Menteri Rini pastikan ada perombakan direksi Pertagas usai diakuisisi PGN
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno mengatakan, bakal ada perombakan direksi di PT Pertamina Gas (Pertagas) usai diakuisisi oleh PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN).
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno mengatakan, bakal ada perombakan direksi di PT Pertamina Gas (Pertagas) usai diakuisisi oleh PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN).
"Tunggu saja, tunggu tanggal mainnya. Perubahan pasti ada, karena biar gimana nanti kan sudah menjadi holding, Pertamina sebagai holding migas tentunya kan Pertamina menjadi induknya. Tentunya harus ada perubahan sehingga itu benar-benar sudah menjadi satu kesatuan," ungkapnya di Jakarta, Senin (3/9).
-
Mengapa Pertamina mendapatkan apresiasi dari Menteri BUMN? Menteri BUMN Erick Thohir mengapresiasi PT Pertamina (Persero) atas kiprahnya dalam komunikasi dan keberlanjutan di Indonesia.
-
Dimana Pertamina menyelenggarakan Workshop Influencer BUMN? Program yang dilakukan di 8 kota di Indonesia ini, diikuti para pegawai BUMN dari berbagai perusahaan, khususnya para influencer atau penggiat media sosial milenial dan generation-Z.
-
Apa yang dilakukan oleh 10 Direksi Milenial BUMN di Pandeglang? Selain 100 orang Relawan, ada 10 orang Direksi Milenial dari BUMN yang juga terlibat dan berkontribusi dalam Program tersebut.
-
Kapan Tanri Abeng menjabat sebagai Menteri Negara Pendayagunaan BUMN? Selanjutnya pada tahun 1998 ia ditunjuk oleh Presiden Soeharto sebagai Menteri Negara Pendayagunaan BUMN dan dilanjutkan dengan jabatan yang sama di Kabinet Reformasi Pembangunan pimpinan Presiden Habibie.
-
Di mana Pertamina Patra Niaga akan memindahkan fasilitas penerimaan BBM dan Avtur? Adapun dalam kerjasama ini, Pelindo sebagai pengembang kawasan Benoa akan menyediakan lahan, alur pelayaran, fasilitas dermaga, fasilitas oil transfer equipment, fasilitas HSSE, serta Lindung Lingkungan Perairan untuk digunakan Pertamina Patra Niaga dalam kegiatan penerimaan BBM dan Avtur melalui dermaga di Benoa Utara.
-
Apa tugas utama Kementerian BUMN? Kementerian BUMN Bertugas menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang badan usaha milik negara
Sebelumnya, PGN telah resmi mengambil alih 51 persen saham Pertagas dengan nilai akuisisi sebesar USD 1,2 miliar atau setara Rp 16,6 triliun.
Perseroan kemudian menyatakan diri akan mencicil uang pembelian 51 persen saham Pertagas pada akhir September nanti. Adapun proses pembayaran bakal dilakukan melalui dua tahap.
"Tahap pertama 50 persen cash dari kas perseroan yang akan kita bayarkan di akhir September ini. 50 persen sisanya Semester I 2019," jelas Direktur Utama PGN Jobi Triananda.
"Kita akan sekarang sedang melihat mana yang paling optimal dari sisi pembiayaannya, karena kita akan melakukan pinjaman," dia menambahkan.
Jobi juga memaparkan, PGN menyicil uang pembelian sebesar 51 persen tersebut lantaran adanya beberapa pertimbangan, seperti pengembangan infrastruktur.
"Kami juga punya banyak proyek yang butuh pembiayaan. Misalnya di Indonesia Timur, kami saat ini sedang menunggu tindak lanjut lelang PLN untuk LNG sampai Indon dia Tengah dan Timur. Kami bisa kembangkan infrastruktur baru tidak hanya di Jawa dan Sumatera saja, tapi juga menyentuh Sulawesi, Papua, serta kepulauan lain," tuturnya.
Reporter: Maulandy Rizky Bayu Kencana
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Di penutupan Asian Games, BRI dan BNI jual kartu e-money edisi terbatas
Pertamina sebut digitalisasi SPBU optimalkan penggunaan B20
Strategi Menteri Rini kala Rupiah merosot tajam
Menteri Rini harap Pertamina dan Telkom percepat digitalisasi SPBU
Pemerintah diprediksi naikkan harga BBM usai Lebaran di 2019
Argentina krisis, tipis investasi asing masuk Indonesia