Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Masih kesal ke AS, Beijing kirim pesawat bom nuklir ke LCS

Masih kesal ke AS, Beijing kirim pesawat bom nuklir ke LCS Pesawat pengebom China. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Masih kesal karena Donald Trump menelepon Presiden Taiwan Tsai Ing-wen, China kirim pesawat bom nuklir untuk terbang di Laut China Selatan (LCS). Ini kali pertama China menerbangkan pesawat bom nuklirnya terbang di luar perbatasan negaranya.

Tujuan mereka menerbangkan pesawat bom nuklir ini agar Amerika Serikat merasa terancam. Sebab, di sekitar Laut China Selatan masih banyak tentara AS yang berjaga-jaga.

Penyebab protes Beijing adalah karena telepon 10 menit yang dilakukan Donald Trump yang dianggap sebagai pengakuan kemerdekaan Taiwan. Selama ini, China menganggap Taiwan, sebagai wilayah otonomi mereka. Padahal, rakyat Taiwan sudah ingin merdeka.

Para pejabat AS menyebutkan pesawat pengebom Xian H-6 terbang di sepanjang jalur sembilan titik yang ada di Laut China Selatan.

"Mereka melewati sejumlah pulang sengketa. Kami yakin terbangnya pesawat bom nuklir China itu untuk mengirim pesan bagi kita," ujar seorang pejabat AS, seperti dikutip dari Independent, Minggu (12/12).

Trump sendiri lewat akun Twitter pribadinya mengkritik kebijakan Negeri Tirai Bambu di Laut China Selatan, termasuk pembangunan basis militer besar-besaran di sana.

Kepala Komando Pasifik AS Harry Harris telah berulang kali memperingatkan China atas pembangunan militer di daerah tersebut, selama setahun terakhir. Dari satelit terlihat, Beijing mempersiapkan kapal rudal canggih dan diarahkan ke pulau yang jadi perebutan.

AS pertama kali mengaku kebijakan 'One China' pada Taiwan, pada 1972 usai pertemuan antara Richard Nixon dan Ketua Mao Tse-tung. Dari pertemuan tersebut, kebijakan itu diadopsi AS dan dipadatkan Presiden Jimmy Carter.

Berdasarkan keputusan tersebut, Negeri Paman Sam menetapkan hubungan tidak resmi ke Taiwan dan menjadikan Beijing sebagai wakil mereka untuk berhubungan dengan Taiwan. China sendiri menganggap Taiwan sebagai negara pemberontak.

(mdk/che)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
China Geram, Amerika Serikat Beri Dana Bantuan Militer Rp8,1 Triliun ke Filipina
China Geram, Amerika Serikat Beri Dana Bantuan Militer Rp8,1 Triliun ke Filipina

Aksi Manila ini sering memicu konflik terbuka dengan penjaga pantai China.

Baca Selengkapnya
China Uji Coba Rudal Balistik Jarak Jauh, Ini Tujuannya
China Uji Coba Rudal Balistik Jarak Jauh, Ini Tujuannya

China biasanya melakukan uji coba tanpa pemberitahuan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Panas! Ini Momen Kapal China Serang dan Blokade Kapal Filipina di Laut China Selatan
FOTO: Panas! Ini Momen Kapal China Serang dan Blokade Kapal Filipina di Laut China Selatan

Konflik Laut China Selatan kembali memanas. Kapal China Coast Guard menembakkan meriam air dan memblokade kapal Filipina.

Baca Selengkapnya
FOTO: Panas! Korut Tembakkan 200 Peluru Artileri, Korsel Murka Langsung Beri Balasan
FOTO: Panas! Korut Tembakkan 200 Peluru Artileri, Korsel Murka Langsung Beri Balasan

Ketegangan ini membuat Korsel memerintahkan seluruh warganya di dua pulau terpencil untuk mengungsi ke tempat perlindungan bom.

Baca Selengkapnya
FOTO: Laut China Selatan Memanas, Kapal Penjaga Pantai China Cegat Kapal Sewaan Militer Filipina, AS-Jepang-Australia Mau Kirim Kapal Perang
FOTO: Laut China Selatan Memanas, Kapal Penjaga Pantai China Cegat Kapal Sewaan Militer Filipina, AS-Jepang-Australia Mau Kirim Kapal Perang

Militer Filipina dan China kembali memanas di Laut China Selatan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Sangarnya Kapal Selam Bersenjata Nuklir Korut, Dirancang Tandingi Kekuatan Angkatan Laut AS
FOTO: Sangarnya Kapal Selam Bersenjata Nuklir Korut, Dirancang Tandingi Kekuatan Angkatan Laut AS

Kapal selam bersenjata nuklir yang baru diluncurkan Korea Utara ini akan ditugaskan berpatroli di perairan antara semenanjung Korea dan Jepang,

Baca Selengkapnya
Rudal Nuklir Korea Utara Bikin Cemas Dunia
Rudal Nuklir Korea Utara Bikin Cemas Dunia

Berbagai pengembangan dan uji coba rudal nuklir yang dilakukan Korea Utara dipandang sebagai ancaman dunia. Simak selengkapnya!

Baca Selengkapnya
FOTO: Ngerinya Hwasong-19, Rudal Nuklir Terbaru Korut Diklaim Paling Kuat Sedunia dan Bisa Serang Seluruh Wilayah AS
FOTO: Ngerinya Hwasong-19, Rudal Nuklir Terbaru Korut Diklaim Paling Kuat Sedunia dan Bisa Serang Seluruh Wilayah AS

Dalam uji coba yang dipantau Kim Jong-un, rudal balistik antarbenua Hwasong-19 berhasil terbang lebih tinggi. Rudal ini juga melesat jauh ke luar angkasa.

Baca Selengkapnya
Andai China Ledakan Nuklir Dekat Luar Angkasa, Satelit Elon Musk Hancur Berkeping-keping
Andai China Ledakan Nuklir Dekat Luar Angkasa, Satelit Elon Musk Hancur Berkeping-keping

Ini berdasarkan dari analisis dan simulasi yang pernah dilakukan oleh China.

Baca Selengkapnya
China Marah Besar, Beri Sanksi Perusahaan Amerika Serikat karena Jual Senjata ke Taiwan
China Marah Besar, Beri Sanksi Perusahaan Amerika Serikat karena Jual Senjata ke Taiwan

Sanksi yang diberikan kepada perusahaan maupun individu asal Amerika Serikat (AS) susah sesuai dengan aturan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Serangan Balon Propaganda Anti-Korea Utara yang Bikin Kim Jong-un Murka
FOTO: Penampakan Serangan Balon Propaganda Anti-Korea Utara yang Bikin Kim Jong-un Murka

Sebagai balasan atas serangan tersebut, Kim Jong-un memerintahkan militer Korea Utara untuk membombardir wilayah Korea Selatan dengan balon sampah dan tinja.

Baca Selengkapnya
China Ancam Starlink Jangan Macam-macam, Ada Kapal Selam Siap Tembakan Laser
China Ancam Starlink Jangan Macam-macam, Ada Kapal Selam Siap Tembakan Laser

China secara tidak langsung memperingatkan Elon Musk agar satelit Starlink jangan pernah macam-macam di wilayahnya.

Baca Selengkapnya