Inggris Bakal Kerahkan Drone Pengintai ke Gaza untuk Cari Tahanan Hamas
Inggris Bakal Kerahkan Drone Pengintai ke Gaza untuk Cari Tahanan Hamas
Inggris akan melakukan penerbangan pengintaian di atas Israel dan Gaza untuk mencari dan menemukan tahanan yang ditangkap oleh kelompok militan Palestina Hamas
Inggris Bakal Kerahkan Drone Pengintai ke Gaza untuk Cari Tahanan Hamas
Kabar itu diumumkan oleh Kementerian Pertahanan Inggris.
"Pasca serangan Hamas terhadap Israel pada 7 Oktober 2023, pemerintah Inggris telah bekerja sama dengan mitra di seluruh wilayah untuk memastikan pembebasan tahanan, termasuk warga Inggris, yang telah diculik. Keselamatan warga Inggris adalah prioritas utama kami," ungkap pernyataan kementerian, seperti dilansir laman Al Arabiya, Ahad (3/12).
"Sebagai dukungan terhadap upaya penyelamatan tahanan yang sedang berlangsung, Kementerian Pertahanan Inggris akan melaksanakan penerbangan pengintaian di wilayah Timur Mediterania, termasuk beroperasi di wilayah udara Israel dan Gaza."
Kementerian tersebut menekankan "pesawat pengintaian itu tidak bersenjata, tidak memiliki peran tempur, dan hanya akan ditugaskan untuk menemukan tahanan.
Hanya informasi yang berkaitan dengan penyelamatan tahanan yang akan disampaikan kepada otoritas yang bertanggung jawab atas penyelamatan tahanan."
Israel menyatakan serangan Hamas pada 7 Oktober menewaskan 1.200 orang, sebagian besar warga sipil, dan kelompok Hamas awalnya menculik lebih dari 240 tahanan dalam salah satu serangan paling mematikan dalam sejarah Israel.
Israel kemudian melancarkan serangan udara di Gaza dan baru-baru ini meluncurkan serangan darat yang menyebabkan lebih dari 16.000 warga Palestina tewas, menurut kementerian kesehatan di Gaza.
Selama jeda kemanusiaan pekan lalu yang dimediasi oleh Qatar, Hamas membebaskan 105 tahanan sebagai pertukaran untuk 210 tahanan Palestina yang ditahan Israel.