Arkeolog Temukan Piramida 4000 Tahun dari Zaman Perunggu, Ada Banyak Gambar dan Tulang Kuda
Hal yang mengejutkan, arkeolog menemukan banyak tulang dan gambar kuda di kompleks piramida ini. Apa maknanya?
Arkeolog Temukan Piramida 4000 Tahun dari Zaman Perunggu, Ada Banyak Gambar dan Tulang Kuda
Arkeolog Temukan Piramida 4000 Tahun dari Zaman Perunggu, Ada Banyak Gambar dan Tulang Kuda
Arkeolog dari L. N. Gumilyov Eurasian National University, Kazakhstan menemukan piramida stepa (padang rumput luas) berukuran sangat besar yang berasal dari Zaman Perunggu.
Penemuan Langka
Piramida ini dikaitkan pengkultusan atau pemujaan kuda di stepa Kazakhstan. Hal seperti ini belum pernah ditemukan sebelumnya di stepa Eurasia.
-
Dimana arkeolog menemukan gambar? Lokasi situs ini mengejutkan karena dua alasan, yaitu jaraknya jauh dari sumber air terdekat, Danau Nubia, yaitu lebih dari 97 kilometer, dan lanskap gersang yang tidak ideal untuk beternak hewan bertanduk besar, kata para penulis penelitian.
-
Siapa yang menemukan artefak di Kazakhstan? Penemuan arkeologi misterius ditemukan di wilayah Akmola oleh dua petugas pemadam kebakaran Distrik Sandyktau dari Departemen Situasi Darurat Daerah; Nursultan Ashkenov and Akhmet Zaripo.
-
Apa yang ditemukan oleh arkeolog? Para arkeolog atau ilmuwan menemukan fosil laba-laba raksasa di New South Wales, Australia.
Delapan Tahun Penggalian
Sejak 2014, ilmuwan dari Jurusan Arkeologi dan Etnologi Fakultas Sejarah di L. N. Gumilyov Eurasian National University melakukan penggalian arkeologi di monumen kompleks Kyrykungir di dekat desa Toktamys, distrik Abai, di daerah Abai.
Dalam penggalian arkeologi sebelumnya, ditemukan sejumlah gundukan kuburan berasal dari periode Hun (abad keempat-keenam Masehi) dan Saka (pertengahan abad kedua SM sampai pertengahan abad pertama Masehi). Situs pemakaman ini berisi berbagai benda pemakaman seperti wadah keramik, upeti kuliner atau bahan makanan, dan manik-manik perunggu dengan desain rumit.
Dan hasil penelitian terbaru yang melibatkan mahasiswa L. N. Gumilyov Eurasian National University, ini menemukan piramida stepa berskala besar, yang dibangun 4.000 tahun lalu. Monumen kuno ini sebelumnya tidak ditemukan di stepa Eurasia. Sumber: Arkeologi
“Piramida stepa dibangun dengan sangat presisi, berbentuk heksagonal. Ada tiga belas meter dan delapan baris batu di antara setiap sisi. Ini adalah struktur kompleks yang sangat canggih dengan beberapa lingkaran di tengahnya. Dinding luar struktur kompleks ini didominasi oleh gambar berbagai binatang, terutama kuda." Ulan Umitkaliyev, seorang sejarawan, Kepala Departemen Arkeologi dan Etnologi ENU. Sumber: ArkeonewsUlan Umitkaliyev mengungkapkan, di dalam piramida ini juga ditemukan berbagai artefak kuno di antaranya keramik, anting emas, dan perhiasan lainnya.
Foto: L. N. Gumilyov Eurasian National University
Ini menunjukkan bahwa Zaman Perunggu merupakan pusat kebudayaan pada zaman dahulu. Artinya, pada masa itu pun pemujaan terhadap kuda sangat tinggi, terbukti dengan ditemukannya tulang kuda di sekitar bangunan batu tersebut. Ada juga gambar unta.
Foto: L. N. Gumilyov Eurasian National University
Stepa Eurasia memainkan peran penting dalam Zaman Perunggu, periode yang ditandai dengan meluasnya penggunaan perunggu untuk perkakas, senjata, dan artefak lainnya. Wilayah stepa, yang membentang dari Eropa Timur hingga Asia, berfungsi sebagai jalur pertukaran budaya, perdagangan, dan pergerakan manusia.