FOTO: Antisipasi Perang dengan China, Militer Taiwan Unjuk Gigi Latihan Tempur di Stasiun Taipei
Buntut China mengerahkan puluhan jet tempurnya ke wilayah perbatasan, militer Taiwan menggelar latihan perang di Stasiun Utama Taipei pertama kalinya.
Latihan militer yang digelar di Stasiun Utama Taipei ini dilakukan untuk pertama kalinya selama latihan militer Taiwan tahunan.
FOTO: Antisipasi Perang dengan China, Militer Taiwan Unjuk Gigi Latihan Tempur di Stasiun Taipei
Tentara Taiwan menggelar latihan militer di Stasiun Utama Taipei. Latihan ini merupakan yang pertama kalinya yang diadakan di stasiun tersebut selama latihan militer tahunan di Taipei, Taiwan pada Rabu 26 Juli 2023.
Latihan ini dilakukan Taiwan sebagai bentuk antisipasi setelah sebelumnya China dikabarkan kembali mengirimkan lusinan pesawat tempur ke wilayah dekat dengan Taiwan.
Hal itu diungkap oleh Kementerian Pertahanan Taiwan dalam pernyataan yang pada Sabtu (22/7/2023) lalu. "Tentara Pembebasan Rakyat China telah mengirimkan 37 pesawat jet tempur dan pembom serta 7 kapal angkatan laut di dekat kawasan Taiwan ," katanya.
Dalam latihan ini, sejumlah warga turut berpartisipasi dalam hal menyelamatkan diri di tengah kegentingan suasana perang.
Ketegangan Taiwan dan China Kian Meningkat
Dalam beberapa tahun terakhir, ketegangan antara Taiwan dan China semakin meningkat. Kedua negara tersebut kian aktif mengerahkan pasukannya ke perbatasan hingga melakukan manuver provokatif di udara, laut maupun darat.
Latihan militer Taiwan tahunan ini dikenal sebagai sebutan Han Kuang.
Latihan Han Kuang ini diadakan untuk tujuan meningkatkan kesiapan perang militer Taiwan dalam menghadapi berbagai macam potensi invasi yang kemungkinan bisa terjadi dengan China.
Ketegangan antar kedua negara tersebut berawal dari Presiden Taiwan Tsai Ingwen melakukan pertemuan dengan Ketua DPR, AS Kevin McCarthy pada bulan April 2023 lalu.
Kunjungan pejabat AS ke Taipei itu justru memunculkan respon ketidaksenangan China hingga saat ini.
Selain itu, Taiwan juga akan menggelar latihan Wan'an, yang memiliki tujuan untuk melatih warga sipil agar siap menghadapi segala bentuk bencana alam dan melakukan evakuasi diri jika perang Taiwan dengan China benar-benar terjadi.