Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pendaki Gunung Slamet buang sampah sembarangan bakal didenda

Pendaki Gunung Slamet buang sampah sembarangan bakal didenda Ilustrasi Pendaki Gunung. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Pendakian Gunung Slamet selalu ramai setiap tahunnya. Hal ini dibuktikan dari besarnya pendapatan penjualan tiket tahun ini yang mencapai Rp 52,8 juta. Namun di balik itu, kondisi Gunung Slamet semakin memprihatinkan. Banyak sampah pendaki yang berserakan. Demi mengembalikan keasrian alam, Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disbudparpora) Purbalingga Jawa Tengah, memberlakukan aturan denda.

"Para pendaki diwajibkan membawa turun sampah yang dihasilkan ke pos pendakian Bambangan. Jika dalam satu rombongan tidak membawa turun sampah, maka pendaki akan dikenakan denda," kata Kadisbudparpora Prayitno, Jumat (5/8).

Sejak awal tahun 2016, dia mengemukakan pendakian di Gunung Slamet melalui jalur Bambangan mencapai 13.200 orang. Jumlah tersebut jauh meningkat di banding tahun sebelumnya yang hanya 6.971 orang. Prayitno mengungkapkan, kenaikan tersebut terjadi karena animo wisata khusus di kalangan muda sedang dalam tren yang bagus.

"Kenaikan jumlah pendaki ke Gunung Slamet terjadi karena animo wisata minat khusus di kalangan anak muda menjadi tren. Selain itu, kondisi status Gunung Slamet yang normal dan cuaca yang sangat bersahabat," kata Prayitno.

Selain masalah sampah, kendala di lapangan yang kerap terjadi, yakni ketersediaan air bersih untuk keperluan MCK para pendaki.

Prayitno menerangkan, tiket pendakian Gunung Slamet melalui jalur pendakian Dusun Bambangan Desa Kutabawa Kecamatan Karangreja merupakan yang termurah. Bahkan, harga tiket pendakiannya lebih murah dibandingkan beberapa gunung lainnya.

"Tiket masuk ke pendakian Gunung Slamet boleh dibilang paling murah, jika dibanding dengan pendakian ke sejumlah gunung lain. Tiket masuk di pendakian Gunung Slamet hanya Rp 5 ribu per orang. Tiket ini terbagi Rp 4 ribu untuk kas daerah Pemkab dan Rp 1.000 untuk operasional SAR jika ada evakuasi pendaki," terangnya.

Diakuinya, pendapatan dari tiket pendakian Gunung Slamet di tahun 2016 diperkirakan akan meningkat dari target yang ditentukan Pemkab Purbalingga yang hanya Rp 50 juta.

"Sampai tanggal 3 Agustus 2016, sudah bisa terpenuhi Rp 52,8 juta. Dibanding tahun 2015, meningkat jauh dari target Rp 14 juta dan yang terrealisasi mencapai Rp 27,8 juta," ucapnya.

Petugas pos pendakian Gunung Slamet jalur Bambangan, Slamet Ardiansah menuturkan kesiapannya. Ia mengemukakan, setiap pendaki yang baru kali pertama naik, pasti diberi arahan soal jalur yang dilalui.

"Sepanjang jalur pendakian, juga sudah ada rambu arah yang dibuat SAR bersama relawan. Pendaki, biasanya kami ingatkan cukup satu jam ketika sampai di puncak. Kami juga mengingatkan pendaki untuk tidak memetik bunga Edelweis yang saat ini sedang musim, dan untuk membawa pulang sampah yang dibawanya," ujar Slamet. (mdk/cob)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tak Punya Simaksi, Delapan Pendaki Didenda Rp500 Ribu Gara-Gara Lintasi Bulu Baria Gowa
Tak Punya Simaksi, Delapan Pendaki Didenda Rp500 Ribu Gara-Gara Lintasi Bulu Baria Gowa

Pendaki menyayangkan pengurusan Simaksi kurang disosialisasikan dan tidak masif kepada publik.

Baca Selengkapnya
Gunung Everest Berbau Busuk karena Penuh Kotoran Manusia, Pendaki Wajib Bawa Turun Tinjanya
Gunung Everest Berbau Busuk karena Penuh Kotoran Manusia, Pendaki Wajib Bawa Turun Tinjanya

Sebagian besar limbah kotoran ini tidak terurai sepenuhnya dan dapat bertahan selama bertahun-tahun.

