Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Resep Nasi Tutug Oncom yang Enak dan Gurih, Mudah Dibuat

Resep Nasi Tutug Oncom yang Enak dan Gurih, Mudah Dibuat Nasi Tutug Oncom. Instagram @henjiwong ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Nasi tutug oncom merupakan makanan khas Tasikmalaya yang dibuat dari perpaduan nasi dan oncom yang ditumbuk (tutug) menjadi satu. Karena oncom tidak bisa tahan lama, maka untuk membuat nasi tutug oncom ini harus disajikan dalam keadaan hangat. Rasanya yang enak dan gurih, membuat nasi tutug oncom digemari semua kalangan.

Nasi tutug oncom sangat mudah ditemukan di daerah Jawa Barat. Biasanya, nasi tutug oncom disajikan dengan ayam goreng, telur dadar, ikan asin, tempe-tahu goreng, sambal merah atau sambal goang (dibuat dari cabai rawit hijau dan bumbu penyedap), dan lalapan. Selain gurih, bahan pembuatan nasi tutug oncom juga mudah ditemukan.

Bagi Anda yang ingin menikmati kelezatan nasi tutug oncom, dapat membuat sendiri di rumah. Berikut beberapa resep nasi tutug oncom yang merdeka.com lansir dari Brilio:

Orang lain juga bertanya?

Resep Nasi Tutug Oncom Istimewa

7 cara membuat nasi uduk gurih sederhana dan praktis

©2020 Merdeka.com

Bahan:

  • 1 1/2 piring nasi putih hangat
  • 1 papan oncom, hancurkan
  • 1 lembar daun jeruk
  • 1 ruas kencur
  • 2 siung bawang putih
  • 3 buah cabai rawit
  • 4 siung bawang merah
  • minyak dan garam secukupnya
  • segenggam daun kemangi, petik daunnya
  • Cara membuat:

    1. Haluskan cabai, bawang merah, bawang putih, dan kencur.

    2. Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak sampai harum. Tambahkan daun jeruk.

    3. Masukkan oncom dan daun kemangi. Aduk rata.

    4. Tambahkan garam. Koreksi rasa. Tambahkan irisan cabai. Angkat dan sajikan.

    Resep Nasi Tutug Oncom Spesial

    Bahan:

  • 2 kotak oncom
  • 5 piring nasi putih
  • 2 ikat daun kemangi (petik)
  • 3 sdm minyak goreng
  • Bumbu halus:

  • 10 buah cabai rawit merah
  • 5 buah cabai merah keriting
  • 5 buah bawang merah
  • 2 buah bawang putih
  • 2 ruas kencur
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt penyedap rasa
  • 1/2 sdt kaldu ayam jamur/ayam
  • 1 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • Cara membuat:

    1. Potong oncom menjadi beberapa bagian, kemudian bakar hingga setengah kering. Lalu remas-remas hingga hancur, angkat sisihkan.

    2. Siapkan wajan beri secukupnya minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan lada bubuk, gula pasir, dan penyedap, aduk rata.

    3. Masukkan oncom yang sudah dibakar dan dihaluskan, aduk rata bersama bumbu halus. Kemudian tambahkan daun kemangi yang sudah dipetiki, aduk rata kembali. Angkat.

    4. Siapkan wadah ukuran sedang sedang, masukkan nasi putih lalu masukkan tumisan oncom. Aduk rata hingga nasi tercampur dengan oncom, cetak nasi.

    5. Sajikan sajikan dengan lauk pendamping seperti ikan asin, tahu/tempe dan sambal terasi.

    Resep Nasi Tutug khas Sunda

    nasi tutug oncom

    Instagram @henjiwong ©2020 Merdeka.com

    Bahan:

    • 1 kotak oncom, remas-remas

    • 2 batang daun bawang, iris

    • 3 sdm minyak

    • 5 butir bawang putih

    • Penyedap rasa

    • 3 cm kencur

    • 1 sdt garam

    • 1 sdt gula pasir

    Cara membuat:

    1. Tumis bumbu yang telah dihaluskan bersama penyedap rasa hingga harum.

    2. Setelah itu, masukkan oncom dan daun bawang aduk hingga bumbu meresap, lalu angkat.

    3. Setelah bumbu oncom meresap, campurkan oncom ke dalam nasi putih panas.4. Aduk hingga rata, sajikan bersama ayam.

    Resep Nasi Tutug Oncom Pedas

    Bahan:

    • 2 potong oncom ukuran besar.

    • 1 genggam daun kemangi, cincang kasar.

    • Minyak goreng secukupnya.

    • 1 sendok teh (sdt) gula pasir.

    • Garam secukupnya.

    • Kaldu bubuk secukupnya.

    • 1 ruas kencur, sekitar 2 centimeter (cm).

    • 10 buah cabai rawit merah.

    • 4 siung bawang putih.

    • 3 siung bawang merah.

