Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

SMRC: Pemilih Prabowo-Sandi di 2019 Pindah Dukung Anies

SMRC: Pemilih Prabowo-Sandi di 2019 Pindah Dukung Anies Sandiaga Berikan Buku Kepada Prabowo. ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Hasil survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) bulan Desember 2022, memperlihatkan pergeseran pemilih Prabowo Subianto pada Pilpres 2019 kepada Anies Baswedan. Dari 44,5 persen pemilih Prabowo-Sandiaga, sebanyak 44 persennya sekarang memilih Anies. Sementara, 13 persen beralih ke Ganjar, dan 37 persen masih memilih Prabowo. Ada 6 persen yang belum menjawab.

"Ternyata Anies mengambil paling banyak dari suara Prabowo–Sandi di Pilpres 2019," papar Pendiri SMRC Saiful Mujani saat rilis survei secara daring, Kamis (12/1).

Sementara itu, dari 55,5 persen pemilih Jokowi-Ma'ruf di Pemilu 2019, 20 persen pemilihnya sekarang memilih Anies, 44 persen memilih Ganjar Pranowo, dan 22 persen memilih Prabowo. Namun, 15 persen menyatakan tidak menjawab.

Saiful menjelaskan, perubahan pemilih Prabowo di 2019 cenderung pindah ke Anies merupakan pemilih dengan latar belakang Islam. Segmen pemilih Prabowo beragama Islam paling banyak pindah ke Anies. Ada 98,7 persen pemilih Prabowo beragama Islam pada 2019, 1,3 persen merupakan pemilih tidak beragama Islam. Saat ini, dari pemilih Islam Prabowo sebanyak 45 persen terdistribusi kepada Anies, 13 persen ke Ganjar dan tetap ke Prabowo 36 persen. Ada 6 persen belum menjawab.

Sedangkan, pilih non Islam Prabowo sekarang memilih Anies 0 persen, Ganjar 14 persen, dan tetap Prabowo sebanyak 75 persen. Dan 11 persen belum menjawab.

Saiful mengatakan, banyak pemilih Islam Prabowo pindah ke Anies, sedangkan tidak ada pemilih non Islam pindah ke mantan gubernur DKI Jakarta ini. Karena Anies diidentikan dengan politik Islam.

"Pada Pemilu 2019, sentimen Islam cukup kuat pada Prabowo. Sekarang diganti sama Anies. Sentimen Islam pada 2019 (sekarang) pindah ke Anies," jelas Saiful.

Saiful menduga, pemilih lama Prabowo saat ini lebih banyak dari kalangan pemilih nasionalis. Pemilih Islam kepada Prabowo sudah berkurang jauh memasuki Pemilu 2024.

Maka persaingan saat ini yang kuat terjadi adalah antara Prabowo dengan Anies.

"Perangnya sekarang adalah antara Anies dengan Prabowo, bukan dengan Ganjar. Ganjar anteng saja sendirian," kata Saiful.

Kenaikan suara Anies, jelas Saiful, lebih banyak mengambil dari basis suara pemilih Prabowo di 2019.

"Menguatnya Anies sekarang ini karena persaingan dengan Prabowo, bukan dengan Ganjar," pungkasnya.

Survei SMRC dilakukan secara tatap muka pada 3-11 Desember 2022. Populasi survei ini adalah seluruh warga negara Indonesia yang punya hak pilih dalam pemilihan umum, yakni mereka yang sudah berusia 17 tahun atau lebih, atau sudah menikah ketika survei dilakukan. Dari populasi itu dipilih secara random (stratified multistage random sampling) 1220 responden. Response rate sebesar 1029 atau 84 persen. Margin of error survei dengan ukuran sampel tersebut diperkirakan sebesar ± 3,1% pada tingkat kepercayaan 95% (asumsi simple random sampling).

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Survei LSI: 66% Pemilih Jokowi di 2019 Dukung Prabowo di 2024
Survei LSI: 66% Pemilih Jokowi di 2019 Dukung Prabowo di 2024

Loyalis Jokowi juga malah lebih banyak memilih untuk mendukung paslon nomor urut satu Anies-Muhaimin.

