Cara ampuh lindungi transaksi perbankan Anda dari penipuan
Bank statement dapat membantu Anda dalam banyak hal, salah satunya memudahkan nasabah untuk memantau pengeluaran secara real time dan menjaga akun bank tetap aman dari penipuan.
Kapan terakhir kali Anda memeriksa laporan transaksi bank (bank statement) Anda? Jika jawabannya satu minggu, berarti Anda sudah terlalu lama tidak memerhatikan laporan tersebut. Baik dalam bentuk surat yang dikirimkan ke rumah maupun berbentuk e-statement, laporan transaksi bank berisi informasi penting yang dapat membantu Anda untuk menghindari penipuan pembayaran.
Bank statement dapat membantu Anda dalam banyak hal. Selain itu, mereka juga dapat digunakan sebagai bukti pembelian dan transfer daring. Keuntungan utama yang didapatkan dari bank statement adalah peran mereka yang dapat membantu kita untuk dapat memeriksa laporan transaksi tersebut secara mobile, sehingga memudahkan nasabah untuk memantau pengeluaran secara real time dan menjaga akun bank tetap aman dari penipuan.
-
Kapan Gedung De Javasche Bank diresmikan? Gedung De Javasche Bank ini diresmikan pada 30 Juli 1907, disusul dua kantor cabang lainnya pada 15 Januari 1908 dan 3 Februari 1908.
-
Apa saja fungsi utama bank pemerintah di Indonesia? Bank pemerintah memiliki sejumlah fungsi penting dalam mengelola keuangan negara dan menyelenggarakan sistem keuangan. Berikut adalah beberapa fungsi utama bank pemerintah: 1. Manajemen Keuangan Publik Bank pemerintah bertanggung jawab untuk mengelola keuangan publik, termasuk penerimaan dan pengeluaran negara. Mereka memproses transaksi keuangan pemerintah, mengelola anggaran, dan memastikan keseimbangan keuangan yang sehat. 2. Penyediaan Layanan Perbankan untuk Pemerintah Bank pemerintah menyediakan layanan perbankan khusus untuk pemerintah. Ini termasuk penempatan dana pemerintah, pembiayaan proyek-proyek pembangunan, dan pelaksanaan transaksi keuangan pemerintah secara efisien. 3. Pelaksanaan Kebijakan Moneter Bank pemerintah seringkali menjadi pelaksana kebijakan moneter yang ditetapkan oleh bank sentral. Mereka dapat berpartisipasi dalam pengaturan suku bunga, kontrol uang beredar, dan kebijakan lainnya untuk mencapai tujuan stabilitas ekonomi. 4. Pembiayaan Pembangunan. Salah satu peran kunci bank pemerintah adalah memberikan pembiayaan untuk proyek-proyek pembangunan nasional. Mereka dapat memberikan pinjaman jangka panjang untuk mendukung sektor-sektor strategis seperti infrastruktur, energi, dan industri. 5. Dukungan terhadap Sektor-sektor Kunci. Bank pemerintah dapat memberikan dukungan finansial khusus untuk sektor-sektor yang dianggap strategis bagi pertumbuhan ekonomi. Hal ini dapat mencakup sektor pertanian, pendidikan, dan kesehatan. 6. Penyelenggaraan Program Pemerintah. Bank pemerintah dapat menjadi penyelenggara program-program pemerintah, seperti program bantuan sosial atau program kredit bagi sektor-sektor tertentu. 7. Pengelolaan Risiko Keuangan. Dalam kapasitasnya sebagai lembaga keuangan yang besar, bank pemerintah juga berperan dalam mengelola risiko keuangan. Hal ini mencakup pemantauan dan penilaian risiko, serta penerapan strategi untuk mengurangi dampak risiko keuangan yang mungkin timbul. 8. Mendukung Kestabilan Sistem Keuangan. Bank pemerintah dapat berkontribusi dalam menjaga stabilitas sistem keuangan nasional. Mereka memiliki peran penting dalam menangani krisis keuangan dan memberikan dukungan finansial guna mencegah dampak yang lebih besar pada perekonomian.
