Hasto Bakal Diperiksa KPK Soal Harun Masiku, Bambang Pacul PDIP Tak Mau Komentar: Ini Kepalanya Juga Lagi Pusing
Saat dipertegas, apakah dirinya sudah mendengar kabar pemanggilan Hasto oleh KPK, dia tak menjawab secara detail.
Hasto bakal diperiksa terkait Harun Masiku.
Hasto Bakal Diperiksa KPK Soal Harun Masiku, Bambang Pacul PDIP Tak Mau Komentar: Ini Kepalanya Juga Lagi Pusing
Petinggi PDIP Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul enggan berkomentar soal Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto akan dipanggil Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Hasto bakal diperiksa terkait Harun Masiku.
"Sudahlah nanti saja. Saya jangan disuruh komentar dulu. Ini kepalanya juga lagi pusing," kata Bambang Pacul, saat diwawancarai di Gedung Nusantara II DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (5/6).
Saat dipertegas, apakah dirinya sudah mendengar kabar pemanggilan Hasto oleh KPK, dia tak menjawab secara detail.
"Ya itu kan bacaan dari kamu (media). Iya toh, kau tanya yang di atas saja itu," ucap dia.
Diberitakan sebelumnya, KPK memanggil Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto terkait kasus dugaan suap dengan tersangka mantan caleg dari PDIP Harun Masiku. Hasto akan dipanggil pekan depan.
"Informasi dari teman-teman penyidik yang bersangkutan dimungkinkan di minggu depan akan dipanggilnya ya," kata Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri, Selasa (4/6).
Ali menyampaikan hal tersebut saat ditanya soal rencana pemanggilan Hasto sebagai saksi. Namun Ali belum bisa menjelaskan detail Hasto akan dipanggil pada hari apa.
"Mudah-mudahan minggu depan nanti sebagaimana agenda dari tim penyidik yang akan memanggil orang tersebut sebagai saksi untuk dikonfirmasi atas informasi yang KPK terima sebagai informasi baru," imbuhnya.