Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mengenal Sosok Bupati Blora Arief Rohman, Perjalanan Hidupnya Diabadikan dalam Buku

Mengenal Sosok Bupati Blora Arief Rohman, Perjalanan Hidupnya Diabadikan dalam Buku

Mengenal Sosok Bupati Blora Arief Rohman, Perjalanan Hidupnya Diabadikan dalam Buku

Arief Rohman merupakan sosok santri yang memberikan banyak manfaat di tengah masyarakat

Bupati Blora Arief Rohman baru saja merilis bukunya yang berjudul “Mas Arief dari Santri jadi Bupati”. Buku itu berisi perjalanan hidupnya dari seorang anak kiai, santri, hingga didapuk amanah menjadi seorang bupati.

Buku tentang Arief Rohman ditulis oleh jurnalis Ahmad Adirin. Dilansir dari Liputan6.com, buku itu mencoba mengurai dan menceritakan kembali proses panjang seorang Arief Rohman dalam mengabdi untuk masyarakat Blora.

Tak hanya itu, buku tersebut juga mengurai beragam kebijakan dan langkah strategis yang diambil Arief Rohman selama menjadi bupati. Lalu seperti apa sosok Arief Rohman? Dan seperti apa isi dari buku yang menceritakan tentang dirinya? Berikut selengkapnya:

Mengenal Sosok Bupati Blora Arief Rohman, Perjalanan Hidupnya Diabadikan dalam Buku

Dikutip dari website pribadinya, Arief Rohman lahir di Desa Sendangwungu, Kecamatan Banjarejo, Blora pada tanggal 8 Maret 1980. Arief merupakan anak pertama dari tiga bersaudara pasangan KH Ali Muchdor dan Hj. Sulini.

Sejak SMA, ia sudah aktif berorganisasi. Keaktifan organisasinya berlanjut saat Arief melanjutkan pendidikan di Jurusan Hubungan Internasional Universitas Darul Ulum Jombang.

Setelah lulus dari Universitas Darul Ulum Jombang, Arief melanjutkan studi di Pasca Sarjana FISIP Universitas Indonesia dan berhasil menyandang gelar Master Of Sains pada tahun 2007.

Pada tahun 2006-2009, Arief diberi mandat sebagai Wakil Ketua Umum Pimpinan Pusat Ikatan Pelajar Nadlatul Ulama. Sebelum menjabat sebagai bupati Blora, ia terlebih dahulu menjabat sebagai wakil bupati tepatnya pada tahun 2016-2020.

Lebih dari Sekedar Politisi

Melalui buku yang ia tulis, Ahmad Adirin ingin menceritakan proses panjang seorang Arief Rohman sebagai mantan santri yang kini bisa berperan apa saja di tengah masyarakat. Baginya, Arief tak hanya sekedar santri.

Adirin mengatakan, profesinya sebagai seorang jurnalis di Blora memudahkan dirinya menulis soal Arief, mengingat setiap hari dia memantau segala persoalan yang ada di Blora.

Mengenal Sosok Bupati Blora Arief Rohman, Perjalanan Hidupnya Diabadikan dalam Buku

Adirin menambahkan, di mata Arief Blora punya peran penting dalam menyongsong Indonesia Emas 2045. Maka dari itu, perubahan pola pikir dan budaya kerja perlu dilakukan.

Semoga Jadi Inspirasi

Melalui buku tentang dirinya, Arief berharap kehadiran buku tersebut bisa menjadi inspirasi pembaca untuk mengetahui pesan pentingnya bahwa santri bisa berperan di mana saja.

“Dari santri bisa bermanfaat untuk masyarakat. Siapapun dalam profesi apapun santri harus bisa jadi solusi, bukan jadi problem. Santri harus memberikan sesuatu yang dirasakan faedahnya dan manfaatnya untuk masyarakat luas,” kata Arief.

Jadi Calon Mantu Kesayangan, Aksi Pria Ini Akrabi Orang Tua Kekasih Jadi Sorotan
Jadi Calon Mantu Kesayangan, Aksi Pria Ini Akrabi Orang Tua Kekasih Jadi Sorotan

Beberapa bukti interaksi manis orang tua dan kekasihnya ini jadi sorotan.

Baca Selengkapnya
Terungkap, Sosok Didukung Bima Arya jadi Wali Kota Bogor Periode 2025-2030
Terungkap, Sosok Didukung Bima Arya jadi Wali Kota Bogor Periode 2025-2030

Bima menyampaikan hal itu seusai berpamitan dengan warga Kota Bogor di Lapangan Sempur.

Baca Selengkapnya
Bupati Rokan Hilir Cekcok dan Saling Dorong dengan Wakilnya saat Pelantikan Kepala Desa
Bupati Rokan Hilir Cekcok dan Saling Dorong dengan Wakilnya saat Pelantikan Kepala Desa

Bupati Rokan Hilir Afrizal Sintong dan Wakil Bupati Sulaiman cekcok hingga saling dorong dalam acara resmi. Keributan keduanya viral di media sosial.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kisah Mbah Soiman, Nenek yang Hidup Sebatang Kara di Desa Terpencil Ponorogo
Kisah Mbah Soiman, Nenek yang Hidup Sebatang Kara di Desa Terpencil Ponorogo

Walau usianya telah renta, namun Mbah Soiman masih bekerja keras di ladang

Baca Selengkapnya
Sosok Harun Al-Rasjid Zain, Tokoh Kebanggaan Sumatra Barat yang Jadi Menakertrans di Era Orde Baru
Sosok Harun Al-Rasjid Zain, Tokoh Kebanggaan Sumatra Barat yang Jadi Menakertrans di Era Orde Baru

Tokoh politik sekaligus pejuang Indonesia asal Sumatra Barat ini pernah menjadi gubernur serta menduduki jabatan penting dalam pemerintahan.

Baca Selengkapnya
Kisah Hidup Bolot yang Sempat Tinggal di Kandang Kambing, Jadi Artis Terkenal dan Kini Juragan Kontrakan
Kisah Hidup Bolot yang Sempat Tinggal di Kandang Kambing, Jadi Artis Terkenal dan Kini Juragan Kontrakan

Haji Bolot, sosok yang kini begitu sukses, tak pernah luput dari lika-liku kehidupan yang penuh tantangan

Baca Selengkapnya
Mengenal Sosok Arief Sulistyanto, Pensiunan Jenderal Eks Penyidik Kasus Munir yang Jadi Komisaris Baru ASABRI
Mengenal Sosok Arief Sulistyanto, Pensiunan Jenderal Eks Penyidik Kasus Munir yang Jadi Komisaris Baru ASABRI

Arief tercatat 36 tahun berkarier di institusi Bhayangkara.

Baca Selengkapnya
Masih dapat Ditemui walau Mulai Langka, Begini Kehidupan Satwa Macan di Hutan Blora
Masih dapat Ditemui walau Mulai Langka, Begini Kehidupan Satwa Macan di Hutan Blora

Warga sekitar mengaku masih menjumpai keberadaan satwa macan di hutan Blora. Apakah itu benar?

Baca Selengkapnya
Mengenal Sosok Panca Wijaya Akbar Bupati Kabupaten Ogan Ilir, Istrinya Bukan Orang Sembarangan
Mengenal Sosok Panca Wijaya Akbar Bupati Kabupaten Ogan Ilir, Istrinya Bukan Orang Sembarangan

Sebelum dirinya menjabat sebagai Bupati Ogan Ilir, Panca merupakan seorang pengusaha kondang di Sumatra Selatan

Baca Selengkapnya