Orang terkaya dunia ini rugi besar akibat kebrutalan United Airlines
Orang terkaya dunia ini rugi besar akibat kebrutalan United Airlines. Akibat perbuatan maskapai ini, dia harus kehilangan USD 23,5 juta atau setara Rp 312,1 miliar. Sejak awal tahun, nilai saham United telah jatuh USD 2,17 atau sebesar 3 persen. Penurunan saham ini membuat Buffett rugi USD 62,8 juta atau Rp 833,7 M.
Insiden pengusiran penumpang pesawat United Airlines bisa jadi membuat bete orang terkaya kedua dunia, Warren Buffett. Sebab, akibat perbuatan maskapai ini, dia harus kehilangan USD 23,5 juta atau setara Rp 312,1 miliar (USD 1=Rp 13.274).
Dilansir dari Market Watch, Berkshire Hathaway hingga akhir tahun lalu menjadi pemegang saham terbesar dari United Continental Holdings, pemilik United Airlines. Perusahaan Warren Buffett membeli 24,42 juta lembar saham United di kuartal empat 2016.
-
Kapan PT Tera Data Indonusa Tbk melantai di bursa saham? Bahkan pada 2022, saat pandemi berlangsung, perusahaan ini berani mengambil langkah melantai di bursa saham.
-
Kapan Bursa Berjangka Aset Kripto diluncurkan? Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan meluncurkan Bursa Berjangka Aset Kripto di Jakarta, Jumat (28/7).
-
Kenapa harga saham bisa naik turun? Salah satu yang sering jadi dilema adalah harga saham yang begitu cepat naik turun bagaikan roller coaster. Jadi, sebenarnya apa sih penyebab harga saham bisa naik turun?
-
Apa yang terjadi di Pasar Setan? Konon, pasar ini terletak di salah satu sabana luas yang menjadi jalur pendakian, dimana beberapa pendaki telah mengalami pengalaman yang tak terlupakan. Beberapa di antaranya melaporkan mendengar suara berisik dan keramaian yang mirip dengan suasana pasar, meskipun di jalur tersebut seharusnya sepi dengan hanya sabana luas dan tanah lapang.
-
Siapa yang merencanakan aksi teror di Bursa Efek Singapura? Pendalaman itu dibenarkan Juru Bicara Densus 88 Antiteror Polri Kombes Aswin Siregar bahwa YLK memang hendak merencanakan aksi teror ini pada 2015 silam.
-
Apa yang ditawarkan stasiun ruang angkasa komersial? Selain itu, stasiun ruang angkasa komersial menawarkan fleksibilitas dan modal yang tidak dimiliki oleh proyek yang dikelola pemerintah.
Hasil pembelian ini membuat Warren Buffett menjadi pemegang saham terbesar yakni sebanyak 9,2 persen dari total saham yang diperdagangkan atau sebanyak 28,95 juta lembar saham.
Maka dengan jatuhnya saham United Airlines kemarin sebesar 1,1 persen, Buffett berpotensi menderita kerugian sebesar USD 23,5 juta. Di mana, pada sesi jeda siang, bahkan nilai saham sempat turun 4,4 persen dan kerugian Buffett menyentuh USD 91,5 juta atau setara Rp 1,2 triliun.
Perusahaan ini berpotensi menjadi salah satu portofolio Buffett yang gagal. Sebab, sejak awal tahun (year to date), nilai saham United telah jatuh USD 2,17 atau sebesar 3 persen. Penurunan saham ini membuat Buffett rugi USD 62,8 juta atau Rp 833,7 miliar.
Sebelumnya, United Airlines memicu kemarahan publik lantaran memberi pelayanan sangat buruk kepada penggunanya. Pasalnya, salah satu penumpang dipaksa turun dan diseret dari kabin dengan alasan kelebihan penumpang.
Perlakuan buruk tersebut direkam dan diunggah ke berbagai akun media sosial oleh penumpang lain. Dalam video tersebut, tampak seorang pria yang sepertinya keturunan Asia diseret menyusuri lorong kabin dengan tubuh lemas dan mulut berdarah.
Tak hanya itu, penampilan pria tersebut juga sama mengenaskannya. Kacamata yang dikenakannya miring dan pakaiannya pun terbuka hingga ke bagian perut. Melihat perlakuan tersebut, salah satu penumpang perempuan marah.
"Kalian kejam sekali, ya Tuhan. Apa yang kalian lakukan kepada pria itu," hardik penumpang tersebut, seperti dilansir dari laman Reuters.
Pesawat tersebut dijadwalkan terbang dari Bandara Internasional O'Hari Chicago ke Louisville, Kentucky.
Namun, meski terbukti pegawainya telah melakukan hal tak pantas, Pemimpin Eksekutif United Airlines, Oscar Minoz, tidak meminta maaf. Dalam surat edaran tertulis bahwa penumpang malang itu telah menentang petugas keamanan.
"Kami mencari relawan yang mau turun dari pesawat dan menawarkan kompensasi senilai USD 1.000 (setara RP 13,2 juta). Tetapi tidak ada yang bersedia. Petugas kami kemudian mendekati salah satu penumpang dan meminta maaf karena dia tidak bisa ikut terbang tetapi dia menolak mematuhi instruksi tersebut dan meninggikan suaranya," tulis Minoz dalam surat edaran tersebut.
Baca juga:
Kerugian United Airlines bisa beli banyak pemain bola termahal dunia
Dikecam publik, CEO United Airlines minta maaf untuk ketiga kalinya
Meme lucu sindir maskapai United usir penumpang
Imbas seret penumpang keluar pesawat, United Airlines rugi Rp 3,3 T
4 Tanggapan pemerintah soal maskapai pramugari berbikini masuk RI
Pengusiran penumpang United Airlines picu kemarahan rakyat China
[Video] penumpang ini diseret keluar kabin karena pesawat penuh