Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mengenal Permainan Kucing yang Tidak Membosankan, Berikut Penjelasannya

Mengenal Permainan Kucing yang Tidak Membosankan, Berikut Penjelasannya Ilustrasi Game. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Kucing telah berbaur cukup lama dengan kehidupan manusia dan merupakan salah satu hewan peliharaan terpopuler di dunia. Memelihara hewan yang masih satu famili dengan singa ini sangatlah menyenangkan. Kucing bisa diajak bermain layaknya seorang manusia. Banyak orang bahkan menganggap kucing sebagai teman bahkan keluarga yang bisa menemani di kala sepi maupun lelah setelah bekerja.

Saking populernya, kucing dijadikan banyak inspirasi oleh para pencipta game menarik yang seru dan anti bosan. Permainan kucing bisa jadi salah satu hiburan di tengah kesibukan kerja atau aktivitas sehari-hari. Cara bermain permainan kucing ini sangat mudah dan tidak sulit untuk mempelajarinya.

Jangan ragu untuk ajak anggota keluarga atau temanmu agar bermain permainan kucing yang seru bahkan bikin tertawa terpingkal-pingkal. Berikut ini informasi mengenai permainan kucing yang tidak membosankan, lengkap dengan penjelasannya telah dirangkum dari media.neliti.com dan berbagai sumber lainnya:

1. Bubbu

Permainan kucing yang pertama adalah Bubbu yang merupakan kucing virtual yang siap dipelihara hanya dengan menggunakan smartphone yang dimiliki. Bubbu bisa jadi peliharaan virtual terbaik dan terunik. Sebagai majikan tentu bertanggung jawab dalam memelihara juga melengkapi segala kebutuhan Bubbu.

Meskipun Bubbu hanya kucing virtual namun ia akan selalu menunggu untuk memberinya makan, minum juga tempat bernaung. Bukan sekadar perihal makan dan minum saja, kamu juga harus memandikannya. Kesehatan dan kebersihan Bubbu tetap menjadi salah satu hal yang penting. Jika Anda dan Bubbu bosan melakukan hal-hal yang itu-itu saja, kalian berdua bisa bermain dengan memanfaatkan fitur 30 mini games yang siap dimainkan kapan pun.

ilustrasi kucing

©pexels-Cats Coming

2. Kitten Match

Selanjutnya, ada Kitten Match. Di dalam permainan kucing ini, Anda akan menemukan seekor kucing lucu yang terlantar. Tugas Anda adalah membawa si kucing ke rumah dan merawatnya.

Anda dapat memberinya makan, memandikannya, dan mengajaknya bermain. Selain merawat kucing, Anda harus mendekorasi rumah hingga jadi semakin bagus. Permainan kucing satu ini bisa diunduh secara gratis.

3. Cat Sim Online: Play with Cats

Rekomendasi permainan kucing selanjutnya adalah Cat Sim Online: Play with Cats. Permainan yang satu ini telah tersedia secara bebas pada Google Play Store. Hingga saat ini, game kucing tersebut telah diunduh sebanyak lebih dari 270 ribu pengguna. Cara bermainnya cukup mudah yakni hanya perlu merawat beberapa ekor kucing sesuai pilihan.

Jika waktunya tiba, kucing tersebut akan beranak dan memiliki keluarga. Permainan kucing ini membuat Anda seperti memelihara kucing sungguhan.

4. My Talking Tom

Permainan kucing yang tak kalah menarik adalah My Talking Tom. Permainan kucing yang satu ini memiliki nilai 4.3 dari skala 5 pada platform Google Play. My Talking Tom merupakan salah satu permainan kucing yang paling dikenal. Sejak dirilis pada tahun 2013, kini My Talking Tom bahkan telah merambah di berbagai platform seperti iOS, Windows Phone, hingga Fire OS.

Maka dari itu, game kucing yang satu ini patut dicoba. Caranya cukup mudah, pemain hanya perlu merawat beberapa kucing sekaligus di dalam satu rumah dengan berbagai fitur yang lengkap.

5. Tom and Jerry: Chase

Tak hanya My Talking Tom, permainan kucing yang tak kalah menarik untuk diketahui adalah permainan kucing Tom and Jery : Chase. Anda dapat mengunduhnya melalui Google Play Store secara langsung dan memainkannya.

