Perkedel, 'si bulat' yang terbang dari Eropa
Merdeka.com - Seperti halnya tarian, musik, adat, dan tradisi, kuliner juga menjadi ciri khas dari suatu daerah. Oleh karenanya sudah sepatutnya kita menghargai keragaman budaya negeri dengan mengetahui sejarah kuliner bangsa sendiri.
Kali ini kita akan membahas asal-muasal masakan Indonesia yang bernama perkedel. Mereka yang hidup di masa penjajahan Belanda tentu tahu asal-usul makanan yang biasa disantap bersama sop ayam ini.
Perkedel sebetulnya merupakan hidangan yang populer di Jerman, di mana makanan ini dikenal dengan nama Frikadellen, Buletten, Fleischkuechle atau Fleischpflanzerl. Bukan hanya itu. Makanan ini juga menjadi salah satu kuliner khas di beberapa negara-negara Eropa, seperti Denmark, Kepulauan Faroe, Norwegia, Polandia, Rusia, Estonia, Ukraina, Belanda, dan Lithuania. Sementara di Afrika Selatan, perkedel telah menjadi bagian dari warisan kuliner bangsa Afrika lho.
-
Dari mana asal mula perkedel? Berasal dari pengaruh kuliner Belanda yang diadaptasi dengan cita rasa lokal, perkedel kini menjadi sajian yang tak terpisahkan dari tradisi kuliner Indonesia.
-
Mengapa perkedel menjadi makanan yang populer? Berasal dari pengaruh kuliner Belanda yang diadaptasi dengan cita rasa lokal, perkedel kini menjadi sajian yang tak terpisahkan dari tradisi kuliner Indonesia.
-
Dimana pempek berasal? Sejarah pempek bermula dari seorang pria keturunan Tionghoa yang biasa dipanggil Apek. Pria yang tinggal di pinggiran sungai Musi itu berusaha memanfaatkan sumber daya ikan yang melimpah.
-
Apa saja resep makanan tradisional Indonesia yang terkenal? Tidak hanya budaya dan keindahan alamnya saja, Indonesia juga dikenal memiliki berbagai makanan tradisional yang begitu lezat. Apalagi Indonesia juga mempunyai berbagai macam rempah-rempah yang membuat setiap masakan menawaran cita rasa khas yang memukau lidah. Karenanya, tidak sedikit dari turis mancanegara yang tertarik menikmati sajian makanan tradisional Indonesia.
-
Dari mana asal nasi tepeng? Nasi tepeng adalah salah satu makanan khas dari daerah Gianyar, Bali.
-
Bagaimana rendang Indonesia dibuat? Warna dan tekstur tersebut didapat dari proses memasak yang lama. Rendang dimasak dengan api kecil dalam waktu mininam 4 jam.
Apa beda perkedel dan Frikadellen?
Perkedel terbuat dari campuran daging dan kentang. Tak jarang, bahan utama untuk membuat perkedel, seperti kentang, diganti dengan umbi-umbian, misalnya singkong atau ubi jalar. Namun, ada pula yang memakai tahu atau jagung sebagai pengganti kentang. Sementara itu, Frikadellen secara tradisional terbuat dari daging sapi atau daging babi cincang atau campuran dari keduanya, yang kemudian diberi bumbu dari bawang, telur, susu (atau air), remah-remah roti (atau oatmeal atau tepung), garam, dan merica. Intinya, perkedel versi Eropa menggunakan 100 persen daging, sedangkan perkedel versi Indonesia menggunakan campuran kentang dan daging (dengan perbandingan 1:1).
Asal kata perkedel?
Perkedel adalah kata serapan yang diambil dari bahasa Belanda Frikadel. Mungkin dulu saat orang Belanda mengatakan Frikadel, lidah orang Indonesia agak keseleo saat menirukannya. Alhasil, kita sekarang menyebut makanan ini dengan nama perkedel.
(mdk/des)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Bukan cuma masakan Belanda yang diserap kuliner Indonesia, makanan nusantara juga mempengaruhi kuliner Belanda.
Baca SelengkapnyaTernyata begini lho perjalanan pempek sejak pertama kali ditemukan hingga menjadi kuliner favorit di tanah air.
Baca SelengkapnyaDi antara banyak varian kue kering, kastengel cukup menjadi primadona
Baca SelengkapnyaPecel adalah salah satu kuliner khas Nusantara yang banyak digemari lantaran enak dan menyehatkan.
Baca SelengkapnyaTidak hanya nasi tumpeng kuning, Indonesia kaya akan kuliner khas saat memperingati Hari Kemerdekaan 17 Agustus. Sayang kalau dilewatkan.
Baca SelengkapnyaMakanan ringan khas Jawa Barat ini sudah hadir sejak zaman dahulu yang ditemukan dengan tidak sengaja oleh orang Sunda.
Baca SelengkapnyaSelat Solo menjadi salah satu kuliner yang bisa menjadi pilihan saat berkunjung ke Kota Surakarta, Jawa Tengah.
Baca SelengkapnyaBatavia lekat dengan kearifan lokal yang kuat. Kuliner jadi salah satu daya tarik kota ini dengan satu menu uniknya bernama ayam kodok.
Baca SelengkapnyaSejak kapan ya orang Indonesia mulai mengenal kerupuk?
Baca SelengkapnyaMeski bentuknya sederhana, onde-onde memiliki cerita panjang yang mencakup perjalanan dari Tiongkok hingga menjadi bagian tak terpisahkan dari budaya Indonesia.
Baca SelengkapnyaPengkang sangat cocok dinikmati dengan cara dicocol menggunakan sambal kepah khas Melayu. Sambal ini dibuat dari sejenis kerang yang hidup di hutan bakau.
Baca SelengkapnyaKabarnya, saat itu ibu-ibu menyajikan kue kembang goyang untuk menghibur para tamu Belanda yang singgah.
Baca Selengkapnya