Polisi Gali Asal Muasal Peti Kemas di Pelabuhan Tanjung Priok Tempat Mayat Perempuan Ditemukan
Polisi menyelidiki asal muasal mayat ditemukan dalam peti kemas berukuran 20 kaki tersebut.
Polisi menyelidiki asal muasal mayat ditemukan dalam peti kemas berukuran 20 kaki tersebut.
Polisi Gali Asal Muasal Peti Kemas di Pelabuhan Tanjung Priok Tempat Mayat Perempuan Ditemukan
Warga pelabuhan Tanjung Priok, digegerkan dengan penemuan mayat wanita tanpa identitas dalam peti kemas di Lapangan Penumpukan Perca Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara. Polisi menyelidiki asal muasal mayat ditemukan dalam peti kemas berukuran 20 kaki tersebut.
"Kita juga lagi telusuri dokumen manifest perjalanan kontainer tersebut nah itu kan perlu kita track record terakhir kali muat barang di mana dan status kondisi sebelum berlabuh di terminal Tanjung Priok," kata Kasat Reskrim Polres Pelabuhan Tanjung Priok Iptu I Gusti Ngurah Putu Krishna Narayana saat dikonfirmasi, Rabu (17/1).
Selain menelusuri dokumen manifest perjalanan kontainer, polisi telah menyelidiki melalui CCTV terpasang lokasi penemuan mayat. Namun polisi menyebut belum ada hal-hal mencurigakan dari penyelidikan tersebut.
"Belum ada hal mencurigakan untuk yang kita lihat di daerah sana karena memang daerah tersebut di Tanjung Priok kan wilayah terbatas yang bisa masuk hanya tenaga kerja bongkar muat dan beberapa pegawai bongkar muat tersebut," kata Krishna.
Ciri-Ciri Mayat
Adapun ciri-ciri jasad korban diperkirakan berjenis kelamin perempuan dengan ciri-ciri berambut keriting panjang. Usianya diperkirakan 50 hingga 55 tahun.
"Tidak ditemukan identitas, memakai celana pendek, tidak memakai baju. Kondisi korban sudah membusuk," ujar dia.
Selain itu, ditemukan satu tas selempang bermotif boneka di sekitar mayat.
Saat dicek, didapati dua baju, dan satu pakaian dalam disertai satu lembar uang Rp5 ribu dan beberapa keping uang receh Rp1.000 dan Rp500.
"Di dekat korban itu juga ada satu buah bekas air mineral, kemudian beberapa, seperti potongan karton bungkus air mineral itu. kemudian kira juga temukan sarung satu bermotif garis-garis," ujar dia.
Guna kepentingan lebih lanjut, jasad korban dievakusai ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati.