Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hukum cambuk jadi daya tarik wisatawan Malaysia di Aceh

Hukum cambuk jadi daya tarik wisatawan Malaysia di Aceh Hukum cambuk di Aceh. ©2016 merdeka.com/afif

Merdeka.com - Pelaksanaan hukum cambuk di Aceh menyita perhatian wisatawan mancanegara. Terutama wisatawan asal Malaysia yang sedang berlibur di Banda Aceh. Mereka sengaja meluangkan waktu untuk menyaksikan langsung proses hukum cambuk.

Puluhan wisatawan asal Malaysia datang ke Masjid Lamteh, Kecamatan Ulee Kareng, Banda Aceh, Senin (20/3). Rombongan turis ini menggunakan satu bus. Mayoritas wisatawan asal Malaysia ini perempuan dan langsung ditempatkan di sebuah balai yang ada di pekarangan masjid tersebut.

Senator Kerajaan Malaysia mewakili Negeri Kelantan, Dato Dr Johari Bin Mat mengaku sangat kagum dengan hukuman cambuk yang diterapkan di Aceh. Dia berharap pelaksanaan syariat Islam di Aceh bisa terus berlanjut dan diberikan keamanan dan ketertiban.

wanita pelaku ihktilat tumbang saat di hukum cambuk

"Begitu juga saya rasa sangat kagum dengan kerajaan Aceh yang berusaha sungguh-sungguh, untuk menerapkan syariat Islam," kata Dato Dr Johari Bin Mat usai menyaksikan langsung hukum cambuk di Banda Aceh.

Dia berharap seluruh umat Islam di dunia tunduk dan patuh terhadap hukum syariat. Seperti yang telah dilaksanakan oleh Pemerintah Aceh. "Karena memang ini adalah kewajiban dan ibadah kepada Allah SWT," ucapnya.

Dato Dr Johari mengaku baru pertama kali menyaksikan langsung hukum cambuk di Aceh. Selama ini dia hanya melihat melalui video yang dibawa oleh rekannya yang terlebih dulu berkunjung ke negeri Serambi Mekkah.

"Saya pertama kalinya menyaksikan sebatan (cambuk) yang diadakan di sini, walaupun sebelum ini saya sudah pernah mendengar dan melihat melalui video yang dihantarkan oleh kawan saya," imbuhnya.

hukum cambuk di aceh

Setelah menyaksikan secara langsung, dia menilai pada dasarnya hukum cambuk di Aceh bukan untuk menyakiti terhukum. Tujuannya agar pelaku insaf dan bertobat atas kesalahan yang telah diperbuat.

"Saya melihat ini tidak untuk mendidik, sebatannya bukan untuk menyakitkan, tetapi untuk menginsafkan, semoga kita melihat juga insaf dan orang yang menerima dapat keinsafan dan keampunan dari Allah," imbuhnya.

Pelaksanaan hukum cambuk di Aceh di bawah Qanun (Perda) Nomor 6 Tahun 2014 tentang hukum Jinayat. Berdasarkan qanun inilah Aceh bisa menahan dan mencambuk pelaku pelanggaran syariat Islam.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Langgar Syariat Islam di Aceh, 9 Orang Dihukum Cambuk
Langgar Syariat Islam di Aceh, 9 Orang Dihukum Cambuk

Prosesi hukuman cambuk terhadap sembilan orang terpidana yang berlangsung di halaman Masjid Al-Falah.

Baca Selengkapnya
5 Wisata Halal di Indonesia yang Potensial, Kaya Akan Ikon Religius
5 Wisata Halal di Indonesia yang Potensial, Kaya Akan Ikon Religius

Wisata halal adalah salah satu konsep pariwisata menarik yang ditawarkan oleh Indonesia.

Baca Selengkapnya
MUI: Indonesia Punya Banyak Perbedaan Bahasa dan Tempat Beragam Tetap Bersatu
MUI: Indonesia Punya Banyak Perbedaan Bahasa dan Tempat Beragam Tetap Bersatu

Pihak cenderung menolak praktik budaya dan kearifan lokal seringkali belum memahami agama dengan komprehensif.

Baca Selengkapnya
Eksplorasi ke Pulau Rubiah, Surga Wisata di Provinsi Aceh yang Pernah Jadi Pusat Karantina Jemaah Haji
Eksplorasi ke Pulau Rubiah, Surga Wisata di Provinsi Aceh yang Pernah Jadi Pusat Karantina Jemaah Haji

Surga kecil yang berada di ujung Barat ini menyimpan kekayaan alam bawah laut yang begitu indah.

Baca Selengkapnya
Tradisi Kearifan Lokal Merekatkan Kerukunan Antar-Umat di Tanah Air
Tradisi Kearifan Lokal Merekatkan Kerukunan Antar-Umat di Tanah Air

Perayaan Idul Fitri di berbagai daerah biasanya dipadukan dengan kebiasaan masyarakat justru menguatkan semangat toleransi.

Baca Selengkapnya
FOTO: Macam Kegiatan Sembari Menunggu Waktu Buka Puasa di Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh
FOTO: Macam Kegiatan Sembari Menunggu Waktu Buka Puasa di Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh

Halaman Masjid Raya Baiturrahman menjadi hangat dengan macam kegiatan umat Islam yang menunggu buka puasa.

Baca Selengkapnya
Asal Usul Gelar Haji di Indonesia, Benarkah Warisan Dari Belanda, Begini Penjelasannya
Asal Usul Gelar Haji di Indonesia, Benarkah Warisan Dari Belanda, Begini Penjelasannya

Berikut penjelasan terkait asal usul gelar Haji di Indonesia.

Baca Selengkapnya
PON XXI Aceh-Sumut: Harmoni Budaya dan Sportivitas yang Tak Terlupakan
PON XXI Aceh-Sumut: Harmoni Budaya dan Sportivitas yang Tak Terlupakan

PON XXI bukan hanya sekadar ajang olahraga, melainkan juga menjadi pertemuan akbar yang merajut persatuan bangsa

Baca Selengkapnya
Masyarakat Diminta Perkuat Toleransi & Hindari Prasangka Buruk Terhadap Perbedaan
Masyarakat Diminta Perkuat Toleransi & Hindari Prasangka Buruk Terhadap Perbedaan

Memperkuat toleransi dan kerukunan antarumat beragama. Masyarakat tidak boleh semena-mena melanggar hak dari mereka yang dianggap berbeda.

Baca Selengkapnya
Saka Tatal Jalani Sumpah Pocong, Begini Hukumnya Menurut Islam
Saka Tatal Jalani Sumpah Pocong, Begini Hukumnya Menurut Islam

Bagaimana menurut hukum islam sumpah pocong yang dijalani Saka Tatal

Baca Selengkapnya
Belajar dari Kisah Meurah Pupok, Dihukum Mati oleh Ayahnya Demi Keadilan
Belajar dari Kisah Meurah Pupok, Dihukum Mati oleh Ayahnya Demi Keadilan

Menggunakan tangannya sendiri, Sultan Iskandar Muda mengambil keputusan tegas memberikan hukuman mati kepada anaknya karena telah melanggar hukum.

Baca Selengkapnya
Pesona Pulau Rubiah, Ada Surga Pecinta Snorkeling dan Pusat Karantina Haji Masa Kolonial
Pesona Pulau Rubiah, Ada Surga Pecinta Snorkeling dan Pusat Karantina Haji Masa Kolonial

Bagi Anda yang hendak menjelajah Aceh, bisa mengunjungi Pulau Rubiah. Pulau ini merupakan salah satu pulau kecil yang ada di Sabang, Aceh yang mempesona.

Baca Selengkapnya