Jenderal Dudung Abdurachman soal Penanganan Karhutla: Sebelum Presiden Copot Lebih Baik Kasad Dulu yang Copot
Jenderal Dudung sebelumnya meninjau langsung proses penanganan antisipasi kebakaran hutan dan lahan di Jambi.
Kasad memastikan akan mengecek penanganan kebakaran hutan dan lahan sebelum Presiden Jokowi turun tangan.
Jenderal Dudung Abdurachman soal Penanganan Karhutla: Sebelum Presiden Copot Lebih Baik Kasad Dulu yang Copot
Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Kasad) Jenderal Dudung Abdurachman menegaskan ultimatum Presiden Joko Widodo (Jokowi) bahwa jangan ada lagi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) masih berlaku.
Kasad memastikan akan mengecek penanganan kebakaran hutan dan lahan sebelum Presiden Jokowi turun tangan.
"Saya katakan itu masih berlaku, sebelum presiden yang copot, Kasad dulu yang copot," kata Kasad di Bandara Sultan Thaha Jambi, Kamis (7/9).
Kasad meninjau melalui udara kesiapan penanganan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Jambi.
Kasad memuji penanganan kebakaran hutan dan lahan di Jambi bisa ditangani dengan cepat.
Kasad mengatakan, penanganan kebakaran hutan dan lahan di Jambi cepat karena semua unsur terlibat baik dari Polri, TNI dan lainnya.
Menurut Kasad, koordinasi antara stakeholder itu membuat titik api bisa diantisipasi lebih awal dan petugas di lapangan cepat bergeraknya.
"Tadi kita lihat lokasi dengan gubernur Jambi, Kapolda, Pangdam, Dirjen KLHK dan DPR-RI. Kesigapan petugas di lapangan dalam mengatasi Karhutla," kata Kasad.
Kasad menjelaskan Presiden Jokowi memerintahkan pencegahan agar tidak terjadi kebakaran hutan dan lahan.
Menurut Kasad, antisipasi kebakaran hutan dan lahan itu sudah dilakukan sedini mungkin.
Kasad Puji Penanganan Karhutla di Jambi
Jenderal TNI berpangkat bintang empat ini menjelaskan bahwa pinjauan antisipasi kebakaran hutan dan lahan dilakukannya di tiga lokasi titik api.
Kasad melihat semua pihak langsung sigap memadamkan api tersebut.
"Secara umum untuk kondisi Jambi saat ini baik, pesan saya untuk Satgas Karhutla tetap semangat saat bertugas untuk bangsa dan negara jangan banyak berpikir tapi lakukan," ujar Kasad.
Kasad menambahkan, evaluasi kebakaran hutan dan lahan di Jambi, sudah berkoordinasi dengan gubernur dan akan dibantu langsung peralatan.
"Saya katakan untuk asap yang di Jambi ini dari Sumatera Selatan, makanya saya terbang langsung kesana serta melihat anggota di lapangan," tutup Kasad.