Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cerita remaja tabrak rumah dinas Panglima TNI sampai rusak parah

Cerita remaja tabrak rumah dinas Panglima TNI sampai rusak parah Mobil pajero penabrak rumah Dinas Panglima TNI. ©2015 merdeka.com/rizky erzi andwika

Merdeka.com - Kemarin Sabtu (4/1) malam, Mobil Mitsubishi Pajero menyeruduk sebuah rumah di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat. Pagar rumah yang ditabrak itu sampai hancur dan bodi depan Pajero bernomor B 8 RMY itu juga ringsek parah.

Rumah yang ditabrak itu cukup dekat dengan kediaman Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK). Kemudian dari informasi yang berkembang di lapangan menyebutkan bahwa rumah itu rupanya milik Panglima TNI Jenderal Moeldoko.

Kasus ini akhirnya sampai kepada polisi. Pihak terkait dari Jenderal Moeldoko, si penabrak dan kepolisian juga mewanti-wanti agar kasus ini jangan dibesar-besarkan lantaran hanya murni kecelakaan biasa.

Berikut cerita remaja tabrak rumah Jenderal Moeldoko sampai rusak seperti dirangkum merdeka.com, Senin (2/1) pagi:

Si penabrak masih remaja dan tidak mabuk

Penabrak rumah dinas Panglima TNI Jenderal Moeldoko di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta, ternyata seorang pelajar (17) yang bernama Rajendra Suryo Mahira Yamin. Polisi langsung melakukan olah kejadian tempat perkara Mobil Mitsubishi Pajero yang menyeruduk rumah dinas Panglima TNI Jenderal Moeldoko di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (3/1) malam. Menurut Kasat Lantas Polres Jakarta Pusat AKBP Sakat kecelakaan tersebut murni kecelakaan tunggal akibat kondisi jalanan licin yang disebabkan hujan."Mobil itu dari Utara ke Selatan karena kondisi licin habis hujan jadinya kebablasan," kata Sakat saat dihubungi merdeka.com, Minggu (4/1).Sakat tak membeberkan secara gamblang inisial pengendara tersebut, hanya saja dia menyebut pengendara itu berusia 17 tahun dan merupakan tetangga rumah dinas Panglima Jenderal TNI Moeldoko.Sementara disinggung kondisi pengendara tersebut apakah normal, dia meminta tak perlu dibesar-besarkan. Sebab dari penyelidikan, pengendara tersebut tak ditemukan adanya penyebab lain kecelakaan tersebut."Enggak ada apa-apa (mabuk) orang cuma kecelakaan biasa. Anak biasa," kata dia.

Diduga kebut-kebutan lalu hilang kendali

Dari hasil pemeriksaan polisi, pengemudi bernama Rajendra itu hilang kendali saat membawa mobil tersebut."Pemeriksaan awal di lokasi ngakunya out of control (hilang kendali). Informasi dari petugas di lapangan katanya kebut-kebutan," kata petugas Polsek Menteng Aiptu Siyanto kepada merdeka.com, Sabtu (3/1).Untuk pemeriksaan lebih lanjut, pengemudi tersebut kemudian dibawa ke unit Laka Lantas Polres Jakarta Pusat di Lapangan Banteng. "Dibawa ke Lantas di Banteng," ujarnya.

Pajero rusak parah dan pagar rumah Moeldoko langsung diganti

Pajero yang dikendarai oleh Rajendra diketahui rusak parah. Bagian depan mobil itu terlihat ringsek usai menabrak pagar besi rumah Panglima TNI Jenderal Moeldoko.Mobil dengan nomor polisi B 8 RMY itu kini sudah berada di Lakalantas Jakarta Pusat. Dari hasil pengamatan merdeka.com, mobil tersebut ringsek parah di bagian depan dan di bagian belakang sebelah kanan. Kaca belakang mobil tersebut juga tampak pecah. "Mobilnya disita, SIM A pengemudi juga ikut disita," kata Lakalantas Jakarta Pusat, Bripka Wahyu saat ditemui di kantornya, Minggu (4/1).Sementara itu, pagar rumah yang rusak karena ditabrak itu langsung diganti karena mengalami rusak parah. Terlihat beberapa petugas sudah bersiap untuk memasang pagar yang baru. "Sudah langsung diganti yang baru. Ini murni kecelakaan," kata salah satu penjaga rumah Panglima TNI saat ditemui merdeka.com, minggu (4/1). Penjaga rumah yang enggan disebutkan namanya itu juga enggan membesarkan kasus kecelakaan ini. Dia pun hanya menganggap kejadian ini hanya musibah biasa. "Ini kecelakaan murni, tidak apa-apa. Namanya musibah," katanya.

Rajendra tetangga Moeldoko

Penabrak rumah Panglima TNI Jenderal Moeldoko diketahui bernama Rajendra Suryo Mahira Yamin. Rajendra itu pun diketahui masih remaja berumur 17 tahun.Rumah Rajendra pun ternyata juga berdekatan dengan rumah Moeldoko. "Betul atas nama itu (Rajendra Suryo Mahira Yamin). Dia tetangga dari Panglima. Panglima rumah nomor satu, dia (Rajendra) nomor 10," ujar Kasatlantas Polres Jakarta Pusat, AKBP Sakat kepada merdeka.com, Minggu (4/1).Mobil Pajero yang dikendarai Rajendra sendiri adalah milik perusahaan atas nama PT Rahajasa Media. Perusahaan ini beralamat di Jalan Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan.

