Pemerintah diminta buat acuan standar kompetensi guru
Merdeka.com - Praktisi dunia pendidikan Antarina F. Malik mengkritisi dunia pendidikan Indonesia, di mana menurutnya pihak pemerintah sampai saat ini belum memiliki ketentuan yang baku mengenai standar kompetensi para guru.
Menurutnya, hal ini menjadi penting, agar para guru bisa memahami apa saja kompetensi yang harus dimilikinya, dan apa saja yang masih perlu diperbaiki.
"Saya tidak yakin pemimpin di kita ini tahu idealnya seperti apa, atau sekarang kondisinya seperti apa? Gap-nya ini yang harus ditutup dengan membuat sebuah road map," kata Antarina dalam sebuah diskusi di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (13/8).
-
Kenapa penting sekolah berinovasi? 'Teruslah berinovasi dan berbenah demi kemajuan pendidikan yang berkualitas.'
-
Siapa guru inspiratif di Bandung? Hendra merupakan anak pertama dari empat bersaudara. Di keluarganya, Hendra jadi satu-satunya yang penyandang disabilitas. Namun Hendra justru terpacu untuk bisa memperoleh hak pendidikannya, bahkan ia menjadi satu-satunya anak di keluarganya yang menjadi sarjana.'Alhamdulillah sekarang bisa bergabung jadi guru di SMPN 4 Bandung. Saya merupakan satu-satunya anggota keluarga yang memiliki disabilitas. Namun, saya juga satu-satunya di keluarga yang bisa sekolah sampai sarjana,' katanya
-
Siapa yang berpendapat bahwa guru harus mendidik dengan baik? Guru yang paling pantas mengajar adalah orang yang mendidik keluarganya dengan baik. Kesuksesan seorang guru itu bukan dilihat pada dirinya pribadi, tetapi apabila muridnya jauh lebih sukses dari gurunya.
-
Apa itu inovasi? Inovasi adalah semua hal baru yang berangkat dari ilmu pengetahuan, serta dapat memberikan manfaat bagi kehidupan manusia.
-
Bagaimana Hari Inovasi Indonesia mendorong inovasi? Hari Inovasi Indonesia mendorong agar individu dan pelaku bisnis untuk lebih produktif menciptakan gagasan dan ide yang inovatif.
-
Bagaimana guru Banyuwangi harus beradaptasi? Guru harus beradaptasi dengan sistem pembelajaran yang sesuai dengan jaman generasi sekarang.
"Apakah standar proses isi dan evaluasinya sudah ada, sehingga guru bisa melihat di mana kekurangannya sebagai tenaga pengajar?" ujarnya menambahkan.
Antarina menilai, selain masalah kurikulum yang menjadi tanggung jawab pihak Kemendikbud, para guru memang harus dituntut juga untuk mencari inovasi pengajaran, dengan jiwa keguruan yang kompetensinya telah teruji dengan baik.
"Memang tidak bisa diharapkan jika pendidikan itu diserahkan semuanya ke Kemendikbud. Guru juga harus mencari inovasi mengajarnya. Tapi kan para guru ini juga harus tahu apa targetnya, sehingga dia bisa tahu apa yang harus dikejarnya," kata Antarina.
"Kalau kita sudah tahu apa yang kita inginkan dari sistem pendidikan di Indonesia, kan si gurunya juga akan mengejar ke arah sana," ujarnya lebih lanjut.
Jika pemerintah sudah memiliki hal-hal yang diperlukan para guru untuk menjadi acuannya dalam mengajar, lanjut Antarina, dirinya yakin jika metode pengajaran lama yang menempatkan murid sebagai objek didik yang pasif, akan berubah seiring bertambah kritisnya pola pikir anak-anak didik saat ini.
"Murid selalu dianggap ember kosong yang bisa dipenuhi begitu saja dengan semua metode pengajaran guru, yang tidak ada acuannya dari pemerintah. Kalau sekarang tidak bisa seperti itu. Karena anak-anak didik hari ini juga sudah mulai kritis ketika diajar," pungkasnya.
(mdk/bal)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
"1,6 juta guru belum sejahtera mendapatkan tunjangan sertifikasi. Ini yang akan didorong oleh pemerintah."
Baca SelengkapnyaTantangan yang menghantui dunia pendidikan bukan hanya pada aspek siswa atau peserta didiknya saja melainkan juga bagi tenaga didik.
Baca SelengkapnyaLangkah tersebut dilakukan dalam rangka meningkatkan mutu Sumber Daya Manusia (SDM) di lingkungan Dinas Pendidikan Provinsi Sumsel.
Baca SelengkapnyaPemerintah akan memberikan insentif khusus bagi para pengajar yang bertugas di daerah terdepan, terluar dan tertinggal (3T).
Baca SelengkapnyaDia menjelaskan, guru honorer yang telah diangkat menjadi guru ASN PPPK sejak 2021 adalah sebanyak 544.000 orang.
Baca SelengkapnyaAnies menilai kesuksesan pendidikan ditentukan oleh guru yang berkualitas, bukan kurikulum yang diotak-atik.
Baca SelengkapnyaPerlu adanya strategi yang reliabel dalam penerapan Buku Teks Utama Pendidikan Pancasila di sekolah
Baca SelengkapnyaPemerintah Bakal Manfaatkan Kecerdasan Buatan dalam Proses Pembelajaran
Baca SelengkapnyaPemenuhan tenaga guru di antaranya melalui program rekrutmen 1 juta guru PPPK adalah atensi Presiden Joko Widodo.
Baca SelengkapnyaJokowi mengatakan, guru senantiasa mendedikasikan diri kepada anak-anak bangsa.
Baca SelengkapnyaKomisi X DPR RI menggelar rapat kerja perdana dengan Mendikdasmen RI, Mendikti Saintek RI dan Menteri Kebudayaan.
Baca SelengkapnyaProgram ini sebagai bentuk menjaga pondasi pendidikan berkualitas untuk kemajuan bangsa.
Baca Selengkapnya