NasDem soal Hak Angket: Kita Sedang Siapkan Tanda Tangan
Partai NasDem tengah berkomunikasi dengan PDIP sebagai partai yang menginisiator hak angket.
Partai NasDem tengah berkomunikasi dengan PDIP sebagai partai yang menginisiator hak angket.
NasDem soal Hak Angket: Kita Sedang Siapkan Tanda Tangan
Anggota DPR Fraksi NasDem Taufik Basari menegaskan, bahwa tak perlu diragukan sikap Partai NasDem soal hak angket. Sebab, pihaknya tengah menyiapkan tanda tangan dari para anggota Fraksi NasDem.
"Kalau Partai NasDem sejauh ini kita siap dan akan menjadi bagian dari hak angket. yang paling penting kan konkritisasinya saat ini kita sedang mempersiapkan juga tanda tangan tanda tangan dari setiap anggota fraksi Partai NasDem. sehingga tidak perlu diragukan lah posisi dari Partai NasDem," kata Tobas, kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (5/3).
Lebih lanjut, dia menyebut, jika hak angket tak bisa hanya dari Partai NasDem saja. Sehingga, pihaknya tengah berkomunikasi dengan PDIP sebagai partai yang menginisiator.
"Masalahnya kan ini harus melibatkan lintas fraksi, dan kita juga menghormati PDI Perjuangan sebagai inisiatornya," ujar dia.
"Oleh karena itu, selagi kita masih mempersiapkan diri, kita juga menunggu komunikasi dengan PDIP dan persiapan-persiapan dan bahan dokumen juga dari PDIP. setelah mereka siap dan kita sudah matangkan komujikasinya ya sesegera mungkin bisa berlanjut," sambung Tobas.
Tak hanya itu, Tobas menegaskan kembali jika Partai NasDem telah menyampaikan sikap untuk mengawal hak angket kepada Fraksi di DPR.
"Tapi yang jelas, tadi saya juga sudah konfirmasi kepada Sekretaris Fraksi, Kang Saan, ya kita menyatakan kita siap mengawal ini (hak angket)" tuturnya.
"Cuman ya itu tadi butuh koordinasi komunikasi dan kebersamaan dengan fraksi-fraksi lain itu penting karena kita juga harus melakukan hak angket ini harus terukur jangan sampe kemudian tidak memiliki persiapan yang matang untuk melanjutkan langkah-langkah ini," imbuh Tobas.