Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

TNI Soal Dugaan Prajurit Terlibat Pembakaran Rumah Jurnalis Rico Sampurna: Masih Penyelidikan, Kita Punya Hukum Militer

TNI Soal Dugaan Prajurit Terlibat Pembakaran Rumah Jurnalis Rico Sampurna: Masih Penyelidikan, Kita Punya Hukum Militer

TNI Soal Dugaan Prajurit Terlibat Pembakaran Rumah Jurnalis Rico Sampurna: Masih Penyelidikan, Kita Punya Hukum Militer

Hasil investigasi Komite Keselamatan Jurnalis (KKJ) Sumatera Utara, sebelumnya menemukan dugaan keterlibatan anggota TNI terkait kebakaran rumah tersebut.

Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI, Mayjen Nugraha Gumilar buka suara terkait dugaan prajurit terlibat pembakaran rumah jurnalis Rico Sampurna Pasaribu di Kabupaten Karo, Sumatera Utara.


Hasil investigasi Komite Keselamatan Jurnalis (KKJ) Sumatera Utara, sebelumnya menemukan dugaan keterlibatan anggota TNI terkait kebakaran rumah tersebut setelah Rico memberitakan praktik perjudian.

"Itu nanti kita lihat, masih dalam penyelidikan, kita menghargai proses berjalan, penyelidikan," kata Kapuspen TNI Mayjen Nugraha Gumilar kepada wartawan di Mabes TNI, Rabu (3/7).

Pihak TNI tidak ingin berandai-andai mengenai dugaan anggota terlibat kasus pembakaran itu setelah jurnalis Rico memberitakan praktik perjudian.

"Belum ada hasilnya kita tunggu, kita enggak berandai-andai. Kita punya aturan hukum militer, disiplin," kata Nugraha.

Temuan Dewan Pers

Dewan Pers turun tangan menyikapi kasus kebakaran rumah yang menewaskan jurnalis Rico Sampurna Pasaribu, di Kabupaten Karo, Sumut.

Mengacu hasil investigasi Komite Keselamatan Jurnalis (KKJ) Sumatera Utara, ada dugaan keterlibatan oknum TNI atas kebakaran itu setelah Rico memberitakan praktik perjudian.

"Dari hasil investigasi ditemukan sejumlah fakta, bahwa kasus kebakaran yang menewaskan 4 orang tersebut terjadi setelah korban yaitu Rico Sampurna Pasaribu memberitakan perjudian yang ada di jalan Kapten Bom Ginting, Kabupaten Karo Sumatera Utara dan diduga melibatkan oknum TNI," kata Anggota Dewan Pers Totok Suryanto saat jumpa pers di kantor Dewan Pers, Jakarta, Selasa (2/7).

Dewan Pers sangat menyesalkan terjadinya kebakaran yang merenggut nyawa tersebut. Dewan Pers menerima dua versi berbeda yang atas kebakaran itu.

Versi tim KKJ menyatakan, ada dugaan keterlibatan oknum TNI terkait dengan pemberitaan perjudian yang terjadi di rumah oknum tersebut.

Versi lain menyatakan, ada ceceran bensin dirumah korban yang menyulut bara api. Korban sendiri memang berjualan bensin di rumahnya.

"Atas kejadian tersebut Dewan Pers meminta Kapolri bersama Kapolda Sumatera Utara membentuk tim penyelidikan yang bersikap adil dan

Dewan Pers juga akan membentuk tim investigasi bersama yang melibatkan aparat dan unsur Jurnalis atau KKJ.

Selain itu, Dewan Pers meminta Panglima TNI dan Pangdam Bukti Barisan membentuk tim untuk mengusut kasus ini secara terbuka dan imparsial.

Kemudian, Dewan Pers meminta kepada Komnas HAM dan LPSK untuk turut serta secara aktif melakukan investigasi dan memberikan perlindungan yang dianggap perlu kepada keluarga korban.

Secara khusus Dewan Pers mengimbau wartawan dan media acara bekerja secara profesional memegang teguh kode etik jurnalistik serta aturan etik yang terkait.

"Dewan pers berharap peristiwa semacam ini tidak terjadi lagi dan wartawan bisa menjalankan tugas jurnalistiknya dengan baik," sambung Totok.

Totok menegaskan, kekerasan terhadap wartawan adalah pelanggaran hukum dan bertentangan dengan isi undang undang nomor 40 tahun 1999 tentang pers.

