Google Mulai Ditinggalkan, Ini Aplikasi Baru Diminati Generasi Muda untuk Cari Informasi
Studi Pew juga menemukan bahwa konsumen berita reguler di Nextdoor, Facebook, Instagram, dan TikTok lebih cenderung adalah perempuan.
Menurut studi baru dari Pew Research mencatat, pengguna TikTok yang rutin mengakses berita melalui aplikasi meningkat menjadi 43 persen.
-
Di mana teknologi Google ini akan digunakan? Teknologi ini dirancang agar dapat digunakan di ponsel pintar, terutama di wilayah pedesaan yang memiliki akses terbatas terhadap layanan kesehatan.
-
Di mana TikTok tersedia? TikTok tersedia di lebih dari 150 negara dan dalam 75 bahasa, menjadikannya platform global yang dapat diakses oleh hampir semua orang di dunia.
-
Apa yang membuat Tiktok lebih menarik bagi Gen Z dibandingkan Google? Hal yang paling menarik tentang TikTok adalah kemungkinan besar adalah tidak akan melihat video yang sama muncul di For You Page (FYP) lebih dari sekali. Konten di aplikasi ini unik, setiap video berbeda dari yang berikutnya dan algoritme memastikan video tidak terulang di feed pengguna.
-
Siapa yang membuat TikTok? TikTok berasal dari Cina dan dikembangkan oleh perusahaan teknologi bernama ByteDance. Aplikasi ini awalnya diluncurkan di pasar Cina dengan nama Douyin pada September 2016, dan kemudian diluncurkan secara global sebagai TikTok pada tahun 2017.
-
Apa yang diterima TikToker tersebut dari Apple? Kejutan yang tak terduga terjadi ketika tiga kiriman kotak besar tiba di rumah pria ini. ketiga kotak besar ini berisi total 60 ponsel iPhone 15 Pro Max, dan semuanya berasal dari varian 1TB.
-
Kapan Instagram mengungguli TikTok? Instagram telah mengambil alih TikTok sebagai aplikasi dengan unduhan terbanyak di 2023, mengungguli popularitas aplikasi video dari Tiongkok tersebut.
Google Mulai Ditinggalkan, Ini Aplikasi Baru Diminati Generasi Muda untuk Cari Informasi
Google Mulai Ditinggalkan, Ini Aplikasi Baru Diminati Generasi Muda untuk Cari Informasi
Minat generasi Z di Amerika Serikat (AS) untuk melalukan pencari informasi berita melalui platform Google terus mengalami penurunan.
Sebaliknya, minat para generasi muda untuk mengakses informasi kian meningkat melalui Tiktok.
Menurut studi baru dari Pew Research mencatat, pengguna TikTok yang rutin mengakses berita melalui aplikasi meningkat menjadi 43 persen pada tahun 2023. Padahal, di tahun lalu jumlah peminat TikTok baru mencapai 22 persen.
"Studi baru dari Pew Research Center, yang menemukan bahwa setengah dari orang dewasa di Amerika Serikat mendapatkan setidaknya beberapa berita dari media sosial, seperti TikTok," tulis Reuters dikutip Sabtu (2/12).
- Kalahkan Mbah Google, TikTok Kini jadi Aplikasi Pencarian Paling Populer di Dunia
- Google Mulai Ditinggalkan, Gen Z Lebih Suka Platofm Ini untuk Cari Informasi
- Google Mulai Ditinggalkan, Begini Asal-muasal TikTok yang Kini Jadi Platform Pencarian Informasi Anak Muda
- Ternyata, Ini Alasan Kenapa Generasi Z Suka Mencari Informasi di TikTok Dibanding Google
Alhasil, organisasi berita di AS tengah bersaing dengan TikTok dan platform media sosial lainnya untuk mendapatkan perhatian konsumen dan pengiklan.
Bahkan, banyak organisasi berita yang mencari cara untuk melibatkan audiens Gen Z yang besar seperti yang dilakukan oleh TikTok.
Meski begitu, konsumsi berita di Facebook tetap ada meskipun Meta berupaya mengurangi prevalensi berita dan konten sipil lainnya di platformnya dalam beberapa tahun terakhir. Ini karena Meta menghadapi tekanan peraturan iklan di pasar-pasar utama di seluruh dunia.
Studi Pew juga menemukan bahwa konsumen berita reguler di Nextdoor, Facebook, Instagram, dan TikTok lebih cenderung adalah perempuan.
Sedangkan konsumen berita reguler di Reddit, X, LinkedIn, dan YouTube milik Alphabet (GOOGL.O) lebih cenderung adalah laki-laki.
Di sisi lain, paltform X di bawah kepemimpinan Elon Musk, peminat konsumen berita lebih menyukai isu politik. Rinciannya, 46 persen condong ke Partai Republik atau Republik, dan 49 persen condong ke Demokrat atau Demokrat.
TikTok kini menjadi pilihan banyak orang jika ingin mencari hal yang ingin diketahui. Artinya secara perlahan semuanya pindah ke aplikasi Tiktok sebagai platform pencarian.
Menurut SimilarWeb, Google masih menjadi kekuatan dominan dalam pencarian. Platform tersebut masih memegang 90 persen pasar mesin pencari. Namun semakin banyak pengguna terutama Gen Z, Google memberikan tanda-tanda penurunan peminat.