Punya Relief Unik, Ini Fakta Candi Pringapus Peninggalan Hindu Kuno di Lereng Gunung Sindoro
Diduga Candi Pringapus hanyalah candi perwara dari sebuah candi induk yang ukurannya jauh lebih besar di dekat sana
Diduga Candi Pringapus hanyalah candi perwara dari sebuah candi induk yang ukurannya jauh lebih besar di dekat sana
Punya Relief Unik, Ini Fakta Candi Pringapus Peninggalan Hindu Kuno di Lereng Gunung Sindoro
Di lereng sebelah timur Gunung Sindoro, Temanggung terdapat situs peninggalan era Hindu-Buddha. Warga sekitar menyebutnya Candi Pringapus.
-
Apa yang ditemukan di Candi Gunung Wukir? Di Candi Gunung Wukir ditemukan Prasasti Canggal yang menceritakan masa emas pemerintahan Raja Sanjaya.
-
Apa bentuk Candi Wringin Lawang? Keunikan Candi Wringin Lawang termasuk candi bentar, yaitu gapura yang tidak memiliki atap.
-
Dimana letak Candi Prambanan? Kompleks candi ini terletak di Desa Bokoharjo, Kecamatan Prambanan, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta dan Kecamatan Prambanan, Klaten, Jawa Tengah kurang lebih 17 kilometer timur laut Yogyakarta, 50 kilometer barat daya Surakarta dan 120 kilometer selatan Semaranag, persis di perbatasan antara provinsi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta.
-
Apa yang ditemukan di Candi Pandegong? Ekskavasi tahun 2021 dan 2022 juga ditemukan arca kepala dewa, Nandiswara (terbelah dan ditemukan pada tahap penggalian berbeda), dan Mahakala, serta serpih-serpih gerabah dan keramik.
-
Kenapa Candi Prambanan terkenal? Prambanan juga terkenal dengan pertunjukan sendratari Ramayana yang diselenggarakan di sekitar kompleks candi.
-
Bagaimana bentuk Candi Simbatan? Struktur bangunan tidak menjulang tinggi seperti tempat peribadatan lainnya, tapi lebih mirip dengan petirtaan. Sebaliknya, Candi Simbatan justru berbentuk bak kolam pemandian.
Candi Pringapus pertama kali ditemukan oleh F.W Junghun pada tahun 1844.
Pada tahun 1929, Pemerintah Hindia Belanda memugar candi tersebut di bawah tanggung jawab Dinas Purbakala (Oudhenkundige Dienst).
Candi Pringapus bersifat Hindu bersifat Siwaistis. Hal ini terlihat dari adanya arca-arca bersifat Hindu yang erat kaitannya dengan Dewa Siwa
Dilansir dari Kemdikbud.go.id, denah Candi Pringapus bentuknya hampir bujur sangkar, yaitu ukuran 32x26 meter. Bangunannya menghadap ke arah barat.
Bangunan candi ini terdiri atas kaki, tubuh, dan atap dengan tangganya yang hanya tinggal sebagian.
Tubuhnya dihias perbingkaian dengan selasar selebar 30 cm. Sementara di dalam ruang candinya hanya terdapat arca nandi.
Keistimewaan Candi Pringapus terletak pada reliefnya. Di reliefnya terdapat ragam hias kala-makra yang bentuknya sangat unik.
Kepala kala nya memiliki dagu sementara dua cakarnya menjulur ke depan. Sementara makara-nya berupa kepala naga yang memuntahkan manik-manik.
Pada dinding depan tubuh Candi Pringapus, terdapat dua relief tokoh laki-laki dan perempuan. Sekilas laki-laki dan perempuan itu tampak sedang bermesraan. Tangan kanan si laki-laki tampak sedang merangkul punggung si perempuan.
Dilansir dari kanal YouTube Asisi Channel, sosok laki-laki itu adalah dewata yang bersatu dengan shakti atau pasangannya sekaligus menggambarkan kesenangan surgawi.
Mengenai umurnya, Candi Pringapus diperkirakan dibangun pada abad ke 8-9 Masehi. Asumsi ini dikarenakan candi itu memiliki banyak kesamaan dengan Candi Kalasan dan Candi Badut.
Dilansir dari berbagai sumber, Candi Pringapus merupakan candi yang menggunakan tata letak Jawa Tengah.
Pola yang terlihat adalah adanya candi induk yang dihadapkan oleh candi perwara. Dalam hal ini Candi Pringapus adalah candi perwara yang telah mengalami rekronstruksi.
Bila hal ini benar adanya, dulunya pernah berdiri candi lain yang ukurannya jauh lebih besar. Apalagi masih terdapat banyak batu dari bangunan-bangunan lain di kompleks candi tersebut.