Cara Membuat Klapertart Kukus Mudah, Camilan Manis, Lembut, dan Gurih
Klapertart adalah camilan Belanda yang diadopsi masyarakat Manado.
Klapertart adalah camilan Belanda yang diadopsi masyarakat Manado.
Cara Membuat Klapertart Kukus Mudah, Camilan Manis, Lembut, dan Gurih
Klappertaart adalah sejenis kue tradisional yang berasal dari Manado, Sulawesi Utara. Kue ini merupakan camilan ringan yang diadopsi dari Belanda sejak zaman penjajahan. Kue klapertar memiliki cita rasa manis dan tekstur lembut yang memanjakan lidah. Selain itu, ciri khas kue ini juga terdapat pada lapisan bagian atas yang berwarna kecokelatan dan sering dihiasi dengan potongan-potongan kelapa muda, kismis, hingga irisan kacang almond atau kenari. Kue klapertart sering dijadikan sebagai hidangan penutup pada berbagai acara istimewa. Namun, kue manis ini juga cocok untuk disantap sebagai camilan ringan sehari-hari. Jika tertarik, Anda pun bisa membuat kue klapertart sendiri di rumah. Terdapat beberapa cara membuat klapertart kukus mudah yang bisa Anda coba. Mulai dari olahan klapertart kukus sederhana, klapertart kukus keju, klapertart kukus nangka, hingga klapertart kukus oreo. Tak perlu khawatir, cara membuat klapertart kukus ini cukup mudah dan praktis. Bahan-bahan yang dibutuhkan juga sederhana dan mudah didapat. Dilansir dari Cookpad, berikut kami merangkum beberapa cara membuat klapertart kukus, bisa Anda praktikkan.Resep Klapertart Kukus Sederhana
Bahan A: • 400 ml susu full cream • 200 ml air kelapa • 50 gr maizena • 2 sdm terigu • 2 sdm margarin • 3 sachet kental manis
-
Bagaimana cara membuat kue lapis kukus lembut? Sebagian orang terkadang masih kesulitan untuk membuat kue lapis dengan tekstur yang lembut dan kenyal. Berikut ini ada 5 resep kue lapis kukus yang mudah dan anti gagal, dirangkum dari berbagai sumber pada Senin (24/06/2024).
-
Bagaimana membuat kue jagung kukus? Terbuat dari campuran bahan-bahan pilihan, kue jagung kukus menawarkan sensasi rasa yang khas. Keistimewaan kue jagung kukus terletak pada sentuhan autentiknya, karena menggunakan bahan dasar jagung yang mudah didapat di mana saja.
-
Apa itu kue kukus? 'Apakah Anda penasaran dengan jenis kue apa saja yang bisa dibuat dengan cara dikukus?' Dalam artikel ini, kami akan membagikan beberapa resep kue kukus yang dapat Anda coba sendiri di rumah.
-
Bagaimana cara membuat klappertaart khas Manado? Dilansir dari Cookpad, berikut kami merangkum beberapa resep klappertaart khas Manado yang bisa menjadi pilihan hidangan Natal Anda.
-
Bagaimana cara membuat Kue Putri Kandis? Untuk bahan-bahannya, memerlukan telur satu piring, satu kaleng susu putih, gula 1 kg, mentega, sedikit tepung atau satu sendok teh dan satu kelapa yang dijadikan santan serta vanili.
-
Bagaimana cara membuat kue pleret? Menurut sesepuh Desa Blajo, Kecamatan Turi, Kabupaten Lamongan yang melestarikan Tradisi Pleretan, jajajan tradisional ini tersebut dinamakan pleret karena cara pembuatannya dipleret-pleret di bakul.
Resep Klapertart Kukus Keju
Bahan: • 300 ml susu uht • 500 ml air kelapa muda • 60 gr tepung terigu • 60 gr tepung maizena • 50 gr gula • 50 gr skm
• 100 gr margarin • 4 butir kuning telur • 350 gr kelapa muda (4 butir) Topping: • Kismis, keju parut, kacang tanah halus Cara membuat klapertart kukus keju: 1. Potong-potong kelapa muda. 2. Campur susu, air kelapa, tepung terigu dan tepung maizena aduk rata lalu saring supaya tidak bergerindil. 3. Lalu pindahkan ke wajan anti lengket, tambahkan gula, skm dan margarin. Masak dengan api kecil sampai mengental.4. Masukkan kuning telur dan kelapa muda sambil terus di aduk, tambahkan kismis dan sebagian keju parut aduk rata. 5. Tuang ke cetakan, taburin kacang tanah halus, keju dan kismis, kukus selama 15 menit. 6. Angkat, biarkan suhu ruang. Simpan dikulkas. Klapertart siap dinikmati.
Resep Klapertart Kukus Nangka
Bahan: • 8 sdm kelapa muda • 150 ml air kelapa • 200 ml susu fullcream • 1 sdm gula pasir • 4 sdm skm • Sejumput garam
• 1 butir kuning telur • 1 sdm tepung terigu • 1 sdm maizena • 1 sdm mentega • 6 buah cup alumunium foil • 3 sdm kismis • Secukupnya kayu manis bubuk Cara membuat klapertart kukus nangka: 1. Dalam wadah campur air kelapa, susu, kuning telur, gula pasir dan garam, aduk hingga merata. 2. Masukkan tepung terigu dan maizena, aduk merata, lalu masak dengan api kecil sampai agak mengental, tambahkan mentega, aduk rata lagi.3. Masukkan kelapa muda, aduk lagi sampai merata. 4. Siapkan cup, tuang adonan, taburi dengan kismis dan kayu manis bubuk. Lalu kukus selama 20 menit dengan api sedang (tutup kukusan dialasi dengan kain). 5. Setelah matang, dinginkan suhu ruang, kemudian simpan dalam kulkas, sajikan dingin lebih nikmat.
Resep Klapertart Kukus Oreo
Bahan I: • 1 gelas tepung terigu • 1/2 gelas tepung maizena • 2 buah kuning telur • 1 gelas susu cair (bisa pakai merk apa pun)
Bahan II: • 1 gelas susu (bear brand) • 2 gelas air kelapa muda • 100 gr margarin (cairkan) • 10 sdm gula pasir Bahan III: • 1 buah kelapa muda (kerok dagingnya) • Keju cheddar parut secukupnya/sesuai selera • 2 buah oreo • 1 sdt kayu manis bubuk Cara membuat klapertart kukus oreo: 1. Campur semua bahan I. Aduk rata. 2. Siapkan teflon atau wajan anti lengket, campur bahan ii aduk rata, kemudian tuang bahan I ke bahan II, nyalakan api kecil saja. 3. Tunggu sampai mengental dan meletup-letup sambil terus diaduk, beri kelapa muda dan keju parut, matikan api. 4. Masukkan ke dalam cetakan bulat yang telah dilapisi alumunium foil, beri bahan III berupa taburan keju, oreo yang diremukkan, dan kayu manis bubuk di atas adonan tadi. 5. Kukus selama 10 menit dengan pengukus yang dipanaskan sebelumnya (kukus dengan tutup yang diikat dengan kain). 6. Sajikan dingin lebih nikmat rasanya creamy dan lembut banget. Bisa simpan di kulkas selama 1jam, sebelum dinikmati.