-anak saya kalau gak salah bagi yang kerja di atas tiga tahun itu baru rencana akan di ajak ke Jogja dan pakai pesawat. Bagi tiga tahun ke bawah tetap jalan-jalan entah di taman safari atau dimana, bagi yang lebih 10 tahun itu bisa ke Singapura," ucapnya.
"Dan pesan dari anak Ajik dan Ibu, kalian pasti sudah menunggu-nunggu bonus kapan ya, bonus, pesan dari anaknya Ajik karena yang mengevaluasi ini semua, Ajik kan tidak mengerti tentang keuangan yang mengerti adalah anak-anak Ajik dan menantu Ajik, Ajik bersama Ibu hanya menyetujui saja, bonus kalau enggak salah Maret ini lebih dari satu kali gaji," Ajik menambahkan.
"Terima kasih Ajik, I love You," kata karyawan sambil tepuk tangan dan senyum bahagia.
"Terima kasih Aji, I love You," kata karyawan sambil tepuk tangan dan senyum bahagia.
Atas unggahan Ajik yang memberikan bonus dan jalan-jalan ke luar negeri dibanjiri pujian dari para netizen.
"Ajik Krisna, emang luar biasa semoga bisa sukses, amin..salam," tulis akun @Istiqomah.
"Semoga sehat selalu Ajik Krisna, semoga jadi motivasi kami semua ," timpal akun@ivan.
"Dari dulu cita-cit pengen kerja di krisna tapi belum kesampaian, sehat selalu buat big bos Ajik Krisna," tulis akaun@bolone wong pusat.
Diketahui, saat ini, total jumlah outlet Krisna Oleh-oleh Khas Bali ada 34. Ajik mengungkap, mulai akhir tahun ini hingga tahun depan, akan ada pengembangan 8-10 outlet di luar Bali.