Baca Selengkapnya
Viral Usai Diunggah Ridwan Kamil, Pemuda Buang Sampah Sembarang ke Sungai di Cianjur Minta Maaf
Viral Usai Diunggah Ridwan Kamil, Pemuda Buang Sampah Sembarang ke Sungai di Cianjur Minta Maaf

Pada video itu tampak empat pemuda berdiri berjejer. Salah satunya membacakan permohonan maaf sambil memegang ponsel.

Baca Selengkapnya
Petugas Kebersihan Buang Sampah ke Kali Lalu Diambil Lagi Pakai Excavator ke Truk
Petugas Kebersihan Buang Sampah ke Kali Lalu Diambil Lagi Pakai Excavator ke Truk

DKI menindak tegas oknum petugas UPS Badan Air yang dengan sengaja membuang sampah ke bantaran kali.

Baca Selengkapnya
Menteri Jokowi Ini Lelang Jam Tangan Demi Jaga Gunung Bebas dari Sampah
Menteri Jokowi Ini Lelang Jam Tangan Demi Jaga Gunung Bebas dari Sampah

Sepanjang 2022, ada 5,1 juta wisatawan domestik dan 189 ribu wisatawan mancanegara yang melakukan pendakian gunung dan wisata alam di kawasan konservasi.

Baca Selengkapnya
Petugas Kebersihan Ketahuan Buang Sampah ke Sungai, Ternyata Ada Alasan Penting di Baliknya
Petugas Kebersihan Ketahuan Buang Sampah ke Sungai, Ternyata Ada Alasan Penting di Baliknya

Viral petugas kebersihan sengaja buang sampah ke sungai sampai bikin pro kontra warganet. Simak ulasannya.

Baca Selengkapnya
Ternyata Buang Air Besar & Kecil di Antartika Ada Aturannya, Begini Penjelasan dari Pendaki Putri Handayani
Ternyata Buang Air Besar & Kecil di Antartika Ada Aturannya, Begini Penjelasan dari Pendaki Putri Handayani

Berikut aturan Buang Air Besar dan Buang Air Kecil di Antartika.

Baca Selengkapnya
Sejoli Nekat Mesum di Air Terjun Jember Padahal Sudah Ada Larangan, Ini Cerita di Baliknya
Sejoli Nekat Mesum di Air Terjun Jember Padahal Sudah Ada Larangan, Ini Cerita di Baliknya

Sejoli di Jember kedapatan berbuat mesum saat berwisata ke air terjun Klungkung Jember. Pengelola geram.

Baca Selengkapnya
Viral di Media Sosial, Begini Potret Jalanan di Bandung yang Dipenuhi Sampah
Viral di Media Sosial, Begini Potret Jalanan di Bandung yang Dipenuhi Sampah

Sebuah jalan di Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat menjadi sorotan usai dipenuhi ceceran sampah.

Baca Selengkapnya
Jadi Favorit Pendaki Pemula, Hal-Hal Ini Konon Pantang Dilakukan di Gunung Guntur Garut
Jadi Favorit Pendaki Pemula, Hal-Hal Ini Konon Pantang Dilakukan di Gunung Guntur Garut

Di balik keindahannya, Gunung Guntur memiliki misteri yang tersembunyi.

Baca Selengkapnya
Tak Cuma Lempar Plastik ke Mulut Kudanil di Taman Safari, Pelaku juga Buka Kaca di Area Harimau & Tepuk Zebra
Tak Cuma Lempar Plastik ke Mulut Kudanil di Taman Safari, Pelaku juga Buka Kaca di Area Harimau & Tepuk Zebra

Taman Safari kini tengah memburu pelaku untuk segera sampaikan permintaan maaf

Baca Selengkapnya
Geger Sampah Warga BSD Tangerang Dibuang Ilegal Bikin Warga Bogor Kesal, Polisi Turun Tangan
Geger Sampah Warga BSD Tangerang Dibuang Ilegal Bikin Warga Bogor Kesal, Polisi Turun Tangan

Geger Sampah Warga BSD Tangerang Dibuang Ilegal Bikin Warga Bogor Resah, Polisi Turun Tangan

Baca Selengkapnya