Rupiah Merosot Seiring Masih Berlanjutnya Perang Dagang China-AS
Direktur Utama PT Garuda Berjangka Ibrahim Assuaibi mengatakan, perang dagang antara AS dan China kembali meningkat. Dua negara ekonomi terbesar di dunia itu menemui jalan buntu atas negosiasi perdagangan ketika AS menuntut janji perubahan konkret terhadap hukum di China.
Nilai tukar (kurs) rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada Senin sore melemah seiring negosiasi dagang Amerika Serikat (AS) dan China mengalami kebuntuan. Rupiah melemah 96 poin atau 0,67 persen menjadi Rp14.423 per dolar AS dari sebelumnya Rp14.327 per dolar AS.
Rupiah pada pagi hari dibuka melemah Rp14.335 per USD. Sepanjang hari ini, rupiah bergerak di kisaran Rp14.335 hingga Rp14.442 per USD. Sementara itu, kurs tengah Bank Indonesia menunjukkan, Rupiah melemah menjadi Rp14.362 per USD dibanding hari sebelumnya di posisi Rp14.347 per USD.
-
Kapan Pejuang Rupiah harus bersiap? "Jangan khawatir tentang menjadi sukses tetapi bekerjalah untuk menjadi signifikan dan kesuksesan akan mengikuti secara alami." – Oprah Winfrey
-
Apa yang membuat Pejuang Rupiah istimewa? "Makin keras kamu bekerja untuk sesuatu, makin besar perasaanmu ketika kamu mencapainya."
-
Kenapa seni rupa penting? Seni rupa, sebagai salah satu cabang seni yang sangat beragam dan kaya akan ekspresi kreatif, telah memberikan sumbangan berharga dalam menggambarkan kompleksitas dunia visual.
-
Apa yang dimaksud dengan nilai tukar Dolar Singapura dan Rupiah? Nilai tukar antara Dolar Singapura dan Rupiah mencerminkan perbandingan nilai antara mata uang Singapura (SGD) dan mata uang Indonesia (IDR).
-
Mengapa 'uang perahu' dilarang? Tindakan pemberian uang perahu merupakan hal yang dilarang oleh Undang-undang No 7 Tahun 2017 tentang pemilu. Karena merupakan tindakan politik uang yang merusak demokrasi dan menciptakan kondisi politik tidak sehat.
-
Apa itu 'uang perahu'? Uang perahu adalah uang yang diberikan seorang calon wakil rakyat kepada partai politik agar orang tersebut dapat dicalonkan menjadi wakil rakyat seperti menjadi calon legislatif, bupati, walikota, dan lain-lainnya.
Direktur Utama PT Garuda Berjangka Ibrahim Assuaibi mengatakan, perang dagang antara AS dan China kembali meningkat. Dua negara ekonomi terbesar di dunia itu menemui jalan buntu atas negosiasi perdagangan ketika AS menuntut janji perubahan konkret terhadap hukum di China.
"Konflik perdagangan telah meningkat pada hari Jumat (10/5), dengan Amerika Serikat menaikkan tarif barang-barang China senilai USD 200 miliar. China telah berjanji untuk membalas tetapi belum memberikan rincian," ujar Ibrahim dikutip Antara, Senin (13/5).
Penasihat ekonomi Gedung Putih Larry Kudlow pada hari Minggu (12/5) lalu mengatakan, Presiden AS Donald Trump dan Presiden China Xi Jinping kemungkinan akan bertemu pada pertemuan puncak G20 di Jepang pada akhir Juni tahun ini dan membahas perdagangan.
Sementara itu, dari domestik, defisit transaksi berjalan (Current Account Deficit/CAD) kuartal I-2019 tercatat USD 7 miliar atau 2,6 persen dari Produk Domestik Bruto (PDB). Defisit transaksi berjalan tersebut lebih rendah ketimbang kuartal IV-2018 yang mencapai 3,6 persen PDB. Namun dibandingkan posisi yang sama tahun lalu, defisitnya membengkak karena pada kuartal I-2018 berada di 2,01 persen PDB.
"Jika defisit di awal tahun saja sudah lebih lebar, maka ada potensi bahwa CAD untuk keseluruhan tahun 2019 juga akan melebar. Praktis, rupiah menjadi kehilangan pijakan untuk menguat," kata Ibrahim.
Baca juga:
BI Catat Kebutuhan Uang Tunai Saat Lebaran Capai Rp217,1 Triliun
Rupiah Diprediksi Melemah Seiring Memanasnya Perang Dagang AS-China
Rupiah Makin Melemah di Level Rp14.355 per USD
Rupiah Masih Betah di Level Rp14.300 per USD
BI soal Rupiah Terperosok ke Rp 14.309 per USD: Disebabkan Dinamika Global
Rupiah Melemah Tajam ke Level Rp14.331 per USD