Firaun Tutankhamun Pakai Kondom Terbuat dari Benda Ini, Begini Bentuknya
Mesir Kuno adalah peradaban pertama yang menggunakan kondom.
Firaun Tutankhamun Pakai Kondom Terbuat dari Benda Ini, Begini Bentuknya
Firaun Tutankhamun Pakai Kondom Terbuat dari Benda Ini, Begini Bentuknya
Ketika makam Firaun Tutankhamun pertama kali ditemukan pada 1922, arkeolog Howard Carter terkesima dengan sejumlah benda yang juga ditemukan di dalam makam tersebut. Ada 5.000 lebih artefak dikubur bersama raja muda itu.
Kondom Tutankhamun
Di antara emas, perak, gading, kayu arang, perhiasan berharga, senjata, furnitur, kain linen, dan parfum langka, ditemukan juga sehelai kain kecil yang menarik perhatian para ahli. Ternyata, sehelai kain tipis itu adalah kondom Firaun Tutankhamun. Kondom ini dianggap benda penting sehingga ikut dikubur bersama jasad raja Mesir kuno itu.
-
Kondom terbuat dari apa? Jenis kondom dapat dibedakan berdasarkan bahan utamanya, yaitu lateks dan nonlateks.
-
Bagaimana topeng Firaun dibuat? Topeng firaun biasanya terbuat dari emas atau perak, sedangkan milik rakyat biasa dibuat dari kayu atau tanah liat.
-
Permen karet terbuat dari apa? Permen karet modern mulai dikembangkan pada tahun 1860 dengan penggunaan bahan yang disebut chicle. Chicle awalnya diimpor dari Meksiko dan diambil dari pohon cemara tropis bernama Manilkara chicle.
-
Bagaimana bentuk artefak kuno ini? Batu kuno yang ditemukan di Kastil Uwatsuki memiliki bentuk heksagonal berukuran diameter 4,8 cm dengan tebal 1 cm. Sedangkan 17 batu yang ditemukan di Owada jin’ya berukuran 8 cm hingga 14 cm dengan tebal 1,5 cm hingga 3 cm.
-
Apa ciri khas dari topeng kematian Firaun? Topeng kematian dibuat untuk menghormati orang yang meninggal dan membantu jiwa mereka kembali ke tubuh untuk dihakimi oleh dewa Mesir, Anubis. Topeng firaun biasanya terbuat dari emas atau perak, sedangkan milik rakyat biasa dibuat dari kayu atau tanah liat.
-
Bagaimana membuat permen karet? Proses pembuatan permen karet melibatkan beberapa tahap, berikut adalah penjelasannya:Pengolahan Bahan DasarBahan dasar permen karet modern adalah karet sintetis, seperti karet butil atau styrene butadiene. Bahan ini digunakan sebagai gum base atau getah dasar permen karet. Gum base akan diolah sedemikian rupa untuk mendapatkan tekstur yang kenyal dan dapat dikunyah.
Kondom ini berisi jejak DNA Tutankhamun. Alat kontrasepsi kuno ini terbuat dari sehelai kain linen, yang direndam dalam minyak zaitun, dan ada sebuah tali dari kain yang dapat diikatkan ke pinggang.
Tak Efektif Cegah Kehamilan
Kondom ini berasal dari tahun 1350 SM, diperkirakan sebagai kondom tertua di dunia.
Kondom dengan bahan kain ini dinilai tidak terlalu efektif jika bertujuan sebagai alat kontrasepsi, bukan untuk tujuan ritual atau mencegah penyakit.
Mumi Janin
Di dalam makam Tutankhamun juga ditemukan dua mumi janin. Hasil tes genetik mengungkapkan Tutankhamun adalah ayah janin tersebut. Ini dapat dijadikan bukti bahwa kondom kain itu tidak efektif.
Orang Mesir kuno memiliki metode kontrasepsi tersendiri yang tertulis dalam Papirus Medis Kahun yang juga dikenal dengan Papirus Ginekologi, berasal dari sekitar tahun 1825 SM.
Foto: Public Domain
Alat Kontrasepsi Orang Mesir Kuno
Papirus Ginekologi tersebut merekomendasikan penggunaan kotoran buaya dan beberapa bahan lainnya yang belum terungkap, sebagai alat kontrasepsi. Menurut salah satu hipotesis, kotoran buaya mengandung alkaline, yang bisa berfungsi mematikan sperma (spermisida).
Macam-Macam Kondom Zaman Kuno
Mesir adalah peradaban yang pertama kali menggunakan kondom, yang kemudian diikuti peradaban lainnya. Orang Romawi kuno membuat kondom dari kain linen dan usus atau kandung kemih hewan.
Orang China kuno juga membuat kondom dari sehelai kain sutra yang direndam dalam minyak. Sedangkan orang Jepang membuat kondom dari cangkang penyu atau tanduk hewan.
Suku Djukas di New Guinea memiliki kondom khusus wanita terbuat dari tumbuhan khusus. Orang Muslim dan Yahudi selama Zaman Pertengahan merendam penisnya menggunakan jus bawang merah.
Sumber: Ancient Origins