    Cara membuat:

    1. Pertama, bakar oncom, lalu hancurkan kasar kemudian, sisihkan.

    2. Setelah itu, haluskan bumbu (bawang merah, bawang putih, kencur, cabai rawit, cabai merah keriting, dan kencur) lalu, tumis hingga harum dan matang.

    3. Masukkan oncom yang sudah dihancurkan tadi, aduk hingga rata bersama bumbu, tambahkan garam, gula dan kaldu bubuk.

    4. Tambahkan kemangi, masak hingga layu dan bercampur dengan oncom.

    5. Setelah matang masukkan nasi putih, aduk kembali sampai tercampur rata dan berubah warna hingga kecokelatan.

    6. Nasi tutug oncom Tasik siap disajikan. Nikmati selama masih hangat dan beri pelengkap sesuai selera seperti lalapan, ikan asin, atau lauk lainnya. (mdk/jen)

    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    Mengenal Takjil Unik Asli Bandung Lontong Banjur, Legendaris Sejak 1920
    Mengenal Takjil Unik Asli Bandung Lontong Banjur, Legendaris Sejak 1920

    kudapan asli Cibadak ini banyak diburu untuk takjil ketika berbuka puasa tiba.

    Baca Selengkapnya
    Resep Cara Membuat Combro Renyah, Enak dan Bikin Nagih
    Resep Cara Membuat Combro Renyah, Enak dan Bikin Nagih

    Combro adalah camilan khas Jawa Barat yang terbuat dari singkong parut.

    Baca Selengkapnya
    Resep dan Tips Membuat Nasi Kuning Spesial yang Enak dan Gurih Cocok untuk Acara Keluarga
    Resep dan Tips Membuat Nasi Kuning Spesial yang Enak dan Gurih Cocok untuk Acara Keluarga

    Nasi kuning, si andalan yang selalu menjadi bintang di berbagai perayaan dan acara spesial di Indonesia.

    Baca Selengkapnya
    6 Resep Masakan Padang yang Digoreng, Cocok Buat Lauk Awetan
    6 Resep Masakan Padang yang Digoreng, Cocok Buat Lauk Awetan

    Kalau sedang malas memasak yang berkuah, coba praktikkan resep masakan Padang yang digoreng berikut.

    Baca Selengkapnya
    Resep Tahu Tek Surabaya, Gurih dan Lezat
    Resep Tahu Tek Surabaya, Gurih dan Lezat

    Tahu tek adalah makanan khas Surabaya yang gurih dan lezat.

    Baca Selengkapnya
    7 Resep Kue Talam Tepung Beras Enak, Gurih dan Lembut
    7 Resep Kue Talam Tepung Beras Enak, Gurih dan Lembut

    Sajikan kue talam tepung beras untuk kudapan santai saat kumpul keluarga.

    Baca Selengkapnya
    Resep Kue Ombus-Ombus, Makanan Tradisional Khas Batak Sumatra Utara yang Disukai Choi Siwon
    Resep Kue Ombus-Ombus, Makanan Tradisional Khas Batak Sumatra Utara yang Disukai Choi Siwon

    Ombus-ombus sedang trending karena disukai Choi Siwon, anggota boyband populer Korea Selatan. Begini cara membuatnya.

    Baca Selengkapnya
    5 Cara Membuat Nasi Tim Rumahan yang Enak dan Gurih, Praktis Banget
    5 Cara Membuat Nasi Tim Rumahan yang Enak dan Gurih, Praktis Banget

    Penasaran bagaimana cara membuat nasi tim rumahan yang enak dan gurih tersebut?

    Baca Selengkapnya
    Mau Bikin Tahu Goreng Kopong yang Gurih dan Renyah?  Begini Caranya
    Mau Bikin Tahu Goreng Kopong yang Gurih dan Renyah? Begini Caranya

    Buat tahu goreng kopong tanpa rendam: baluri dengan garam, goreng di api sedang. Mudah dan renyah!

    Baca Selengkapnya
    Resep Makanan Khas Sunda yang Simple, Cocok jadi Hidangan Pelengkap
    Resep Makanan Khas Sunda yang Simple, Cocok jadi Hidangan Pelengkap

    Salah satu kuliner nusantara yang menjadi favorit bagi banyak orang adalah makanan khas Sunda

    Baca Selengkapnya
    12 Resep Nasi Goreng Kekinian, Mudah Dibuat di Rumah Cocok Buat Selera Kaum Muda
    12 Resep Nasi Goreng Kekinian, Mudah Dibuat di Rumah Cocok Buat Selera Kaum Muda

    Bosan dengan olahan nasi goreng yang itu-itu saja? Simak kumpulan resep nasi goreng kekinian selera kaum muda berikut yang bisa kamu coba di rumah.

    Baca Selengkapnya
    Resep Nasi Goreng Tom Yam Gurih, Menu Lezat Khas Thailand
    Resep Nasi Goreng Tom Yam Gurih, Menu Lezat Khas Thailand

    Nasi goreng tom yam adalah kreasi lezat, cita rasa lengkap.

    Baca Selengkapnya