Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Temui Ketum PKB, petani tebu keluhkan rencana penerapan pajak

Temui Ketum PKB, petani tebu keluhkan rencana penerapan pajak Ketum PKB bersama para petani. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Petani tebu asal Jawa Timur (Jatim) mengadu kepada Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar alias Cak Imin. Mereka memprotes terkait kebijakan pajak akan diterapkan pemerintah.

"Petani tebu di Jatim sedang gundah dan gelisah dengan kebijakan pajak yang akan diterapkan pemerintah. Makanya, kami mengadu ke Cak Imin agar beliau sebagai Ketua Umum DPP PKB memperjuangkan kegelisahan petani tebu kepada Presiden Jokowi," kata Ketua Umum Pusat Koperasi Petani Tebu Rakyat Jatim, Muhammad Hamim di Jakarta, Selasa (4/7). Seperti diberitakan Antara.

Menurut Hamim, petani tebu meminta pemerintah mencabut pajak pertambahan nilai (PPN) terhadap komoditas gula. Sebab, pajak tersebut dibebankan ke petani bukan kepada para pedagang gula.

"Pedagang gula meminta petani menyisihkan dananya untuk membayar pajak PPN tersebut sebesar 10 persen. Artinya, petani tidak mendapat untung karena beban biaya produksi lebih besar dari pendapatan yang diperoleh. 10 persen itu merupakan keuntungan petani," keluhnya.

Mendengar keluhan tersebut, Cak Imin meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) melindungi petani tebu. Dia berharap Presiden Jokowi mengeluarkan Peraturan Presiden (Perpres) ataupun Peraturan Pemerintah (PP) dalam melindungi petani tersebut.

"Kebijakan berupa Peraturan Presiden atau Peraturan Pemerintah (Perpres/PP) dibutuhkan petani tebu untuk memperkuat penghapusan pajak petani sesuai keputusan Mahkamah Konstitusi (MK)," kata Cak Imin.

Dia juga mendesak Dirjen Pajak dan Menteri Keuangan tidak langsung menerapkan penarikan pajak PPN kepada petani tebu sebelum ada koreksi jelas. "Permintaan petani tebu akan disampaikan langsung ke Presiden Jokowi. Masa gula impor malah tidak kena pajak sedangkan gula lokal dipajak," ungkapnya.

Cak Imin yakin persoalan tersebut bisa diselesaikan mengingat ada putusan MK yang membatalkan pasal tersebut. "Tinggal buat peraturan menindaklanjuti putusan MK," ujarnya.

Di tempat sama, Wakil Ketua Komisi IV DPR RI Daniel Johan meminta Menkeu Sri Mulyani menunda penarikan pajak PPN 10 persen kepada pedagang gula sesuai keputusan MK yang membatalkan Keputusan Mahkamah Agung (MA) pengenaan PPN terhadap 11 kebutuhan bahan pokok.

"Kami akan meminta Menkeu dan Dirjen Pajak untuk menaati keputusan MK pada 29 Februari 2017 termasuk Permendag nomor 27 tahun 2017 tentang Harga Eceran Tertinggi (HET) yang jauh di bawah ongkos produksi petani," ucapnya. (mdk/ang)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Singgung Mafia Industri Pertanian, Cak Imin : Harus Dislepet
Singgung Mafia Industri Pertanian, Cak Imin : Harus Dislepet

Menurut Cak Imin ini, isu yang mengemuka di daerah-daerah adalah kelangkaan pupuk.

Baca Selengkapnya
Cak Imin Sajikan Makanan Khas Jawa Timur ke Puan Maharani, Apa Itu?
Cak Imin Sajikan Makanan Khas Jawa Timur ke Puan Maharani, Apa Itu?

