Tony Wen: Jejak Pejuang Kemerdekaan, Pendiri Barisan Pembrontak Tionghoa
Merdeka.com - Tidak hanya mendirikan organisasi Tionghoa pro Indonesia, Tony juga ikut mencari senjata dan memfasilitasi Presiden Republik Indonesia.
Penulis: Hendi Jo
Foto usang itu berbicara banyak. Seorang lelaki Tionghoa berparas tegas dengan sorot mata tajam tengah mengepalkan tangan kanannya. Sementara seorang pemuda Tionghoa lainnya melakukan gerakan hormat secara militer dengan menggunakan sebatang bambu runcing. Siapakah orang-orang itu?
-
Siapa yang berjuang untuk Indonesia? Kata-kata ini membangkitkan semangat juang dan patriotisme dalam diri setiap pemuda Indonesia.
-
Siapa yang membantu Trunojoyo? Di Kajoran, Trunojoyo berteman dengan putera Amangkurat yakni Raden Mas Rahmat.
-
Apa organisasi modern pertama di Indonesia? Pada tahun 1903, Soetomo menempuh pendidikan kedokteran di School tot Opleiding van Inlandsche Artsen (STOVIA) DI Batavia. Lima tahun kemudian yakni pada tahun 1908, Soetomo bersama kawan-kawannya di STOVIA mendirikan organisasi modern pertama di Indonesia yang diberi nama Budi Utomo.
-
Siapa yang dukung perjuangan kemerdekaan Indonesia? Sebelum kemerdekaan Indonesia, Palestina telah memberikan dukungan terbuka bagi perjuangan kemerdekaan Indonesia. Mufti Besar Palestina, Syekh Muhammad Amin Al-Husaini, memberikan dukungan pada tahun 1944.
-
Siapa yang terlibat? Konflik pribadi adalah konflik yang melibatkan satu individu dengan individu lainnya.
-
Siapa yang dikenal sebagai Bapak Pergerakan Nasional Indonesia? Gara-gara Nama Semasa kecil. dokter yang dikenal sebagai Bapak Pergerakan Nasional Indonesia ini dikenal dengan nama panggilan Tom.
Mereka tak lain adalah anggota BPT (Barisan Pembrontak Tionghoa). Sedangkan lelaki berparas tegas itu bernama Tony Wen, sang pendiri organisasi militan Tionghoa pro Indonesia itu.
Dalam otobiografinya Mengabdi Republik Jilid II: Angkatan 45, Adam Malik menyebut Tony sebagai patriot Republik Indonesia. Bersama eks tentara Inggris asal India, beberapa warga Malaysia dan Dr. Estrada dari Filipina, pada awal revolusi bergulir, Tony membentuk apa yang dinamakan sebagai International Volunteer Brigade.
"Mereka bahu membahu dengan rakyat dan tentara kita mempertahankan kemerdekaan negara proklamasi," ungkap tokoh pemuda era revolusi tersebut.
Guru Olahraga jadi Pejuang
Tony Wen lahir di Bangka pada 1911. Nama sejatinya adalah Boen Kim To. Ketika beranjak dewasa, Tony sempat hijrah ke Jakarta. Di sana dia menjadi guru olahraga di Sekolah Pa Hoa. Karena kecintaan-nya kepada sepakbola, Tony sempat terdampar di Solo dan menjadi pemain terkemuka di UMS dan PERSIS Solo.
Saat revolusi bergejolak di kota tersebut pada 1945-1946, orang-orang Tionghoa kerap dijadikan kambing hitam oleh para pejuang Indonesia. Itu terjadi karena ulah sebagian dari mereka yang secara tegas memilih berpihak kepada Belanda. Maka kerap kali terjadi praktik kekerasan yang ditujukan kepada orang-orang Tionghoa.
Tony yang merasa tidak seperti 'para pengikut Belanda' itu kemudian berinisiatif mengumpulkan orang-orang Tionghoa lainnya untuk membulatkan tekad berjuang di belakang Sukarno-Hatta. Maka pada 1946, berdirilah BPT sebagai organ perjuangan kaum Tionghoa melawan tentara pendudukan Belanda di Solo.
Menurut jurnalis sejarah Iwan Santosa, ketika pemerintah Republik Indonesia di bawah Perdana Menteri Mohamad Hatta merestui ide A.A. Maramis berdagang candu di pasaran internasional, Tony Wen dipilih sebagai operatornya. Dia ada di bawah pengawasan Mukarto Notowidagdo dan Soebeno Sosrosepoetr.
"(Di lapangan) Tony dibantu Karkono Komajaya," ungkap Iwan dalam buku Tionghoa dalam Sejarah Kemiliteran: Sejak Nusantara sampai Indonesia.
