Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Rekam Jejak Perkembangan Budaya, 20 Seniman Sleman Gelar Pameran Ini

Rekam Jejak Perkembangan Budaya, 20 Seniman Sleman Gelar Pameran Ini Pameran Seni Rupa Komunitas Perupa Sleman. ©2021 Merdeka.com/Shani Rasyid

Merdeka.com - Karya seni bisa menjadi saluran eksplorasi dari para seniman yang membuatnya. Eksplorasi itu bisa bermacam-macam, mulai dari perkembangan budaya, sejarah, keindahan alam, kehidupan masyarakat, dan lain sebagainya. Itulah yang ingin diwujudkan 20 perupa yang tergabung dalam Komunitas Perupa Sleman (KPS).

Mereka menggelar acara pameran lukisan dengan tema “Eksotis Art” yang berlangsung selama enam hari pada 25-30 Oktober 2021.Menurut Sekretaris KPS Agus Nuryanto, pameran tersebut diselenggarakan setahun sekali yang didanai oleh Dana Keistimewaan (Danais) melalui Dinas Kebudayaan (Kundha Kebudayaan) Kabupaten Sleman.

“Karena kami menganggap apa yang ada di Sleman merupakan sesuatu yang eksotis yang mampu direkam menjadi karya seni,” ungkap Agus yang juga pengurus HIPPI (Himpunan Pengusaha Pribumi Indonesia) DPC Sleman ini.

Analogi Sebuah Lukisan

pameran seni rupa komunitas perupa sleman

©2021 Merdeka.com/Shani Rasyid

Salah satu karya lukis yang ditampilkan adalah karya Zipit Supomo dengan judul “1 bunga di antara 1001 bunga” yang menggambarkan Keberadaan Candi Prambanan yang ada di Kabupaten Sleman. Selanjutnya ada karya Agus Nuryanto dengan judul “Semar

Mbangun Sleman” yang merupakan karya tendensius sosial. Dalam karyanya, Agus menghalusinasikan pembangunan fisik di kabupaten Sleman seperti khayangan bersemayamnya para dewa. Beranalogikan Semar mbangun Kahyangan dalam lampahan wayang kulit.

“Semar ini berada di antara gedung-gedung yang ada di Kabupaten Sleman seperti ada Gedung UGM yang menggambarkan di Sleman ada kota Pendidikan, ada Bangunan Sleman City Hall sebagai bentuk sektor ekonomi, ada gedung DPRD menggambarkan sebagai Pusat Pemerintahan, ada masjid yang menggambarkan bahwa di sini ada spiritual,” jelas Agus dilansir dari pers rilis acara tersebut.

Sambutan Bupati Sleman

pameran seni rupa komunitas perupa sleman

©2021 Merdeka.com/Shani Rasyid

Dalam sambutan tertulisnya, Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo mengatakan bahwa kegiatan pameran lukisan itu merupakan sarana edukasi yang dapat memberikan pemahaman pada masyarakat mengenai dunia seni rupa dan juga sebagai media publikasi pariwisata di Kabupaten Sleman.

Selain itu, dia juga mengatakan bahwa pameran itu menjadi wadah bagi para pegiat seni untuk mengekspresikan dan menangkap eksotisme yang ada di Kabupaten Sleman sehingga dapat mendorong apresiasi dari masyarakat. (mdk/shr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Pameran Seni Rupa 'Bergerak' Semarakkan HUT Jakarta di TIM
FOTO: Pameran Seni Rupa 'Bergerak' Semarakkan HUT Jakarta di TIM

Pameran seni rupa bertajuk 'Bergerak" ini diselenggarakan oeh Dinas Kebudayaan DKI Jakarta dalam rangka HUT ke-497 Jakarta.

Baca Selengkapnya
Menikmati Karya Seniman Indonesia di The Land of Art
Menikmati Karya Seniman Indonesia di The Land of Art

Pameran seni ini disebut sebagai momen magis ketika seni melampaui hambatan dan berbicara kepada setiap jiwa, terlepas dari latar belakang, hasrat diri.

