ESDM umumkan pemenang lelang 4 wilayah kerja migas senilai Rp 624,4 M
Menteri ESDM Ignasius Jonan mengumumkan 4 pemenang lelang Penawaran Langsung Wilayah Kerja (WK) Migas Konvensional Tahun 2018 dari 5 WK penawaran langsung yang mulai ditawarkan pada tanggal 19 Februari 2018. Nilai investasi komitmen pasti dari 4 WK tersebut adalah sebesar USD 44,6 juta atau Rp 624,2 miliar
Menteri ESDM Ignasius Jonan mengumumkan 4 pemenang lelang Penawaran Langsung Wilayah Kerja (WK) Migas Konvensional Tahun 2018 dari 5 WK penawaran langsung yang mulai ditawarkan pada tanggal 19 Februari 2018. Semua hasil lelang tersebut akan menggunakan kontrak migas skema gross split.
"Kami juga sampaikan hasil lelang wilayah migas eksplorasi. Untuk tahun 2018 kami baru selesaikan lelang WK," ungkapnya dalam acara pembukaan The 42nd IPA Convention and Exhibition, di JCC, Jakarta, Rabu (2/5).
-
Kenapa mahasiswa UGM mengembangkan ESDS? Yogi mengatakan bahwa pengembangan ESDS tersebut berawal dari keprihatinan mereka terhadap tingginya kasus stunting di Tanah Air.
-
Apa saja kandungan dalam Esemag? Formula Esemag terdiri dari Zat Aktif Kunyit yang memiliki aktivitas antiulcer untuk mengurangi peradangan dan produksi asam lambung. Selain itu, ada juga kandungan Licorice atau akar manis yang bisa meningkatkan lapisan mukosa untuk melindungi lambung. Ada lagi kandungan meniran yang dikenal sebagai zat anti-inflamasi yang juga berperan untuk melindungi lambung. Terakhir, Esemag juga mengandung madu yang dapat mengatasi masalah pencernaan sekaligus meningkatkan daya tahan tubuh.
-
Apa itu Esemag? Esemag yang diproduksi oleh Sido Muncul, yang merupakan solusi jitu untuk mengatasi berbagai masalah lambung.
-
Kapan UGM diresmikan? Universitas Gadjah Mada (UGM) didirikan pada 19 Desember 1949 di Yogyakarta, Indonesia.
-
Siapa Ema Dato? Konon salah satu daratan itu selamat karena adanya sebuah makam tokoh Tionghoa.
-
Kapan Deli Spoorweg Maatschappij (DSM) didirikan? Kemudian, pemerintah kolonial mendirikan Deli Spoorweg Maatschappij (DSM) pada tahun 1883. DSM adalah sebuah perusahaan kereta api swasta yang beroperasi di dekat pantai Timur Sumatera atau di sekitar Deli (Kota Medan).
Dia menjelaskan, dari 5 (lima) Wilayah Kerja yang ditawarkan melalui mekanisme penawaran langsung, sampai dengan batas akhir penyampaian Dokumen Partisipasi tanggal 4 April 2018, terdapat 5 Dokumen Partisipasi yang masuk untuk 4 Wilayah Kerja yaitu Citarum, East Ganal, East Seram dan Southeast Jambi.
"Untuk (Wilayah Kerja migas) East Papua belum ada keputusan pemenang," kata dia.
Nilai investasi komitmen pasti dari 4 WK tersebut adalah sebesar USD 44,6 juta atau Rp 624,2 miliar dengan total bonus tanda tangan sebesar USD 3,250,000. Sedangkan 1 WK yang belum ada peminat yaitu East Papua menjadi Wilayah Kerja Available dan dapat ditawarkan kembali pada periode penawaran WK Migas selanjutnya.
Untuk diketahui, pada tahun 2018 ini, secara keseluruhan Pemerintah telah menawarkan 24 WK Migas Konvensional yang terdiri dari 5 WK ditawarkan dengan mekanisme Penawaran Langsung dan 19 WK melalui mekanisme lelang Reguler.
Untuk lelang Penawaran Langsung prosesnya telah selesai dan diumumkan pemenangnya pada kesempatan ini. Sedangkan untuk lelang reguler prosesnya masih berlangsung hingga 19 Juni 2018.
19 Wilayah Kerja Konvensional lainnya yang ditawarkan melalui mekanisme lelang Reguler saat ini masih berlangsung sampai dengan tanggal 19 Juni 2018 dan masih terbuka peluang untuk berpartisipasi pada lelang tersebut.
Baca juga:
Pengusaha apresiasi upaya ESDM pangkas perizinan di sektor migas
3 Syarat ini harus dipenuhi pemerintah setelah divestasi saham Freeport
ESDM optimis pengusaha tetap bangun smelter meski harga nikel murah
Hampir lewati target, hasil negosiasi pencaplokan saham Freeport belum dilaporkan
Indonesia jadi negara pengguna energi panas bumi terbesar kedua di dunia