Caranya, Anda dapat memilih sebagai kucing atau tikus. Pada dasarnya, permainan ini sama halnya dengan film kartun yang terkenal yakni Tom and Jerry di mana seekor tikus saling berkejaran dengan seekor kucing.

Di samping itu, terdapat beragam fitur dan level menarik bagi Anda pecinta kucing untuk memainkannya. Anda dijamin tak akan mudah bosan dengan jenis game kucing yang satu ini. (mdk/nof)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menelusuri Asal-Usul Nenek Moyang Kucing 65 Juta Tahun yang Lalu
Menelusuri Asal-Usul Nenek Moyang Kucing 65 Juta Tahun yang Lalu

Nenek moyang kucing ini memiliki karakteristik yang sangat mirip dengan kucing modern yang kita kenal saat ini.

Baca Selengkapnya
7 Fakta Kucing yang Jarang Diketahui, Mendengkur hingga Mampu Merasakan Emosi Manusia
7 Fakta Kucing yang Jarang Diketahui, Mendengkur hingga Mampu Merasakan Emosi Manusia

Kucing adalah hewan menggemaskan yang memiliki banyak kemampuan.

Baca Selengkapnya
Ciri-Ciri Kucing Bengal dan Cara Merawatnya, Kenali sebelum Adopsi
Ciri-Ciri Kucing Bengal dan Cara Merawatnya, Kenali sebelum Adopsi

Dengan sifatnya yang aktif, cerdas, dan ramah, kucing Bengal bisa menjadi pilihan tepat sebagai peliharaan bagi mereka yang menginginkan kucing yang unik.

Baca Selengkapnya
Mengapa Manusia Begitu Menyukai Kucing? Sains Berikan Penjelasannya
Mengapa Manusia Begitu Menyukai Kucing? Sains Berikan Penjelasannya

Kucing yang merupakan peliharaan populer juga ternyata dapat berdampak baik bagi kesehatan pemiliknya.

Baca Selengkapnya
Begini Asal Usul Kucing Dijadikan Hewan Peliharaan
Begini Asal Usul Kucing Dijadikan Hewan Peliharaan

Kucing dijadikan hewan peliharaan mulai zaman Mesir Kuno.

Baca Selengkapnya
Memperingati Hari Kucing Sedunia, Hal Ini yang Membuat Kucing Bahagia
Memperingati Hari Kucing Sedunia, Hal Ini yang Membuat Kucing Bahagia

Memperingati Hari Kucing Sedunia, yuk bikin mereka aktif dan bahagia

Baca Selengkapnya
80 Tebak-Tebakan Hewan Beserta Jawabannya yang Lucu & Bikin Ngakak
80 Tebak-Tebakan Hewan Beserta Jawabannya yang Lucu & Bikin Ngakak

Berikut tebak-tebakan hewan beserta jawabannya yang lucu dan bikin ngakak.

Baca Selengkapnya
25 Kata-kata Mutiara tentang Kucing dari Para Tokoh, Inspiratif dan Penuh Makna
25 Kata-kata Mutiara tentang Kucing dari Para Tokoh, Inspiratif dan Penuh Makna

Hari Kucing Sedunia tepat pada hari ini. Kata-kata mutiara tentang kucing ini bisa dijadikan ungkapan kasih sayang.

Baca Selengkapnya
Cara Melatih Kucing Peliharaan agar Patuh
Cara Melatih Kucing Peliharaan agar Patuh

Meskipun sering dianggap sebagai hewan yang mandiri dan sulit diatur, kenyataannya adalah kucing juga dapat dilatih untuk menjadi peliharaan yang patuh.

Baca Selengkapnya
Memelihara Kucing Bikin Bahagia Lahir Batin
Memelihara Kucing Bikin Bahagia Lahir Batin

Ternyata memelihara kucing memiliki banyak manfaat lho

Baca Selengkapnya
Mengenal Kucing Bengal: Karakteristik, Sifat, Cara Merawat, dan Kisaran Harganya
Mengenal Kucing Bengal: Karakteristik, Sifat, Cara Merawat, dan Kisaran Harganya

Kucing Bengal adalah salah satu ras kucing yang menarik dan eksotis di dunia. Ras ini memiliki daya tarik unik yang membuatnya banyak digemari.

Baca Selengkapnya