Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kisah Raden Saleh dan Masjid Biru di Jerman

Kisah Raden Saleh dan Masjid Biru di Jerman Masjid Biru yang dibangun di Maxen, Dresden, Jerman tahun 1848 untuk Raden Saleh. foto: national geographic Indonesia/Budi ND Dharmawan

Merdeka.com - Pertama kalinya karya-karya Raden Saleh dipertontonkan di Galeri Nasional Indonesia, Jakarta mulai kemarin, 3 Juni hingga 17 Juni 2012. Kesempatan bagi para penikmat seni untuk menyaksikan adikarya Raden Saleh, termasuk "Penangkapan Diponegoro."

Raden Saleh adalah pelopor seni lukis modern Indonesia. Dia mengawali masa perintisan seni lukis Indonesia. Bimbingan didapatkan dari pelukis Belgia Antonio Payen dan pelukis Belanda A Schelfhouf dan C Kruseman. Dia adalah generasi pertama orang Jawa yang menimba ilmu di Eropa.

Pameran kali ini salah satunya berkat andil Goethe Institut. Rupanya, salah satu latar belakang minat Jerman terhadap Raden Saleh adalah adanya catatan periode ketika Raden Saleh tinggal di Jerman.

Raden Saleh tinggal di Jerman, tepatnya di Maxen, Dresden pada kurun 1839-1845. Sebelumnya, dia 10 tahun di Den Haag. Ada masalah dengan pemerintah Belanda, dia akan dikirim pulang ke Jawa. Raden Saleh menolak dan memilih pergi ke Dusseldorf dan Berlin, sebelum hinggap di Maxen, sebuah desa, sejam perjalanan dari Dresden.

Di Maxen, Raden Saleh tinggal di kastil milik Friedrich Anton Serre, pensiunan walikota, tuan tanah dan juga penampung seniman.

Raden Saleh mengakui pengaruh Serre dalam hidupnya. Serre dianggapnya sebagai guru dan orangtua kedua. Kesan Raden Saleh terhadap Serre ditulisnya dalam kitab Injil sebelum meninggalkan Dresden. "Kenang-kenangan untuk Mayor Serre dan istri, yang saya cintai dan hargai sebagaimana orangtua kedua saya."

Serre pun rupanya terkesan pada Raden Saleh. Untuk menghormati Raden Saleh, pada tahun 1848 dia membangun masjid kecil yang kemudian diberi nama Masjid Biru. Di Masjid Biru itu, tertera tulisan aksara Jawa, "Muliakan Allah dan cintailah sesama manusia."

Dikutip dari buku A Magic Gecko oleh Horst Geerken, sekarang Masjid Biru itu sudah direnovasi. Masjid itupun bisa dikunjungi oleh mereka yang ingin mengenang sang maestro Raden Saleh. (mdk/bal)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mengenal Friedrich Silaban, Sosok di Balik Berdiri Megahnya Masjid Istiqlal Jakarta
Mengenal Friedrich Silaban, Sosok di Balik Berdiri Megahnya Masjid Istiqlal Jakarta

Pria ini merupakan arsitek Masjid Istiqlal yang kini menjadi primadona dan ikon dari Kota Jakarta dan masjid terbesar di Asia Tenggara.

Baca Selengkapnya
Mengulik Sejarah Masjid Shiratal Mustaqiem, Masjid Tertua di Kota Samarinda yang Sudah Berdiri Sejak Tahun 1881
Mengulik Sejarah Masjid Shiratal Mustaqiem, Masjid Tertua di Kota Samarinda yang Sudah Berdiri Sejak Tahun 1881

Mengingat usianya yang begitu tua, masjid ini punya sejarah yang panjang

Baca Selengkapnya
Sejarah Masjid Raya Badiuzzaman, Salah Satu Rumah Ibadah Tertua di Medan Peninggalan Raja Sunggal
Sejarah Masjid Raya Badiuzzaman, Salah Satu Rumah Ibadah Tertua di Medan Peninggalan Raja Sunggal

Di Kota Medan terdapat masjid berusia ratusan tahun yang hingga kini masih berdiri kokoh.