(mdk/ren)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ternyata Begini Ekstremnya Jalanan yang Bikin Pemotor Wanita Nyangkut di Atap Rumah Warga
Ternyata Begini Ekstremnya Jalanan yang Bikin Pemotor Wanita Nyangkut di Atap Rumah Warga

Potret jalanan ekstrem yang dilalui dua remaja putri sebelum alami kecelakaan dan nyangkut di atap rumah warga.

Baca Selengkapnya
Viral Aksi Pelemparan Batu di Tol Kunciran Tangsel, Pelaku Diduga Anak-anak dari Atas JPO
Viral Aksi Pelemparan Batu di Tol Kunciran Tangsel, Pelaku Diduga Anak-anak dari Atas JPO

Aksi pelemparan ini mengagetkan pengguna jalan hingga viral di media sosial

Baca Selengkapnya
Kronologi Truk Boks Tabrak Gagar Gedung DPR, Penumpang Luka-Luka
Kronologi Truk Boks Tabrak Gagar Gedung DPR, Penumpang Luka-Luka

Truk boks melaju dengan kecepatan kencang. Sopir tiba-tiba oleng hingga menghantam pembatas jalan dan pagar.

Baca Selengkapnya
Viral Mobil Tiba-Tiba Tabrak Rumah hingga Masuk Kamar, Begini Kondisinya
Viral Mobil Tiba-Tiba Tabrak Rumah hingga Masuk Kamar, Begini Kondisinya

Mobil pick up tiba-tiba menabrak rumah hingga masuk kamar. Momen tersebut viral di media sosial.

Baca Selengkapnya
Begini Penampakan Bus Pelajar SMK Depok yang Terguling di Ciater Subang
Begini Penampakan Bus Pelajar SMK Depok yang Terguling di Ciater Subang

Begini Penampakan Bus Pelajar SMK Depok yang Terguling di Ciater Subang

Baca Selengkapnya
Plafon Rumah Warga Bekasi Jebol akibat Ledakan Gudang Amunisi di Bogor, Langsung Diperbaiki TNI
Plafon Rumah Warga Bekasi Jebol akibat Ledakan Gudang Amunisi di Bogor, Langsung Diperbaiki TNI

Plafon Rumah Warga Bekasi Jebol Akibat Ledakan Gudang Amunisi di Bogor, Langsung Diperbaiki TNI

Baca Selengkapnya
Akibat Senggol Kendaraan di Jalan Anggota TNI Dikeroyok 8 Orang di Jaktim, Begini Kronologinya
Akibat Senggol Kendaraan di Jalan Anggota TNI Dikeroyok 8 Orang di Jaktim, Begini Kronologinya

Seorang anggota TNI jadi korban pengeroyokan oleh sekelompok orang tidak dikenal (OTK

Baca Selengkapnya
Pengemudi Mobil di Tol Tangerang-Jakarta Resah dan Takut Banyak Bocah Lempar Batu dari Atas JPO, Polisi Diminta Segera Bertindak
Pengemudi Mobil di Tol Tangerang-Jakarta Resah dan Takut Banyak Bocah Lempar Batu dari Atas JPO, Polisi Diminta Segera Bertindak

Anak-anak itu berada di JPO yang melintang di antara pintu tol Karawaci-pintu Tol Serpong

Baca Selengkapnya
Rumah Roboh akibat Gempa Garut, Penghuni Selamat karena Ikut Pengajian Rutin
Rumah Roboh akibat Gempa Garut, Penghuni Selamat karena Ikut Pengajian Rutin

Rumah yang roboh berada di Desa Sindangsari, Kecamatan Cimerak, Pangandaran.

Baca Selengkapnya
Viral Video Petugas Patroli Tabrak Dua Remaja Hingga Tersungkur, Ternyata Bukan Begal
Viral Video Petugas Patroli Tabrak Dua Remaja Hingga Tersungkur, Ternyata Bukan Begal

Dalam video, kedua begal tersungkur setelah sepeda motornya terpental.

Baca Selengkapnya
Siswa SMK Dibacok Hingga Tersungkur di Trotoar Saat Mau Tawuran di Jakbar, Pelaku Diringkus Polisi
Siswa SMK Dibacok Hingga Tersungkur di Trotoar Saat Mau Tawuran di Jakbar, Pelaku Diringkus Polisi

Aksi ini dilakukan oleh dua siswa SMK inisial AP (17) dan PAF (17) kepada korban MR saat ketiganya hendak terlibat tawuran.

Baca Selengkapnya
Blak-blakan Anak Pejabat Pangkalpinang Ungkap Pengeroyokan Diduga Anggota Intel TNI di Kelab Malam
Blak-blakan Anak Pejabat Pangkalpinang Ungkap Pengeroyokan Diduga Anggota Intel TNI di Kelab Malam

Penganiayaan terjadi pada Sabtu (13/1), sekitar pukul 03.30 WIB.

Baca Selengkapnya