Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ini alasan petani cabai rawit di Bantul gratiskan hasil panen

Ini alasan petani cabai rawit di Bantul gratiskan hasil panen Harga Cabe Rawit Melejit. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Seorang petani cabai rawit, Widiodo (25) menggratiskan warga untuk memetik hasil panennya. Petani asal Dusun Kalipakem, Desa Seloharjo, Kecamatan Pundong, Bantul ini selain meniatkan untuk bersedekah, juga sebagai bentuk keprihatinannya anjloknya harga cabai rawit di pasaran.

"Daripada dijual mending disedekahkan. Sebab dijual pun juga rugi," ungkap Widodo, Sabtu (16/9).

Widodo menuturkan saat ini harga cabai rawit sedang anjlok. Anjloknya harga cabai rawit ini membuat para petani merugi karena biaya menanam hingga panen tidak bisa ditutup dengan hasil penjualan.

"Tiap satu kilogram cabai rawit hanya dihargai Rp 4 ribu sampai Rp 5 ribu. Harga jual segitu dipastikan para petani merugi. Biaya (tenaga) petik satu orang itu Rp 50 ribu, padahal dalam sehari tukang petik (cabai rawit) maksimal dapat 12 kilogram. Kalau 12 kilogram cabai rawit dikalikan Rp 4 ribu, cuma dapat Rp 48 ribu, buat biaya tukang petik saja tidak cukup," ulas Widodo.

Anjloknya harga jual cabai rawit, lanjut Widodo membuat para petani erugi. Untuk itu diperlukan campur tangan pemerintah karena fenomena anjloknya harga komoditas pertanian selalu terjadi saat panen.

Widodo mengeluhkan biaya produksi yang tinggi untuk komoditas pertanian membuat banyak petani merugi. Biaya produksi yang dimaksud diantaranya adalah harga pupuk, bibit dan ongkos tenaga panen.

"Yang jelas kita butuh perhatian (pemerintah). Masak iya kejadian yang sama terus berulang, apa saja (pas panen raya) harganya anjlok, padahal biaya tanam itu mahal," tutup Widodo.

(mdk/did)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tanam Cabai, Kelompok Petani Ini Raup Omzet Jutaan Rupiah Tiap Kali Panen
Tanam Cabai, Kelompok Petani Ini Raup Omzet Jutaan Rupiah Tiap Kali Panen

Awalnya, petani setempat pesimis dapat menghasilkan cabai yang bagus meski mereka mengikuti caranya bertanam.

Baca Selengkapnya
Kecewa Harga Cabai Cuma Rp3.000 Per Kilogram, Petani Babat Tanaman Siap Panen
Kecewa Harga Cabai Cuma Rp3.000 Per Kilogram, Petani Babat Tanaman Siap Panen

Normalnya, harga cabai rawit di tingkat petani berkisar antara Rp10.000 hingga Rp15.000  per kilogram.

Baca Selengkapnya
FOTO: Harga Cabai Merah Turun Rp 30 Ribu Seiring Panen Melimpah di Boyolali
FOTO: Harga Cabai Merah Turun Rp 30 Ribu Seiring Panen Melimpah di Boyolali

Harga cabai merah turun seiring hasil panen yang melimpah di Boyolali.

Baca Selengkapnya
Cerita Petani Pisang Pernah Sedekahkan Hasil Panen Sebanyak 1 Ton, Ternyata Jadi Jalan Pembuka Rezeki
Cerita Petani Pisang Pernah Sedekahkan Hasil Panen Sebanyak 1 Ton, Ternyata Jadi Jalan Pembuka Rezeki

Kisah petani pisang yang buka jalan rezekinya dengan cara bersedekah.

Baca Selengkapnya
Bertani Sejak SMA, Petani Muda Blitar Ini Bisa Beli Mobil dan Tanah dari Hasil Panen Cabai
Bertani Sejak SMA, Petani Muda Blitar Ini Bisa Beli Mobil dan Tanah dari Hasil Panen Cabai

Heru Winoto jatuh cinta dengan dunia pertanian karena orang tuanya petani. Kini ia punya satu hektare lahan cabai. Dari modal Rp15 juta kini untung Rp125 juta.

Baca Selengkapnya
Petani Mengeluh Panen Pepaya California Berlimpah Tapi Tak Laku, Akui Penyebabnya karena Salah Berdoa
Petani Mengeluh Panen Pepaya California Berlimpah Tapi Tak Laku, Akui Penyebabnya karena Salah Berdoa

Sebuah video memperliahtkan seorang petani pepaya california yang panen melimpah tapi tidak ada yang beli.

Baca Selengkapnya
Harga Cabai Meroket tapi Petani Sedih, Ini Fakta di Baliknya
Harga Cabai Meroket tapi Petani Sedih, Ini Fakta di Baliknya

Para petani cabai di Jember tak bisa menikmati hasil panen seutuhnya

Baca Selengkapnya
FOTO: Warga Cipinang Melayu Akhirnya Menikmati Hasil Panen Cabai Rawit Seberat 300 Kilogram di Kolong Tol Becakayu
FOTO: Warga Cipinang Melayu Akhirnya Menikmati Hasil Panen Cabai Rawit Seberat 300 Kilogram di Kolong Tol Becakayu

Dari pemanfaatan lahan di kolong Tol Becakayu, warga dapat memanen cabai sebanyak 300 kilogram.

Baca Selengkapnya
Harga Pangan Naik, Relawan Ganjar Gelar Bazar Murah di Indramayu
Harga Pangan Naik, Relawan Ganjar Gelar Bazar Murah di Indramayu

Yang mengalami kenaikan signifikan adalah cabai merah kini dibanderol Rp60.850 per kg, naik 10,64 persen dari sebelumnya.

Baca Selengkapnya
Reaksi Tukang Bakso Dagangannya Mendadak Diborong Pria Tak Dikenal, Sampai Ngaku Merinding
Reaksi Tukang Bakso Dagangannya Mendadak Diborong Pria Tak Dikenal, Sampai Ngaku Merinding

Seorang pedagang bakso asa Wonogiri merinding saat dagangannya diborong.

Baca Selengkapnya
Mendag Zulhas Minta Harga Cabai Jangan Terlalu Murah: Nanti Petani Rugi
Mendag Zulhas Minta Harga Cabai Jangan Terlalu Murah: Nanti Petani Rugi

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan menilai harga cabai rawit sebesar Rp23.000 per kg di pasar Malangjiwan di Karanganyar, Jawa Tengah terlampau murah.

Baca Selengkapnya
Warga Desa Di Tegal Dapat Bantuan 1.500 Bibit Cabai dari PNM
Warga Desa Di Tegal Dapat Bantuan 1.500 Bibit Cabai dari PNM

Keterlibatan PNM dalam mendorong kemandirian pangan di desa akan terus digenjot.

Baca Selengkapnya