-
Di mana Perpustakaan Bank Indonesia di Surabaya berada? Perpustakaan ini terletak di tengah kota, tepatnya di Jalan Taman Mayangkara, Kelurahan Darmo, Kecamatan Wonokromo, Kota Surabaya.
-
Apa penghargaan yang diraih Bank Jatim? Kali ini, bankjatim berhasil mendapat penghargaan gold rank dalam The Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2023.
-
Siapa yang menjamin simpanan nasabah di bank? LPS hanya akan menjamin simpanan nasabah sampai jumlah Rp2 miliar.
-
Di mana gedung Bank Indonesia Cirebon terletak? Jika melintasi Jalan Yos Sudarso nomor 5, Kota Cirebon, Anda akan mendapati sebuah gedung bergaya romawi kuno yang masih berdiri.
Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mengurangi peluang terjadinya penipuan adalah dengan menjadi lebih proaktif dan membangun kebiasaan untuk menggunakan kartu pembayaran secara aman. Laporan-laporan daftar transaksi dalam bentuk print maupun online dapat memegang peranan penting untuk mendeteksi adanya penipuan kartu.
Jika diperhatikan baik-baik, laporan-laporan ini dapat menunjukkan apakah sebuah transaksi telah Anda setujui atau belum, sehingga membantu kita untuk mengidentifikasi penipuan secara dini. Berikut tiga langkah aman untuk mendeteksi penipuan dan hal-hal yang perlu Anda perhatikan pada saat melihat bank statement Anda, seperti dikutip Mastercard.
Daftarkan diri Anda untuk menerima notifikasi di telepon genggam Anda (mobile alerts)
Apabila Anda sering bepergian dan ingin terus mendapat informasi terkait transaksi Anda, sejumlah bank menawarkan pilihan untuk mengirimkan notifikasi tersebut ke telepon genggam kapanpun Anda melakukan transaksi.
Dengan tampilan yang mudah disesuaikan, notifikasi-notifikasi ini dapat membantu Anda untuk memeriksa kembali transaksi pembelian dalam jumlah besar. Untuk mengaktifkannya, Anda hanya perlu mendaftarkan nomor telepon Anda melalui bank Anda.
Periksa kembali laporan transaksi Anda
Ketika ada penipu yang mengambil uang Anda dalam jumlah kecil selama periode yang cukup lama, mereka cenderung luput dari perhatian Anda. Latihlah mata Anda untuk menangkap biaya-biaya kecil ini dalam slip transaksi ketika Anda sedang memeriksanya, dan pastikan jumlah yang tertera sudah sesuai dengan transaksi yang telah Anda lakukan.
Menjadi sigap dan periksa transaksi Anda secara berkala
Bangun kebiasaan untuk selalu memeriksa laporan transaksi bank Anda. Sebagian besar bank akan mengirimkan e-statement bulanan ke email Anda, sehingga memungkinkan Anda untuk memeriksanya secara langsung dan lebih cepat.
Apabila Anda melihat aktivitas yang mencurigakan dalam laporan transaksi tersebut, segera hubungi bank Anda. Mereka dapat membantu Anda dengan perlindungan pertanggungan jika terjadi kesalahan atau penipuan dalam transaksi bank Anda.
Baca juga:
Bank Syariah Bukopin optimalkan layanan tabungan haji
BPKH targetkan dana haji capai Rp 150 triliun di 2022
Calon jemaah kini bisa mendaftar dan membuka tabungan haji BSM lewat Bank Mandiri
Lewat program Super Untung, BTN incar DPK ritel Rp 250 miliar di Medan
Cara anyar BTN kejar target jadi 5 bank beraset terbesar di Indonesia