Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mengenal Manfaat dan Efek Samping Daun Kemangi, Perlu Diketahui

Mengenal Manfaat dan Efek Samping Daun Kemangi, Perlu Diketahui Ilustrasi daun kemangi. ©Shutterstock/B. and E. Dudzinscy

Merdeka.com - Kemangi merupakan salah satu tumbuhan yang begitu populer di Indonesia. Biasanya, masyarakat kerap menjadikan daun kemangi sebagai lalapan atau pelengkap dalam sajian masakan. Rasanya yang unik dan segar, membuat daun ini dianggap mampu membangkitkan selera makan.

Tidak hanya memiliki cita rasa unik, daun kemangi juga memiliki segudang manfaat untuk kesehatan. Daun kemangi segar dinilai mengandung air, protein, karbohidrat, protein, dan nutrisi penting lainnya yang mampu menjaga daya tahan tubuh dan mencegah berbagai macam penyakit.

Kendati demikian, daun kemangi yang dikonsumsi secara berlebihan dapat menimbulkan efek samping tertentu. Untuk itu, ada baiknya daun kemangi dikonsumsi secara teratur dan tidak berlebihan.

Orang lain juga bertanya?

Lantas, apa saja manfaat dan efek samping daun kemangi untuk kesehatan? Simak ulasannya yang merdeka.com lansir dari Healthline:

Manfaat Daun Kemangi

kemangi

©www.youtube.com/tookiga sootiga

Sejak dulu, daun kemangi sudah dikenal memiliki segudang manfaat untuk kesehatan. Hal ini karena kandungan antioksidan yang tinggi sehingga dapat mencegah berbagai macam penyakit. Berikut beberapa manfaat daun kemangi untuk kesehatan, di antaranya:

Mencegah Kanker

Salah satu manfaat daun kemangi untuk kesehatan, yaitu mencegah kanker kanker. Sebuah studi diterbitkan dalam Nutrition and Cancer menunjukkan bahwa kemangi mengandung phytochemical, yang dapat membantu mencegah kanker secara alami, termasuk kanker kulit, hati, kanker mulut dan paru yang disebabkan oleh bahan kimia.

Kemangi mampu meningkatkan aktivitas antioksidan, secara positif yang mengubah ekspresi gen, menginduksi apoptosis sel kanker (kematian sel berbahaya) dan menghentikan penyebaran tumor kanker.

Menjaga Kesehatan Jantung

Manfaat daun kemangi untuk kesehatan selanjutnya, yaitu menjaga kesehatan jantung. Daun ini dapat membantu otot-otot yang mengontrol fungsi pembuluh darah untuk berkontraksi dan rileks dan meningkatkan tekanan darah yang sehat. Manfaat kemangi, yaitu memiliki kemampuan untuk membantu mencegah agregasi trombosit berbahaya yang menyebabkan jantung berhenti.

Ekstrak daun kemangi juga mengurangi peradangan yang dapat menyebabkan penyakit kardiovaskular dengan menghambat pelepasan sitokin pro-inflamasi, protein yang dikeluarkan dari sel ke sel untuk berkomunikasi dan meningkatkan pertahanan kekebalan tubuh.

Mencegah Penuaan Dini

Tidak hanya dapat menjaga kesehatan jantung, daun kemangi juga efektif untuk mencegah penuaan dini. Menurut penelitian yang dipublikasikan pada 2011, kemangi memiliki khasiat yang dapat membantu melindungi kulit dari beberapa efek penuaan.

Dalam studi tersebut, para ilmuwan menerapkan ekstrak kemangi pada model kulit laboratorium. Hasil penelitian menunjukkan bahwa memasukkan ekstrak kemangi dalam krim kulit topikal dapat meningkatkan hidrasi kulit dan mengurangi kekasaran dan kerutan.

Melawan Radikal Bebas

Manfaat daun kemangi yang tidak kalah pentingnya, yaitu melawan radikal bebas. Daun kemangi mengandung berbagai antioksidan alami, yang dapat membantu melindungi jaringan tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas. Radikal bebas adalah atom yang tidak stabil. Untuk menjadi stabil, mereka mengambil elektron dari atom lain dan membentuk rantai.

Rantai radikal bebas ini menyebabkan stres oksidatif pada tubuh dan menyebabkan lebih banyak kerusakan pada sel. Untuk mengurangi stres oksidatif dalam tubuh, seseorang harus menambah asupan antioksidan.

Efek Samping Daun Kemangi

ilustrasi daun kemangi

©Shutterstock/B. and E. Dudzinscy

Meski memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, daun kemangi yang dikonsumsi secara berlebihan bisa menimbulkan efek samping tertentu. Beberapa efek samping daun kemangi jika dikonsumsi secara berlebihan, antara lain dapat menyebabkan pusing, mual, dan muntah.

Selain itu, ada beberapa efek samping daun kemangi lainnya yang perlu diwaspadai, di antaranya sebagai berikut:

Menurunkan kesuburan

Salah satu efek samping daun kemangi yang perlu diwaspadai adalah dapat menurunkan kesuburan. Wanita yang hamil, merencanakan hamil, dan juga menyusui tidak dibolehkan mengonsumsi kemangi secara berlebihan. Sebab, kemangi dapat menimbulkan penurunan kesuburan.

