Menghidupkan kembali KA jalur Selatan Jawa yang kini mati suri
Direktur Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan, Zulfikri menyebutkan bahwa saat ini pemerintah sedang mencoba untuk menghidupkan kembali jalur kereta api bagian selatan yang menghubungkan Bogor - Sukabumi - Cianjur hingga Padalarang.
Jalur Kereta Api (KA) di bagian Jawa Selatan yang meliputi provinsi Jawa Barat belum terpakai secara maksimal, bahkan bisa dibilang lintas KA tersebut banyak yang mati suri. Padahal jalur selatan tersebut merupakan rute pertama perjalanan KA yang berkembang dan dibangun sejak penjajahan Belanda.
Direktur Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan, Zulfikri menyebutkan bahwa saat ini pemerintah sedang mencoba untuk menghidupkan kembali jalur kereta api bagian selatan yang menghubungkan Bogor - Sukabumi - Cianjur hingga Padalarang.
-
Apa yang dikampanyekan Kementerian Perhubungan? Kemenhub kampanyekan keselamatan pelayaran kepada masyarakat. Indonesia selain negara maritim, juga merupakan salah satu negara di dunia yang memiliki lalu lintas pelayaran yang sangat padat dan ramai dan keselamatan pelayaran menjadi isu penting.
-
Apa saja yang dilakukan Kemenko Perekonomian untuk mewujudkan transportasi berkelanjutan di Indonesia? Pemerintah telah menetapkan pengembangan infrastruktur sebagai salah satu prioritas dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2015-2019, dengan pembentukan Proyek Strategis Nasional (PSN). Pengembangan infrastruktur yang signifikan akan terus dilanjutkan sebagaimana dijelaskan dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2025-2045 guna mewujudkan visi strategis 100 tahun Indonesia. Menko Airlangga juga menyampaikan bahwa Pemerintah telah membangun lebih dari 2.000 km jalan tol yang menghubungkan pusat-pusat komersial, industri, dan perumahan utama di tanah air, menciptakan value chain perdagangan yang lebih kuat. Dalam program PSN tersebut, Indonesia juga mengembangkan proyek transportasi perkotaan seperti MRT yang telah selesai pada tahun 2019 dan proyek LRT Jabodebek yang baru saja selesai.
-
Kapan Balai Yasa Madiun diserahterimakan ke PT Industri Kereta Api? Pada tahun 1981, Balai Yasa Madiun diserah terima dari Perusahan Jawatan Kereta Api (PJKA) ke PT Industri Kereta Api (Persero).
-
Apa yang di ekspor oleh Kementan? Wakil Presiden RI, KH Maruf Amin melepas ekspor komoditas pertanian ke 176 negara dengan nilai transaksi sebesar 12,45 triliun.
-
Apa moto dari Kepolisian Republik Indonesia? Polri mempunyai moto Rastra Sewakottama yang artinya Abdi Utama bagi Nusa Bangsa. Motto tersebut diambil dari bahasa Sansekerta, yaitu Rastra (bangsa/rakyat) dan Sevakottama (pelayan terbaik). Jadi, Rastra Sewakottama dapat dimaknai "pelayan terbaik bangsa/rakyat"
-
Kapan jalur kereta api Purwokerto-Wonosobo terakhir kali dilintasi kereta? Jalur kereta api itu terakhir kali dilintasi kereta api pada tahun 1986 di mana kereta api terakhir itu berhenti di Stasiun Mantrianom atau 8 kilometer sebelah barat pusat kota Banjarnegara.
"Kalau kita bicara KA di Pulau Jawa bagian selatan semula jaman dulu KA dikembangkan di Jawa memang yang berkembang itu adalah yang pertama dibangun oleh Belanda itu bagian selatan. Nah dalam perkembangannya, jalur utara lebih maju. Dulu dibangun juga Jakarta ke Bandung melalui utara," kata Dirjen Zulfikri di Kertajati, Jawa Barat, ditulis Sabtu (3/11).
Beberapa lintas KA di bagian selatan karena tidak terlalu dikembangkan lebih lanjut sejak zaman kemerdekaan membuat jalur tersebut tidak aktif. Saat ini, memang ada pelayanan KA dari Bogor ke Sukabumi namun masih minim dengan frekunsi dan jumlah rangkaian yang tidak banyak.
"Memang rendah sekali pelayanannya, KA Pangrango 6 perjalanan sehari. Sukabumi sampai Cianjur ada pelayanan perintis sebanyak 6 kali juga sehari dengan KA Siliwangi, hanya sampai Cianjur. Relatif pergerakan masyarakat disini hanya sampai Cianjur," ujarnya.
Dia menjelaskan, kebutuhan transportasi jalur KA tersebut kian mendesak. Sebab pertumbuhan industri di kawasan tersebut juga terus bertumbuh, misalnya industri air mineral. Itulah kenapa Kemenhub saat ini melakukan pengembangan perkereta apiaan di Jawa Barat khususnya bagian selatan agar distribusi logistik semula melalui darat bisa beralih pada KA.
Untuk Cianjur ke Padalarang terakhir 2013, kemudian tidak beroperasi lagi hingga sekarang. Jalur tersebut seolah terputus. Saat ini, lintas KA yang beroperasi penuh hanya jalur utara dari Jakarta menuju Bandung hingga Yogyakarta.
"Jadi tidak seimbang, padahal industri di daerah sini (Selatan) cukup tinggi. Industri air mineral sangat pesat sehingga mengakibatkan kemacetan jalan raya," ujarnya.
Dengan diaktifkannya kembali jalur lintas selatan, diharapkan waktu tempuh dan kemacetan di jalan raya bisa berkurang. "Ini pemerintah merasa perlu karena Jakarta ke Sukabumi butuh 8 jam. Bogor ke Sukabumi hanya 57 km ditempuh dalam 6 jam. Harus segera meningkatkan konektivitas antara Bogor dan Sukabumi. Secara parsial sepanjang 57 km kita punya program," tutupnya.
Baca juga:
Menhub Budi setuju pajak angkutan barang gunakan kereta api dihilangkan
Ini penyebab angkutan barang menggunakan kereta api tak laku
KAI pesan 19 lokomotif dan 278 gerbong angkutan barang
Inggris tawarkan Jawa Barat pinjaman reaktivasi 4 jalur kereta api
Dukung Emil, timses sebut reaktivasi jalur kereta turunan program Jokowi
Buka relasi baru dan reaktivasi, cara KAI perluas layanan transportasi publik