Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Komet yang akan Melintasi Bumi Bisa Dilihat Mata Telanjang, Catat Waktunya

Komet yang akan Melintasi Bumi Bisa Dilihat Mata Telanjang, Catat Waktunya Ilustrasi komet. ©2012 Gizmodo.Au

Merdeka.com - Tahun baru umurnya belum genap sepekan, tapi komet yang paling terang di tahun ini boleh jadi akan tampak jelas dengan mata telanjang.

Komet C.2022 E3 (ZTF) pertama ditemukan pada Maret lalu oleh Zwicky Transient Facility alias ZTF di selatan California, Amerika Serikat dan sejak itu melaju mengarah ke Matahari. Seiring kian mendekatnya komet itu cahayanya tampak semakin terang dan kini hanya tinggal beberapa pekan lagi komet itu akan melintas dekat ke Matahari dan Bumi. Itu artinya Januari dan Februari menjadi saat paling jelas melihat komet itu melintas, bahkan mungkin bisa disaksikan tanpa membutuhkan teleskop jika komet itu terus bersinar makin terang.

Komet itu sudah menempuh jarak miliaran kilometer dari wilayah di luar sistem tata surya, ditarik oleh gravitasi Matahari dari orbitnya yang elips dan sangat panjang. Pada akhirnya komet itu akan mencapai perihelion atau melintas dekat Matahari pada 12 Januari. Jika mampu bertahan dari panas dan tekanan Matahari tanpa hancur, maka komet itu akan mulai kembali menuju kedalaman luar angkasa, melintasi Bumi di awal Februari.

Orang lain juga bertanya?

Komet tersebut diperkirakan akan berada pada jarak terdekat dari Bumi pada 1 Februari, kata NASA. Pada saat itu komet tersebut akan cukup terang untuk dilihat dengan mata telanjang atau teropong. Langit yang cukup gelap akan makin memperjelas penampakan komet.

Perilaku komet memang tidak mudah diprediksi, kadang bisa sangat terang, kadang bisa meredup atau hancur sama sekali. Tapi jika komet itu cukup kuat bertahan maka menurut Asosiasi Astronomi Inggris, 21 Januari bisa menjadi awal malam yang baik untuk mulai mencari penampakan komet tersebut.

(mdk/pan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Komet Tiga Kali Lebih Besar dari Gunung Everest Mendekati Bumi Bikin Ilmuwan Deg-degan
Komet Tiga Kali Lebih Besar dari Gunung Everest Mendekati Bumi Bikin Ilmuwan Deg-degan

Komet sebesar ini jika menabrak Bumi tentu bisa berakibat fatal. Maka wajar ilmuwan astronomi khawatir.

Baca Selengkapnya
Mengenal Komet Nishimura yang Lintasi Bumi 400 Tahun Sekali, Ini Faktanya
Mengenal Komet Nishimura yang Lintasi Bumi 400 Tahun Sekali, Ini Faktanya

Komet Nishimura ditemukan oleh astronom amatir Jepang, Hideo Nishimura pada 12 Agustus 2023.

Baca Selengkapnya
Sejarah 9 Februari 1986: Penampakan Terakhir Komet Halley, Akan Muncul 37 Tahun Lagi
Sejarah 9 Februari 1986: Penampakan Terakhir Komet Halley, Akan Muncul 37 Tahun Lagi

Salah satu komet yang terkenal akan kehadirannya adalah Komet Halley, yang terlihat setiap 76 tahun sekali.

Baca Selengkapnya
Ilmuwan Temukan Planet yang Mirip Bumi, Bisakah Manusia Pindah ke Sana?
Ilmuwan Temukan Planet yang Mirip Bumi, Bisakah Manusia Pindah ke Sana?

Planet mirip Bumi ditemukan mengorbit bintang mati 4.000 tahun cahaya dari Bumi.

Baca Selengkapnya
Hujan Meteor Perseid Tanggal 12-13 Agustus, Ini Penyebab dan Proses Terjadinya
Hujan Meteor Perseid Tanggal 12-13 Agustus, Ini Penyebab dan Proses Terjadinya

Fenomena hujan meteor Perseid akan mencapai puncaknya pada 12 dan 13 Agustus 2023.

Baca Selengkapnya
Komet Lebih Besar dari Gunung Everest Mendekat ke Bumi, Ini Respons NASA
Komet Lebih Besar dari Gunung Everest Mendekat ke Bumi, Ini Respons NASA

Respons Nasa soal komet besar dikhawatirkan menghantam Bumi.

Baca Selengkapnya
Bumi Ini Berputar, Tapi Mengapa Kopi yang Kita Minum Tidak Tumpah?
Bumi Ini Berputar, Tapi Mengapa Kopi yang Kita Minum Tidak Tumpah?

Bumi Ini Berputar, Tapi Mengapa Kopi yang Kita Minum Tidak Tumpah?

Baca Selengkapnya
Mengenal Fenomena Hujan Meteor, Ketahui Faktor Penyebab Terjadinya
Mengenal Fenomena Hujan Meteor, Ketahui Faktor Penyebab Terjadinya

Hujan meteor 2023 akan terjadi pada 11 dan 12 Agustus.

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Gerhana Matahari Total di Amerika yang Mengundang Perhatian Jutaan Pasang Mata Orang di Dunia
FOTO: Penampakan Gerhana Matahari Total di Amerika yang Mengundang Perhatian Jutaan Pasang Mata Orang di Dunia

Jutaan orang berbondong-bondong ke berbagai wilayah di Amerika utara dan tengah untuk menyaksikan fenomena langka gerhana matahari total.

Baca Selengkapnya
Viral Cahaya Panjang Melintas di Langit Yogyakarta, Diduga Komet yang Hanya Muncul 400 Tahun Sekali
Viral Cahaya Panjang Melintas di Langit Yogyakarta, Diduga Komet yang Hanya Muncul 400 Tahun Sekali

Cahaya panjang itu bergerak dari selatan ke utara. Banyak warga bertanya-tanya, cahaya apa itu?

Baca Selengkapnya
Akhirnya Terjawab, Ini Penyebab Ruang Angkasa Gelap Meski Ada Matahari
Akhirnya Terjawab, Ini Penyebab Ruang Angkasa Gelap Meski Ada Matahari

Ruang angkasa merupakan tempat hampa yang tidak memiliki atmosfer untuk menyebarkan cahaya bintang atau matahari.

Baca Selengkapnya
Fenomena Badai Meteor ini Diabadikan dalam Sebuah Lukisan
Fenomena Badai Meteor ini Diabadikan dalam Sebuah Lukisan

Badai meteor akan menghasilkan lebih dari 1.000 meteor per jam. Badai meteor Leonid terakhir terlihat pada 2001.

Baca Selengkapnya