Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kepergok bolos sekolah, belasan pelajar di Mojokerto dihukum push up

Kepergok bolos sekolah, belasan pelajar di Mojokerto dihukum push up razia pelajar di mojokerto. ©2017 merdeka.com/budi

Merdeka.com - Jajaran Polsek Mojoanyar, Polres Mojokerto menggelar razia pelajar bolos saat jam sekolah, di kawasan wisata bendungan rolak songo, kawasan Kangkungan, Kecamatan Mojoanyar, Jatim, Jumat (13/10). Belasan pelajar sebagian masih berpakaian seragam cokelat, kepergok saat nongkrong di warung sepanjang jalan rolak songo.

Kapolsek Mojoanyar AKP Margo Sukwadi mengatakan, razia digelar muali pukul 09.30 WIB saat jam belajar sekolah. Ini untuk pengawasan di tempat nongkrong maupun tempat wisata yang biasa di datangi pelajar yang bolos sekolah.

"Banyak kita dapati anak-anak pelajar yang berkeliaran dan nongkrong di kawasan rolak songo saat jam sekolah, tadi sebagian masih pakai seragam sekolah," kata AKP Margo Sukwadi, Jumat (13/10).

Selain pengawasan, razia ini juga untuk mengantisipasi peredaran narkoba di kalangan pelajar yang sekarang ini kian marak. Sebab kawasan yang biasa digunakan para pelajar nongkrong bolos sekolah, sangat rawan menjadi tempat transaksi narkoba.

"Ini juga salah satu upaya untuk memerangi narkoba dan antisipasi peredaranya di kalangan pelajar. Tempat nongkrong bolos sekolah sangat rawan menjadi lokasi peredaran narkoba," jelas Margo.

Masih kata Margo, pelajar yang kepergok berkeliaran dan masih menggunakan seragam sekolah pramuka, diberi pembinaan dan diberi sanksi fisik push up di tempat. Supaya mereka tidak mengulangi lagi perbuatannya.

"Identitas dan barang bawaan masing masing pelajar kita periksa. Karena dari pengakuan mereka sudah pulang karena sudah selesai ujian tengah semester (UTS), kita beri pembinaan, kita bariskan, dan kita minta push up supaya lebih sehat," ujar Margo.

Selain menjaring para pelajar yang berkeliaran saat jam sekolah, polisi juga mengamankan enam pemuda yang tidak membawa identitas dan surat-surat kendaraan yang digunakan. Keenam pemuda ini dibawa ke Mapolsek Mojoanyar untuk diperiksa.

"Enam pemuda ini kita bawa ke Mapolsek untuk diperiksa, baik identitasnya maupun kendaraan yang dipakai bermasalah atau tidak. Saat kita pergoki nongkrong bersama sejumlah pelajar, mereka tidak membawa identitas sama sekali, termasuk tidak membawa surat surat kendaraannya," ucap Margo.

Selain melakukan razia pelajar bolos sekolah, polisi juga melakukan razia sejumlah rumah indekos di kawasan Mojoanyar. Sejumlah pasangan muda-mudi diperiksa karena kedapatan di dalam kamar saat polisi melakukan razia. (mdk/rzk)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Modus Berbagi Takjil, Ratusan Pelajar Bikin Onar dan Hendak Tawuran Ditangkap di Jakpus
Modus Berbagi Takjil, Ratusan Pelajar Bikin Onar dan Hendak Tawuran Ditangkap di Jakpus

Modus Berbagi Takjil, Ratusan Pelajar Bikin Onar dan Hendak Tawuran Ditangkap di Jakpus

Baca Selengkapnya
Polisi Tindak Tegas Pelajar Konvoi, Bawa Petasan saat Bagikan Takjil
Polisi Tindak Tegas Pelajar Konvoi, Bawa Petasan saat Bagikan Takjil

Ada dua orang yang dinyatakan positif narkoba dari total 140 pelajar.

Baca Selengkapnya
Polisi Tindak Tegas Pelajar Konvoi, Bawa Petasan saat Bagikan Takjil
Polisi Tindak Tegas Pelajar Konvoi, Bawa Petasan saat Bagikan Takjil

Dua dari 140 pelajar terindikasi positif konsumsi narkoba

Baca Selengkapnya
Terlibat Tawuran, Ratusan Pelajar Dikumpulkan di Balai Kota DKI Jakarta
Terlibat Tawuran, Ratusan Pelajar Dikumpulkan di Balai Kota DKI Jakarta

Total ratusan pelajar, petasan, hingga puluhan motor yang digunakan untuk konvoi telah diamankan.

Baca Selengkapnya
Konvoi Bawa Senjata Tajam, Pelajar di Grogol Diamankan Polisi
Konvoi Bawa Senjata Tajam, Pelajar di Grogol Diamankan Polisi

Polisi telah mengamankan sepeda motor dan barang bukti berupa 1 buah celurit dan penggaris besi.

Baca Selengkapnya
Benar-benar Rusak, Sejumlah Pelajar Ketahuan Mesum di Gedung Kosong 'Cowoknya Banyak Ceweknya 1 Orang'
Benar-benar Rusak, Sejumlah Pelajar Ketahuan Mesum di Gedung Kosong 'Cowoknya Banyak Ceweknya 1 Orang'

Sebuah video memperlihatkan pelajar yang tak sekolah dan mesum di gedung kosong.

Baca Selengkapnya
32 Remaja Hendak Tawuran di Duren Sawit Diamankan, Senjata Tajam hingga Air Keras Disita
32 Remaja Hendak Tawuran di Duren Sawit Diamankan, Senjata Tajam hingga Air Keras Disita

Puluhan remaja yang tertangkap itu masih berstatus pelajar.

Baca Selengkapnya
148 Knalpot Brong Disita Polresta Denpasar, Pelanggar Didominasi Pelajar
148 Knalpot Brong Disita Polresta Denpasar, Pelanggar Didominasi Pelajar

Mengimbau kepada pihak sekolah agar siswanya tidak menggunakan knalpot brong

Baca Selengkapnya
Tiga Pelaku Pembacokan Pelajar di Bogor Diringkus Polisi, Ini Perannya
Tiga Pelaku Pembacokan Pelajar di Bogor Diringkus Polisi, Ini Perannya

Para pelajar dari dua SMA ini memang sudah berjanjian untuk tawuran

Baca Selengkapnya
Polisi Tangkap Enam Remaja Lagi Tawuran di Jakpus, Celurit dan Stick Golf Turut Disita
Polisi Tangkap Enam Remaja Lagi Tawuran di Jakpus, Celurit dan Stick Golf Turut Disita

Para pelaku dan barang bukti kemudian diserahkan ke Polsek Sawah Besar untuk dilakukan proses hukum

Baca Selengkapnya
Kedapatan Pesta Miras, Puluhan Pelajar Dikirim Berwisata ke Liponsos
Kedapatan Pesta Miras, Puluhan Pelajar Dikirim Berwisata ke Liponsos

Satpol PP mengundang pihak sekolah sebagai pendamping, untuk mengetahui apa yang tengah dilakukan siswanya.

Baca Selengkapnya
Buntut Knalpot Brong, Polisi Jombang Hukum Puluhan Pemuda Dorong Motor Tak Pakai Baju
Buntut Knalpot Brong, Polisi Jombang Hukum Puluhan Pemuda Dorong Motor Tak Pakai Baju

Polisi Jombang sengaja beri hukuman tak biasa kepada puluhan remaja pengendara motor knalpot brong.

Baca Selengkapnya