Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

FX Rudy: Dewan Kolonel Tak Sesuai AD/ART PDIP

FX Rudy: Dewan Kolonel Tak Sesuai AD/ART PDIP fx rudyatmo. ©2019 Merdeka.com/arie sunaryo

Merdeka.com - Kemunculan Dewan Kolonel yang merupakan loyalis Puan Maharani dan Dewan Kopral dari kelompok pendukung Ganjar Pranowo mendapat tanggapan dari FX Hadi Rudyatmo, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Solo. Dia menyatakan, Dewan Kolonel tidak ada Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) PDIP.

"Keberadaan Dewan Kolonel itu urusan mereka-mereka. Tidak ada di AD/ART partai," ujar Ketua FX Hadi Rudyatmo, Jumat (23/9).

Mantan Wali Kota Solo yang akrab disapa Rudy mengatakan, keberadaan Dewan Kolonel harus disikapi secara tegas oleh Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri.

"Yang ada itu Dewan Pimpinan Pusat (DPP), Dewan Pimpinan Daerah (DPD), dan Dewan Pimpinan Cabang (DPC). Tidak ada itu Dewan Kolonel," tegasnya.

Sepakat dengan Hasto

Rudy sepakat dengan apa yang disampaikan Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto yang menyebut jika adanya Dewan Kolonel tidak sesuai AD/ART partai. "Saya setuju dengan sikap Pak Sekjen, sudah sangat tepat. Makanya Bu Mega juga menyampaikan, tidak ada di AD/ART, yang ada hanya DPP, DPD, dan DPC yang membawahi PAC, ranting, anak ranting, badan dan sayap partai. Jadi tidak ada istilah dewan-dewan yang begitu itu," tandasnya.

Rudy menegaskan, partainya tidak memerlukan adanya Dewan Kolonel atau Dewan Kopral.

"Apa pun yang dibentuk, yang namanya fraksi DPR, anggota DPR RI itu pangkate bintang 4, jenderal sejajar dengan presiden. Makanya sikap Pak Sekjen jelas di PDIP nggak ada nama dewan kecuali DPP, DPD, DPC dan tidak ada dewan yang lain," tegasnya.

Tidak Ada Perpecahan

Adanya Dewan Kolonel dan Dewan Kopral, lanjut Rudy, bukan berarti ada perpecahan di internal partai. Karena kader-kader PDIP, dikatakan Rudy, sudah tahu dan paham jika dewan itu ada tiga, sehingga tidak ada dewan yang lainnya.

"Kader PDIP sudah tahu yang nama dewan itu ada tiga, DPP, DPD, dan DPC. Tidak ada dewan-dewan yang lain," jelasnya.

Rudy menyatakan munculnya istilah Dewan Kolonel sudah jelas tidak ada di AD/ART. Jika hanya guyonan, ia juga tak habis pikir, mengapa kalangan elite bisa menyampaikan guyonan seperti itu.

"Yang mengarahkan itu siapa ? Kok bisa kalau itu guyonan, kelas elite kok guyonan," ucapnya.

Rudy menambahkan, keberadaan dewan seperti itu tidak diperlukan untuk mendongkrak nama. Karena PDIP sudah punya DPP, DPD, DPC, PAC, ranting, anak ranting, badan dan sayap partai.

"Sudah jelas itu, ngapain cari yang lain" pungkas dia.

(mdk/yan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Megawati Dituding Gelisah Sebut Penguasa Mirip Orba, FX Rudy Ungkit Tiket Capres Jokowi Sejak 2014
Megawati Dituding Gelisah Sebut Penguasa Mirip Orba, FX Rudy Ungkit Tiket Capres Jokowi Sejak 2014

Ketua DPC PDIP Solo FX Hadi Rudyatmo membela Megawati Soekarnoputri usai menyebut penguasa hari ini seperti zaman orde baru

Baca Selengkapnya
FX Rudy Minta Gibran Mundur dari PDI Perjuangan demi Nama Baik Megawati
FX Rudy Minta Gibran Mundur dari PDI Perjuangan demi Nama Baik Megawati

Rudy tidak ingin Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dianggap melakukan politik dua kaki.

Baca Selengkapnya
FX Rudy Tidak akan Pecat Gibran dari PDIP Tetapi Minta Mengundurkan Diri
FX Rudy Tidak akan Pecat Gibran dari PDIP Tetapi Minta Mengundurkan Diri

Rudy menambahkan, agar permasalahan tidak berlarut larut, ia berniat untuk menemui Gibran.

Baca Selengkapnya
Fx Rudy Bertemu Empat Mata dengan Megawati, Dapat Instruksi Menangkan Pilkada Solo
Fx Rudy Bertemu Empat Mata dengan Megawati, Dapat Instruksi Menangkan Pilkada Solo

Dalam pertemuan yang berlangsung empat mata itu, membicarakan Pilkada Solo.

Baca Selengkapnya
Jawaban FX Rudy soal Megawati Belum Umumkan Calon Wali Kota Solo
Jawaban FX Rudy soal Megawati Belum Umumkan Calon Wali Kota Solo

Rudy menegaskan jika jajarannya siap memenangkan siapapun tokoh yang direkomendasikan meski ada kemungkinan dikeroyok.

Baca Selengkapnya
PDIP Minta Gibran Mundur dan Kembalikan KTA
PDIP Minta Gibran Mundur dan Kembalikan KTA

PDIP meminta para relawan untuk tidak menghujat dan mencaci maki lawan politik Ganjar-Mahfud.

Baca Selengkapnya
FX Rudy Surati Gibran Minta Mundur dan Kembalikan KTA PDIP
FX Rudy Surati Gibran Minta Mundur dan Kembalikan KTA PDIP

Rudy menegaskan jika dirinya tak perlu bertemu Gibran lagi, karena surat tersebut sudah sampai di tangan wali kota Solo itu.

Baca Selengkapnya
Gibran Pasrah Disebut Bukan Kader PDIP, Soal KTA akan Temui FX Rudy
Gibran Pasrah Disebut Bukan Kader PDIP, Soal KTA akan Temui FX Rudy

Wali Kota Solo yang juga kader PDI Perjuangan Gibran Rakabuming Raka mengatakan akan segera menemui FX Rudy.

Baca Selengkapnya
FX Rudi: Kalau Tersinggung Jadi Petugas Partai Ya Suruh Nyalonin Rakyat Dulu Waktu Presiden
FX Rudi: Kalau Tersinggung Jadi Petugas Partai Ya Suruh Nyalonin Rakyat Dulu Waktu Presiden

Rudi lalu menyinggung jabatan Wali Kota Surakarta yang berhasil didapat Gibran.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Mega Kecam Aparat: Para Jenderal Tak Berani Lawan ke Depan yang Disuruh Kroco-Kroco
VIDEO: Mega Kecam Aparat: Para Jenderal Tak Berani Lawan ke Depan yang Disuruh Kroco-Kroco

Mega memperingatkan aparat untuk tidak mengintimidasi rakyat.

Baca Selengkapnya
FX Rudy Pastikan Keberlangasungan Pemerintahan Gibran
FX Rudy Pastikan Keberlangasungan Pemerintahan Gibran

Rudy juga memastikan jika PDIP tidak akan berubah haluan menjadi oposisi.

Baca Selengkapnya
Berpeluang Maju Pilkada Jateng, Hendrar Prihadi Datangi FX Rudy
Berpeluang Maju Pilkada Jateng, Hendrar Prihadi Datangi FX Rudy

Nama mantan Panglima TNI Andika Perkasa dan Hendi mencuat dalam bursa Pilkada Jateng.

Baca Selengkapnya