Cak Imin Sajikan Makanan Khas Jawa Timur ke Puan Maharani

Baca Selengkapnya
Kampanye di Sukabumi, Gus Imin: Perubahan Tak Bisa Ditunda karena Ada yang Kebablasan
Kampanye di Sukabumi, Gus Imin: Perubahan Tak Bisa Ditunda karena Ada yang Kebablasan

Cawapres nomor urut 1 Abdul Muhaimin Iskandar melakukan kampanye akbar di Lapangan Pajajaran, Sukabumi, Jawa Barat, Senin (22/1).

Baca Selengkapnya
Debat Cawapres, Cak Imin Janji Turunkan Pajak Masyarakat Kelas Menengah
Debat Cawapres, Cak Imin Janji Turunkan Pajak Masyarakat Kelas Menengah

"Kita akan turunkan pajak kelas menengah di Indonesia," kata Cak Imin.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Sindiran Cak Imin Ada Menteri Punya Lahan 500 Ribu Hektar hingga Food Estate
VIDEO: Sindiran Cak Imin Ada Menteri Punya Lahan 500 Ribu Hektar hingga Food Estate

Cawapres nomor urut 01 Muhaimin Iskandar menyampaikan visi misinya dalam debat Cawapres di Jakarta Convention Centre (JCC), Senayan, Jakarta, Minggu (21/1).

Baca Selengkapnya
34 Kiai PBNU Konsolidasi di Surabaya, Gelar Pertemuan Tertutup untuk Benahi PKB
34 Kiai PBNU Konsolidasi di Surabaya, Gelar Pertemuan Tertutup untuk Benahi PKB

Pertemuan turut dihadiri Ketua Umum PBNU Yahya Cholil Staquf atau Gus Yahya dan Sekjen Saifullah Yusuf atau Gus Ipul.

Baca Selengkapnya
Eks Sekjen Lukman Edy Ungkap Keputusan Cak Imin yang Bikin Panas Hubungan PKB-PBNU: Kurangi Peran Kiai di Dewan Syuro
Eks Sekjen Lukman Edy Ungkap Keputusan Cak Imin yang Bikin Panas Hubungan PKB-PBNU: Kurangi Peran Kiai di Dewan Syuro

Lukman Edy menjalani pemeriksaan di Gedung PBNU buntut kisruh dengan PKB.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Guyon Cak Imin Nama Calon di Pilkada Jatim 2024
VIDEO: Guyon Cak Imin Nama Calon di Pilkada Jatim 2024 "Bahaya Kalau Khofifah Tahu"

Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) melakukan silaturahmi di DPP PKB, Jakarta, Senin (29/4/2024).

Baca Selengkapnya
Cak Imin Kelakar Warga Bekasi Dompet Kempis, PKB: Berlebihan Kalau Dipelintir Jadi Hinaan
Cak Imin Kelakar Warga Bekasi Dompet Kempis, PKB: Berlebihan Kalau Dipelintir Jadi Hinaan

Sebagai kontestan Pemilu 2024, kata Adi, Cak Imin tentu ingin menawarkan perubahan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: PKB Dibujuk Gabung Pemerintah Prabowo, Cak Imin Minta PKS Diajak
VIDEO: PKB Dibujuk Gabung Pemerintah Prabowo, Cak Imin Minta PKS Diajak

Ketum PKB Muhaimin Iskandar merespons soal partainya akan bergabung di pemerintahan Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya
Soal Food Estate, Cak Imin Singgung Hanif Dhakiri Jadi Menteri
Soal Food Estate, Cak Imin Singgung Hanif Dhakiri Jadi Menteri

Cak Imin mengaku sudah menyampaikan hal itu saat bertemu Prabowo di Kantor DPP PKB.

Baca Selengkapnya
Jawaban Santai Cak Imin Dapat Salam dari Jokowi
Jawaban Santai Cak Imin Dapat Salam dari Jokowi

Pesan Jokowi untuk Cak Imin itu sebelumnya dititipkan lewat dua kader PKB yang menjadi menteri di Kabinet Indonesia Maju.

Baca Selengkapnya