Baca Selengkapnya
Gelar Pameran Potensi Daerah, Begini Cara Pemkab Sleman Tingkatkan Daya Saing Masyarakat
Gelar Pameran Potensi Daerah, Begini Cara Pemkab Sleman Tingkatkan Daya Saing Masyarakat

Gelar Pameran Potensi Daerah, Begini Cara Pemkab Sleman Tingkatkan Daya Saing Masyarakat

Baca Selengkapnya
Keseruan Festival Upacara Adat di Sleman, Tonjolkan Nilai-Nilai Adiluhung Budaya Lokal
Keseruan Festival Upacara Adat di Sleman, Tonjolkan Nilai-Nilai Adiluhung Budaya Lokal

Kegiatan ini diharapkan mampu mendorong masyarakat mengenal lebih jauh upacara adat dari setiap daerah yang ada di Sleman.

Baca Selengkapnya
Membangkitkan Jiwa Seni dan Budaya Anak Muda Aceh dari Museum Tsunami
Membangkitkan Jiwa Seni dan Budaya Anak Muda Aceh dari Museum Tsunami

Tema pameran 'Hope' menggambarkan harapan dan optimisme anak muda Aceh untuk masa depan daerah mereka.

Baca Selengkapnya
Art Jakarta Garden 2024 Tampilkan Karya Seni dari 23 Galeri, Yuk Mampir ke Hutan Kota Plataran
Art Jakarta Garden 2024 Tampilkan Karya Seni dari 23 Galeri, Yuk Mampir ke Hutan Kota Plataran

Art Jakarta Garden 2024 menampilkan berbagai karya seni menawan, memadukan keselarasan seni dan alam.

Baca Selengkapnya
FOTO: Melihat Pameran Jakarta Provoke yang Menghadirkan 19 Karya Seniman dan Kurator
FOTO: Melihat Pameran Jakarta Provoke yang Menghadirkan 19 Karya Seniman dan Kurator

Pameran Jakarta Provoke diselenggarakan dari tanggal 14 sampai 23 Juni 2024.

Baca Selengkapnya
Usung Tema Unik hingga dimeriahkan Ratusan Kelompok Seni, Begini Kemeriahan Festival Lima Gunung 2024
Usung Tema Unik hingga dimeriahkan Ratusan Kelompok Seni, Begini Kemeriahan Festival Lima Gunung 2024

Pada tahun ini, para seniman dari Komunitas Lima Gunung mengusung tema Wolak Waliking Zaman Kelakone.

Baca Selengkapnya
Mengenal Sumonar Fest Jogja, Tempat Berkumpulnya Para Pecinta Seni Cahaya dari Seluruh Dunia
Mengenal Sumonar Fest Jogja, Tempat Berkumpulnya Para Pecinta Seni Cahaya dari Seluruh Dunia

Penyelenggaraan Sumonar tahun 2023 ini berani tampil beda dibanding tahun-tahun sebelumnya

Baca Selengkapnya
Mengintip Karya Seni di Mega Festival Indonesia Bertutur 2024
Mengintip Karya Seni di Mega Festival Indonesia Bertutur 2024

Kemendikbudristek resmi membuka Mega Festival Indonesia Bertutur 2024 pada 7 Agustus lalu.

Baca Selengkapnya
FOTO: Aksi SBY Unjuk Kebolehan Melukis di Festival Musik Pestapora 2024
FOTO: Aksi SBY Unjuk Kebolehan Melukis di Festival Musik Pestapora 2024

Lukisan yang dibuat SBY bertema pemandangan alam. Beliau melukis bersama 20 orang seniman terpilih.

Baca Selengkapnya
ArtMoments Jakarta Hadir Tampilkan Seni Terbaik Inspirasi Seniman Muda Indonesia
ArtMoments Jakarta Hadir Tampilkan Seni Terbaik Inspirasi Seniman Muda Indonesia

Pameran seni ini diselenggarakan dari 9 hingga 11 Agustus 2024, dengan preview khusus undangan VIP pada 9 Agustus.

Baca Selengkapnya