"Aktivitas wartawan, dalam hal ini wartawan Tribrata tv seandainya menjalankan pekerjaan lain yang diduga melanggar hukum tentu bukan lah alasan untuk pembenaran terhadap kekerasan yang dialaminya," ucap Totok.

Respons TNI AD soal Dugaan Prajuritnya Terlibat Kasus Pembakaran Rumah Jurnalis Rico Sempurna
Respons TNI AD soal Dugaan Prajuritnya Terlibat Kasus Pembakaran Rumah Jurnalis Rico Sempurna

TNI AD buka suara soal dugaan keterlibatan prajurit TNI dalam kebakaran rumah jurnalis Rico Sampurna Pasaribu di Karo

Baca Selengkapnya
Akhir Peristiwa Penyerangan Rumah Prajurit TNI di Maros, Begini Nasib Para Pelaku
Akhir Peristiwa Penyerangan Rumah Prajurit TNI di Maros, Begini Nasib Para Pelaku

Diduga rombongan pengantar jenazah tersebut menyerang rumah seorang anggota TNI akibat tersinggung setelah ditegur karena menggeber knalpot.

Baca Selengkapnya
VIDEO: TNI AD Minta Bukti Anggota Terlibat Pembakaran Rumah Jurnalis Usai Ditulis soal Judi
VIDEO: TNI AD Minta Bukti Anggota Terlibat Pembakaran Rumah Jurnalis Usai Ditulis soal Judi

Dewan Pers meminta pembentukan tim investigasi bersama untuk mengusut kebakaran rumah jurnalis Tribrata TV Sempurna Pasaribu di kawasan Nabung Surbakti

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
TNI Ungkap Peran 13 Prajurit Tersangka Penganiayaan Anggota KKB di Papua
TNI Ungkap Peran 13 Prajurit Tersangka Penganiayaan Anggota KKB di Papua

TNI Ungkap Peran 13 Prajurit Tersangka Penganiayaan Anggota KKB di Papua

Baca Selengkapnya
Dewan Pers Beberkan Temuan Kebakaran Rumah Jurnalis Rico Sampurna Pasaribu, Oknum TNI Diduga Terlibat
Dewan Pers Beberkan Temuan Kebakaran Rumah Jurnalis Rico Sampurna Pasaribu, Oknum TNI Diduga Terlibat

Dewan pers berharap peristiwa semacam ini tidak terjadi lagi dan wartawan bisa menjalankan tugas jurnalistiknya dengan baik

Baca Selengkapnya
Terungkap Penyebab Rentetan Kontak Tembak KKB dengan TNI Polri di Intan Jaya Papua
Terungkap Penyebab Rentetan Kontak Tembak KKB dengan TNI Polri di Intan Jaya Papua

Tercatat sejak 19-23 Januari 2024, teror KKB menyebabkan satu anggota Polri meninggal dunia, 4 KKB meninggal dunia, dan 3 KKB luka tembak.

Baca Selengkapnya
TNI Laporkan 44 Rumah Warga yang Rusak Buntut Ledakan Gudang Amunisi Kodam Sudah Diperbaiki
TNI Laporkan 44 Rumah Warga yang Rusak Buntut Ledakan Gudang Amunisi Kodam Sudah Diperbaiki

TNI telah memperbaiki total sebanyak 44 rumah yang terkena dampak ledakan Gudang Amunisi Daerah Desa Ciangsana, Bogor.

Baca Selengkapnya
Usut Kasus Kebakaran Rumah Tewaskan Jurnalis Rico Sempurna Pasaribu, 16 Orang Diperiksa
Usut Kasus Kebakaran Rumah Tewaskan Jurnalis Rico Sempurna Pasaribu, 16 Orang Diperiksa

Dewan Pers meminta polisi hingga tim membentuk tim investigasi untuk menyelidiki kematian Rico Sampurna.

Baca Selengkapnya
Kesejahteraan TNI Diungkit dalam Debat Ketiga Capres, Berapa Gaji Anggota TNI Tahun Ini?
Kesejahteraan TNI Diungkit dalam Debat Ketiga Capres, Berapa Gaji Anggota TNI Tahun Ini?

Anies Baswedan menyebut banyak prajurit TNI belum punya rumah, tapi Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto menguasai lahan 34.000 ha.

Baca Selengkapnya