Baca Selengkapnya
Survei Indikator: Banyak Pemilih Partai Tidak Dukung Capres-Cawapres yang Diusung
Survei Indikator: Banyak Pemilih Partai Tidak Dukung Capres-Cawapres yang Diusung

Sedangkan kalau dilihat dari basis pemilih 2019, pendukung Prabowo-Sandi tidak sepenuhnya mendukung Prabowo di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Survei Poltracking Terbaru: Dari 16,2% Pemilih Jokowi, 64,1% Ikut Arahan Dukung Prabowo-Gibran
Survei Poltracking Terbaru: Dari 16,2% Pemilih Jokowi, 64,1% Ikut Arahan Dukung Prabowo-Gibran

21,2 persen responden memilih Ganjar-Mahfud dan 10,6 persen memilih Anies-Muhaimin.

Baca Selengkapnya
Survei LSI: Ternyata Prabowo Didukung 34,8% Suara PDIP, 53,5% Suara NasDem, 47% Suara PKB
Survei LSI: Ternyata Prabowo Didukung 34,8% Suara PDIP, 53,5% Suara NasDem, 47% Suara PKB

Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan menyampaikan, suara para pemilih sesuai basis partai politik nyatanya terpecah.

Baca Selengkapnya
Analisis LSI Penyebab Suara Ganjar Anjlok di Pilpres 2024
Analisis LSI Penyebab Suara Ganjar Anjlok di Pilpres 2024

Hasil penghitungan sementara atau real count KPU menunjukan perolehan suara Ganjar-Mahfud di bawah Prabowo-Gibran dan Anies-Muhaimin.

Baca Selengkapnya
Poltracking: Pemilih PKB, NasDem dan PKS di Jatim Belum Solid Pilih Anies-Cak Imin
Poltracking: Pemilih PKB, NasDem dan PKS di Jatim Belum Solid Pilih Anies-Cak Imin

Pemilih partai politik pengusung Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka cukup solid.

Baca Selengkapnya
Survei LSI: Elektabilitas Prabowo-Gibran Unggul, Anies-Cak Imin Hampir Kejar Ganjar-Mahfud
Survei LSI: Elektabilitas Prabowo-Gibran Unggul, Anies-Cak Imin Hampir Kejar Ganjar-Mahfud

Adapun survei yang dilakukan pada awal Desember 2023

Baca Selengkapnya
Potret Pemilih Ganjar, Prabowo dan Anies, Siapa Paling Loyal?
Potret Pemilih Ganjar, Prabowo dan Anies, Siapa Paling Loyal?

Karena tidak semua pendukung memiliki keteguhan kuat dalam pilihan capresnya. Ada pendukung yang bisa berubah pikiran.

Baca Selengkapnya
Survei Terbaru Litbang Kompas: Efek Jokowi Angkat Elektabilitas Prabowo-Gibran, Jatuhkan Ganjar-Mahfud
Survei Terbaru Litbang Kompas: Efek Jokowi Angkat Elektabilitas Prabowo-Gibran, Jatuhkan Ganjar-Mahfud

Prabowo banyak mendapat imbas positif dari efek Jokowi.

Baca Selengkapnya
Survei LSI: Prabowo Menang Putaran Kedua Lawan Ganjar Berkat Dukungan Pemilih Anies
Survei LSI: Prabowo Menang Putaran Kedua Lawan Ganjar Berkat Dukungan Pemilih Anies

Survei LSI: Prabowo Menang Putaran Kedua Lawan Ganjar Berkat Dukungan Pemilih Anies

Baca Selengkapnya
VIDEO: Survei Terbaru Kompas: Elektabilitas Prabowo 39,7 ℅, Ganjar 18 % dan Anies 17,4 ℅
VIDEO: Survei Terbaru Kompas: Elektabilitas Prabowo 39,7 ℅, Ganjar 18 % dan Anies 17,4 ℅

Eektabilitas Prabowo berada di angka 39,7 persen naik dibanding Agustus 2023

Baca Selengkapnya