Heboh Temuan Kerangka Manusia di Kebun Tebu Bantul, Polisi Duga Korban Perempuan Usia 25 Tahun
Kerangka yang diduga merupakan perempuan ini ditemukan berserakan.

Kerangka manusia ditemukan di kebun tebu yang berada di Kaligondang, Kapanewon (Kecamatan) Bambanglipuro, Kabupaten Bantul, Senin (17/3). Kerangka yang diduga merupakan perempuan ini ditemukan berserakan.
Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry mengatakan, penemuan kerangka manusia di kebun tebu ini bermula dari seorang warga bernama Ngatinem (62) akan memupuk di sekitaran kebun tebu. Saat itu, Ngatinem menemukan tulang berserakan di kebun tebu itu.
"Saat didekati ternyata itu ada tengkorak kepala manusia kemudian juga ada tulang berserakan. Kemudian temuan ini dilaporkan ke mandor kebun tebu dan diteruskan ke polisi," kata Jeffry, Selasa (18/3).