Meninggal di Usia 37 Tahun Usai Operasi Sedot Lemak, Ini Fakta Sosok Nanie Darham
Diduga jadi korban malpraktik saat operasi sedot lemak, ini fakta sosok Nanie Darham.
Nanie Darham meninggalkan bayi yang baru berusia dua bulan.
Meninggal di Usia 37 Tahun Usai Operasi Sedot Lemak, Ini Fakta Sosok Nanie Darham
Kabar duka kembali datang dari dunia hiburan Tanah Air. Kali ini, salah satu aktris yang bermain dalam film 'Air Terjun Pengantin', Nanie Darham dinyatakan meninggal dunia pada 21 Oktober lalu.
Kabarnya, Nanie Darham meninggal dunia akibat dugaan malapraktik selama menjalani prosedur operasi sedot lemak. Proses liposuction dilakukan di sebuah klinik di Jakarta Selatan pada tanggal 21 Oktober 2023, dengan biaya operasi mencapai Rp 300 juta.
Selengkapnya, ini fakta sosok Nanie Darham.
Nanie Darham dikenal sebagai salah satu aktris yang kerap bermain dalam film horor Tanah Air. Wanita ini lahir pada 26 April 1986. Ia merupakan salah satu pemain dalam film 'Air Terjun Pengantin' yang dirilis tahun 2009 silam.
Menikah dengan James pada 2017
Tak terlalu sering muncul di layar kaca, pada tahun 2017 Nanie Darham pun menikah dengan pria bernama James. Sejak menikah, Nanie pun memutuskan untuk vakum dari dunia hiburan dan fokus mengurus keluarganya.
Dari pernikahan itu, mereka dikaruniai dua anak. Anak pertamanya berjenis kelamin laki-laki sementara yang kedua perempuan. Keluarga ini pun selalu tampak harmonis dan bahagia.
Meninggal Usai 2 Bulan Melahirkan
Nanie meninggalkan dua anak yang masih kecil, berusia 3 bulan dan bayi yang baru berusia dua bulan lalu ia lahirkan.
Nanie Darham juga sempat terjerat kasus penyalahgunaan narkoba pada tahun 2020 lalu. Saat itu, ia disebut menjadi pengedar narkoba. Ia ditangkap polisi di sebuah apartemen di kawasan Setiabudi.
Meninggal Dunia Usai 5 Menit Operasi
Nanie Darham menjalani proses operasi liposuction dengan biaya operasi mencapai Rp 300 juta.
Hanya lima menit setelah operasi, Nanie Darham dilarikan ke RS Dr. Suyoto, Bintaro, Jakarta Selatan, dengan ambulance dalam keadaan meninggal dunia, disertai dengan keluarnya darah dari mata dan hidung.
Dalam Proses Penyelidikan
Kuasa hukum keluarga, Hartono Tanuwidjaja, mengungkapkan bahwa hasil visum menunjukkan adanya tiga bekas luka pada tubuh korban, satu di punggung tangan dan dua sayatan di bagian perut.
Hingga kini, kasus meninggalnya Nanie Darham masih dalam penyelidikan pihak kepolisian.
instagram.com