Baca Selengkapnya
Mengenal Masjid Kuno Kenari di Serang, Dulu Tempat Peristirahatan Sultan Banten
Mengenal Masjid Kuno Kenari di Serang, Dulu Tempat Peristirahatan Sultan Banten

Masjid ini jadi sisa peninggalan Kesultanan Banten yang masih tersisa.

Baca Selengkapnya
Sosok Raden Saleh, Maestro Seni Lukis yang Jadi Inspirasi Seragam Defile Kontingen Indonesia di Olimpiade Paris 2024
Sosok Raden Saleh, Maestro Seni Lukis yang Jadi Inspirasi Seragam Defile Kontingen Indonesia di Olimpiade Paris 2024

Pelukis kelahiran Semarang ini adalah salah satu pioner lukisan yang beraliran romantisme.

Baca Selengkapnya
Kisah di Balik Masjid Jami Al Makmur Cikini, Warisan Raden Saleh yang Pernah Digotong Manual karena Akan Digusur
Kisah di Balik Masjid Jami Al Makmur Cikini, Warisan Raden Saleh yang Pernah Digotong Manual karena Akan Digusur

Kabarnya masjid ini dulu pernah digotong manual agar tidak digusur.

Baca Selengkapnya
Mengunjungi Masjid Ats Tsauroh Serang, Bentuknya Mirip Pendopo Jawa dan Punya Taman Estetik
Mengunjungi Masjid Ats Tsauroh Serang, Bentuknya Mirip Pendopo Jawa dan Punya Taman Estetik

Begini sejarah Masjid Ats Tsauroh Serang yang bergaya pendopo kuno

Baca Selengkapnya
Kisah di Balik Megahnya Masjid Sukalila di Serang yang Berusia Ratusan Tahun, Luasnya Satu Hektare dan Terdapat Makam Kuno
Kisah di Balik Megahnya Masjid Sukalila di Serang yang Berusia Ratusan Tahun, Luasnya Satu Hektare dan Terdapat Makam Kuno

Masjid lawas ini punya desain bangunan yang unik dan terdapat makam kuno.

Baca Selengkapnya
Menguak Sisi Lain Masjid Agung Sumenep, Tak Boleh Dipugar dengan Alasan Modernisasi
Menguak Sisi Lain Masjid Agung Sumenep, Tak Boleh Dipugar dengan Alasan Modernisasi

Pendiri masjid ini berpesan bahwa merusak masjid adalah hal tabu.

Baca Selengkapnya
Megah dan Besar, Ini Potret Masjid Syarif Abdurrahman di Komplek Makam Sunan Gunung Jati yang Dibangun oleh Kasad Dudung
Megah dan Besar, Ini Potret Masjid Syarif Abdurrahman di Komplek Makam Sunan Gunung Jati yang Dibangun oleh Kasad Dudung

Kasad Jenderal Dudung Abdurachman membangun sebuah masjid megah di komplek makam Sunan Gunung Jati bernama Masjid Syarif Abdurrahman.

Baca Selengkapnya
FOTO: Menapaki Keindahan Masjid Quba, Masjid Tertua di Dunia yang Dibangun Rasulullah
FOTO: Menapaki Keindahan Masjid Quba, Masjid Tertua di Dunia yang Dibangun Rasulullah

Masjid Quba menjadi saksi bisu perjalanan awal Islam di Madinah.

Baca Selengkapnya
Sejarah Masjid Kemayoran, Saksi Perjuangan Arek-arek Suroboyo Melawan Penjajah
Sejarah Masjid Kemayoran, Saksi Perjuangan Arek-arek Suroboyo Melawan Penjajah

Masjid ini dulunya merupakan bagian dari kompleks alun-alun Surabaya

Baca Selengkapnya