Resep Roasted Milk Tea Mudah dan Sederhana, Minuman Manis Menyegarkan
Salah satu minuman kekinian yang viral dan banyak diminati adalah roasted milk tea.
Roasted milk tea, teh susu sangrai beraroma.
Resep Roasted Milk Tea Mudah dan Sederhana, Minuman Manis Menyegarkan
Menyantap minuman dingin di tengah cuaca panas memang sangat menyegarkan. Saat matahari menyengat dan suhu udara meningkat, berbagai macam minuman dingin selalu diminati masyarakat untuk melegakan dahaga dan panas tubuh. Tak heran, aneka minuman dingin kekinian selalu laris di pasaran.Salah satu minuman kekinian yang viral dan banyak diminati adalah roasted milk tea. Roasted milk tea adalah minuman yang terbuat dari campuran teh hitam atau teh hijau yang diolah dengan cara dipanggang untuk memberikan rasa yang lebih dalam dan beraroma.
Teh ini disajikan dengan tambahan susu, gula, dan es. Rasanya yang manis dan gurih dengan sensasi dingin dari es, menghasilkan perpaduan yang lezat dan menyegarkan. Jika tertarik membuatnya, ada beberapa resep roasted milk tea yang bisa Anda coba.
Mulai dari roasted milk tea teh hitam, roasted milk tea susu oat, roasted milk tea gula merah, hingga roasted milk tea cincau. Minuman ini dibuat dengan bahan dan cara pengolahan yang mudah dan sederhana. Sajian minuman ini cocok untuk disantap saat bersantai atau bisa juga menjadi ide bisnis jualan yang menguntungkan.
Dilansir dari Cookpad, berikut beberapa resep roasted milk tea mudah dan sederhana, bisa Anda coba.
Resep Roasted Milk Tea: Teh Hitam
Bahan:
• 12 sdm gula pasir
• 8 sdm teh hitam
• 950 ml susu cair
• es batu
• 2 sdm susu kental manis (jika suka manis)
-
Bagaimana cara membuat teh hijau yang enak? Berikut adalah langkah-langkah untuk menyeduh teh hijau beserta bahan yang diperlukan: Siapkan 1-2 sendok teh daun teh hijau atau satu kantong teh hijau.Panaskan 240 ml air hingga mencapai suhu sekitar 70-80 derajat Celsius. Masukkan daun teh hijau atau kantong teh ke dalam cangkir.Tuangkan air panas ke dalam cangkir dan biarkan teh terendam selama 2-3 menit.Angkat daun teh atau kantong teh hijau dari cangkir.Tambahkan satu irisan lemon atau satu sendok teh perasan lemon.Jika suka, tambahkan madu sesuai selera.Aduk hingga rata dan teh hijau pun siap untuk dinikmati.
-
Bagaimana membuat es teh sederhana? Seduh selasih dengan air hangat hingga mengembang, sisihkan. Masak air dan daun pandan hingga mendidih kemudian tambahkan gula dan teh celup. Siapkan gelas beri selasih dan es batu, lalu tuang teh kedalamnya, sajikan dingin.
-
Gimana cara buat teh kayu manis? Rebus 3-4 batang kayu manis hingga mendidih, lalu tuangkan ke dalam gelas sebelum diminum.
-
Apa saja resep minuman hangat untuk takjil? Berikut kumpulan resep minuman hangat buat takjil buka puasa. Di musim penghujan seperti ini, hujan turun tak mengenal waktu. Terkadang bisa pagi hari, siang hari bahkan sepanjang hari.
-
Bagaimana cara membuat Iced Latte? Anda memerlukan 45 ml espresso, 150 ml susu rendah lemak, dan 70 gram es. Isi gelas dengan es, tuangkan susu dingin di atasnya, dan lapisi dengan double shot espresso. Aduk hingga merata dan nikmati minuman Anda.
-
Bagaimana proses pembuatan teh tarik? Varian teh baru ini juga melahirkan proses pembuatan unik yang membuatnya semakin menarik. Teh yang sudah direbus dan disaring, selanjutnya ditempatkan dalam cangkir timah. Teh ini kemudian dipindahkan ke cangkir lainnya dengan cara dituang dari ketinggian sekitar 1 meter ke dalam cangkir lainnya. Teknik ini membuatnya terlihat seperti sedang 'menarik' teh!
Cara membuat:
1. Masak jadi satu gula pasir dan teh hitam hingga gula menjadi karamel.
2. Selanjutnya, tuang susu cair masak hingga tercampur rata, matikan api, biarkan dingin lalu saring.
3. Penyajian, masukkan 2 sdm susu kental manis ke dalam gelas lalu tuang roasted milk tea aduk rata.
4. Tambahkan es batu aduk kembali dan sajikan. Sisa teh bisa dimasukkan simpan ke kulkas.
Resep Roasted Milk Tea: Susu Oat
Bahan:
• 2-3 sdm gula
• 1.5 sdm teh bubuk
• 200 ml oat milk (opsional)
• 150 ml susu evaporasi
• Secukupnya es batu
Cara membuat:
1. Panaskan gula dan teh bubuk di teflon hingga gula menjadi karamel.
2. Tuang oat milk dan masak hingga mendidih. Saring dan dinginkan.
3. Susu evaporasi homemade: Panaskan 250 ml susu UHT hingga menyusut sekitar 50% dari porsi awal yaitu menjadi kurang lebih 150 ml.
4. Penyajian, tuang roasted milk tea tambahkan es batu, terakhir uang susu evaporasi. Sajikan.
Resep Roasted Milk Tea: Gula Merah
Bahan:
• 5 gram daun teh hitam, teh hijau juga bisa (usahakan tanpa aroma)
• 20 gram gula aren, sisir halus
• Es batu
Cara membuat:
1. Di dalam panci masukkan daun teh. Nyalakan api kecil. Sangrai daun teh sebentar saja sampai aromanya keluar. Sengaja tidak sangrai bersama dengan gula agar arpma teh lebih keluar.
2. Masukkan gula aren, tunggu hingga mencair lalu masukkan air mineral. Biarkan sebentar kisaran 30 detik sampai 1 menit.
3. Masukkan susu uht. Setelah keluar gelumbung kecil langsung matikan api. Jangan kelamaan nanti pahit. Angkat, saring.
4. Masukkan es batu ke dalam gelas. Masukkan roasted palm sugar milk tea. Sajikan.
Resep Roasted Milk Tea: Cincau
Bahan:
• 1 bungkus teh tubruk
• 4 sdm gula pasir (jika suka manis boleh ditambah)
• 400 ml susu cair uht
• 1 sdm creamer bubuk
• Secukupnya es batu
Cara membuat:
1. Panaskan panci. Masukkan teh tubruk. Masak teh sampai mengeluarkan wangi sambil terus di aduk. Usahakan gunakan panci teflon anti lengket.
2. Setelah tercium bau teh masukkan gula pasir. Masak hingga gula cair. Kemudian aduk sampai gula berkaramel.
3. Tuang susu sedikit dulu. Hati-hati jangan sampai terkena percikan gula. Kemudian aduk, pastikan semua tercampur rata.
4. Tuangkan sisa susunya.Tambahkan creamer. Aduk merata
5. Angkat dan matikan kompor. Saring susu dan tempatkan di wadah.
6. Siapkaan gelas saji. Isi dengan es batu, masukkan cincau hitam, tuang milk tea ke dalam gelas saji. Siap dinikmati.