Tony yang memiliki jaringan luas di Asia Tenggara terbukti sukses mengemban tugas itu. Diawali aksi perdana pada 7 Maret 1948, Tony dan Karkono berhasil mengangkut setengah ton candu dari Pantai Popoh di selatan Kediri. Mereka melintasi pantai selatan Jawa ke Selat Lombok guna menghindari patroli Belanda yang memblokade Jawa dan Sumatra. Setelah beberapa kali menghindari pertemuan dengan patroli Belanda, pada 13 Maret 1948, Tony dan Karkono berhasil sampai di Singapura.
Dalam aksinya, mereka dibantu oleh John Lie (perwira Angkatan Laut Republik Indonesia) yang juga memiliki tugas yang sama seperti Tony dan Karkono. Selanjutnya, beberapa kali mereka sukses mengirim berton-ton candu hingga akhirnya Tony tertangkap oleh Polisi Inggris di Singapura.
Membantu Bung Karno
Kendati ada dalam tahanan Inggris, Tony masih sempat membantu Presiden Sukarno saat dia ditahan di Bukit Menumbing (Muntok). Dia minta kepada keluarganya yang ada di Muntok untuk melayani keperluan Bung Karno. Sebagai catatan, Bung Karno sangat tidak percaya kepada pelayanan yang dilakukan oleh Belanda. Dia lebih memilih cara sendiri untuk memenuhi kebutuhan pribadi selama ditawan Belanda.
Amung Chandra Chen (keponakan Tony Wen) membenarkan soal itu. Kepada Iwan Santosa, dia menyebut jika selama di Muntok, Bung Karno sangat tergantung kepada pelayanan mereka.
"Dari kiriman uang, baju, hingga cabut gigi, Bung Karno dilayani ayah saya atas perintah Tony Wen yang saat itu tengah bergerilya di luar Indonesia," ungkap Amung.
Setelah penyerahan kedaulatan, Tony baru bisa menghirup dunia bebas. Sebagai pengikut Sukarno, pada 1954-1956 Tony sempat aktif di PNI (Partai Nasional Indonesia) dan menjadi anggota DPR (Dewan Perwakilan Rakyat) menggantikan tokoh Tionghoa lainnya, Yap Tjwan Bing.
Usai membaktikan dirinya sebagai anggota parlemen, pada 30 Mei 1963, Tony menghembuskan napasnya yang terakhir. Jasadnya kemudian dikebumikan di Pemakaman Menteng Pulo, Jakarta Selatan. (mdk/noe)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sosok ini merupakan salah satu tokoh penting dalam sejarah politik dan militer Indonesia.
Baca SelengkapnyaOrang-orang Hakka datang dari dataran Cina ke Surabaya pada abad ke-19 dan banyak dari mereka yang menjadi buruh-buruh pabrik milik orang Belanda.
Baca SelengkapnyaTimur Pane, sang pejuang dari Sumatera yang memiliki reputasi yang terkenal dan menggelisahkan.
Baca SelengkapnyaIni perjuangan sosok jenderal legendaris TNI. Siapa sangka bocah penyemir sepatu itu menjadi Panglima.
Baca SelengkapnyaMeski dari golongan orang kaya, sosok asal Sumatera Barat ini tak ragu berjuang untuk kemerdekaan Indonesia.
Baca SelengkapnyaDjamin Ginting adalah seorang pejuang kemerdekaan Indonesia yang berasal dari Tanah Karo, Sumatra Utara.
Baca SelengkapnyaPria yang membelot dari tanah kelahirannya ini memilih untuk menjadi Warga Negara Indonesia dan menjadi salah satu tokoh aktivis HAM pada zamannya.
Baca SelengkapnyaKerap disapa Bang Nolly, pria asal Temanggung ini merupakan salah satu tokoh militer dan politik yang patut untuk dikenang jasa-jasanya.
Baca SelengkapnyaMayor Teddy memang dikenal sebagai ajudan yang loyal kepada kepala negara
Baca SelengkapnyaSelama berkecimpung di ranah perpolitikan, Djohan dikenal dengan pergerakan bawah tanahnya.
Baca SelengkapnyaSikap progresif dan kritis dari Reza Rahadian menurun dari neneknya, Fransisca Casparina Fanggidaej. Ia adalah tokoh pergerakan wanita Indonesia asal Timor
Baca SelengkapnyaTeddy Indra Wijaya menjadi sorotan usai namanya ditunjuk Presiden Prabowo Subianto sebagai Sekretaris Kabinet dalam Kabinet Merah Putih pada Minggu malam
Baca Selengkapnya