Menyebabkan Pusing

Efek samping daun kemangi yang perlu diwaspadai selanjutnya, yaitu menurunkan gula darah. Maka dari itu, bagi Anda yang memiliki riwayat penyakit diabetes, sebaiknya tidak mengonsumsi daun kemangi secara berlebihan. Sebab, mengonsumsi daun kemangi bersamaan dengan obat diabetes dapat menyebabkan menggigil, pusing, hingga pingsan. (mdk/jen)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Manfaat Tersembunyi Daun Kemangi bagi Kesehatan Tubuh Anda
Manfaat Tersembunyi Daun Kemangi bagi Kesehatan Tubuh Anda

Daun kemangi bermanfaat untuk kesehatan, seperti menurunkan asam lambung, gula darah, dan kolesterol. Cek info lengkapnya di sini!

Baca Selengkapnya
5 Manfaat Daun Kemangi untuk Menurunkan Asam Urat dan Kolesterol
5 Manfaat Daun Kemangi untuk Menurunkan Asam Urat dan Kolesterol

Daun kemangi yang sering kita temui di makanan lalapan ternyata memiliki banyak manfaat, lho!

Baca Selengkapnya
Sering Diabaikan, Ini Manfaat Daun Kemangi yang Jadi Pelengkap Menu Lalapan Ayam, Salah Satunya Atasi Kolesterol Tinggi
Sering Diabaikan, Ini Manfaat Daun Kemangi yang Jadi Pelengkap Menu Lalapan Ayam, Salah Satunya Atasi Kolesterol Tinggi

Dalam menu lalapan ayam, daun kemangi selalu hadir sebagai pendamping bersama sayuran lain seperti mentimun, selada atau kol, yang juga memiliki banyak manfaat.

Baca Selengkapnya
Segudang Manfaat Kemangi, Ketahui Khasiatnya dan Cara Pengolahannya yang Praktis!
Segudang Manfaat Kemangi, Ketahui Khasiatnya dan Cara Pengolahannya yang Praktis!

Begini khasiat kemangi untuk kesehtan dan cara pengolahannya.

Baca Selengkapnya
8 Manfaat Sehat dari Daun Kemangi, Jaga Kesehatan Jantung Hingga Atasi Bau Badan
8 Manfaat Sehat dari Daun Kemangi, Jaga Kesehatan Jantung Hingga Atasi Bau Badan

Salah satu sayuran atau daun-daunan yang mudah kita temui adalah kemangi. Siapa sangka, sayuran ini ternyata juga miliki beragam manfaat kesehatan.

Baca Selengkapnya
Mengenal Daun Sengkubak, Penyedap Rasa Alami dari Kalimantan yang Kaya Khasiat
Mengenal Daun Sengkubak, Penyedap Rasa Alami dari Kalimantan yang Kaya Khasiat

Daun Sengkubak, tumbuhan yang digunakan sebagai penyedap masakan alami dan bermanfaat bagi kesehatan tubuh.

Baca Selengkapnya
Resep Buat Rebusan Daun Kemangi yang Aromatik untuk Turunkan Asam Lambung
Resep Buat Rebusan Daun Kemangi yang Aromatik untuk Turunkan Asam Lambung

Rebusan daun kemangi ternyata mampu meredakan asam lambung loh! Begini cara membuatnya.

Baca Selengkapnya
Uniknya Keripik Kelakai, Kudapan Gurih nan Renyah Khas Dayak Kapuas
Uniknya Keripik Kelakai, Kudapan Gurih nan Renyah Khas Dayak Kapuas

Kudapan ini memiliki tekstur renyah dan rasa yang gurih terbuat dari daun muda bernama tanaman Kelakai yang membuat ketagihan.

Baca Selengkapnya
Kelezatan Urap Daun Kenikir, Camilan Unik dengan Manfaat Kesehatan Luar Biasa
Kelezatan Urap Daun Kenikir, Camilan Unik dengan Manfaat Kesehatan Luar Biasa

Urap daun kenikir, hidangan tradisional kaya serat, bermanfaat menurunkan kolesterol dan gula darah. Lezat dan menyehatkan.

Baca Selengkapnya
6 Jamu Penambah Nafsu Makan, Efektif dan Mudah Didapat
6 Jamu Penambah Nafsu Makan, Efektif dan Mudah Didapat

Jamu penambah nafsu makan adalah minuman herbal yang khusus dirancang untuk merangsang nafsu makan.

Baca Selengkapnya
15 Daun Aromatik Bikin Masakan Jadi Wangi dan Bikin Lezat
15 Daun Aromatik Bikin Masakan Jadi Wangi dan Bikin Lezat

15 Daun aromatik ini sering sekali dijadikan tambahan berbagai macam kuliner, sehingga membuat aromanya menggugah selera

Baca Selengkapnya
FOTO: Mengintip Pembuatan Lemang, Kuliner Khas Ramadan yang Menggugah Selera
FOTO: Mengintip Pembuatan Lemang, Kuliner Khas Ramadan yang Menggugah Selera

Lemang merupakan hidangan tradisional yang terbuat dari beras ketan yang dikukus dalam bambu.

Baca Selengkapnya